Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Uji Validitas dan Reliabilitas Skala Motivasi Kerja, Disiplin Kerja dan Kinerja Karyawan Bank Zain, Tsurayya Syarif; Ridho, Sari Lestari Zainal; Yogasnumurti, Raras Risia; Yuvita, Heni
Jurnal Aplikasi Manajemen dan Bisnis Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal Aplikasi Manajemen dan Bisnis April 2024
Publisher : Politeknik Negeri Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.12755000

Abstract

Penelitian terkait kinerja karwayan, motivasi kerja, maupun disiplin kerja karyawan sudah banyak dilakukan. Namun, dari sejumlah penelitian yang ada, beberapa penelitan masih kurang dalam membahas validitas konstruk pada instrument yang dipakai di dalam penelitian. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan uji validitas dan reabilitas skala motivasi kerja, skala disiplin, dan kinerja karyawan perusahaan bank di Palembang Sumatera Selatan. Uji validitas yang dimaksud dalam penelitian ini untuk mengukur seberapa valid dan reliabel instrument dari motivasi kerja, displin, dan kinerja karyawan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah kuesioner dan menggunakan Confirmatory Factor Analysis (CFA) serta software Mplus 8.0 untuk menguji validitas alat ukur. Berdasarkan hasil uji validitas konstruk menggunakan CFA diperoleh bahwa alat ukur kuesioner motivasi kerja dinyatakan fit dengan model multidimensi. Untuk model skala disiplin kerja, uji CFA menunjukkan nilai RMSEA (Root Mean Square Error Of Approximation) Estimate sebesar 0,151 90 Percent C.I. 0,112 0,190 Probability RMSEA <= .05 yang berarti model skala disiplin dikatakan tidak fit. Hal ini dikarenakan terdapat 2 item skala yang tidak signifikan (<1,96). Model skala disiplin kerja pada penelitian ini telah dimodifikasi dengan menghilangkan 2 item dan hasilnya fit. Maka uji validitas pada skala disiplin kerja telah dinyatakan fit. Maka skala motivasi kerja, disiplin kerja dan kinerja karyawan yang telah dimodifikasi dan divalidasi secara signifikan mampu mengukur indikator-indikator yang ditetapkan.
Cinderella Complex dalam Perspektif Psikologi Perkembangan Sosial Emosi Zain, Tsurayya Syarif
Indigenous Vol 1, No 1 (2016): May
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/indigenous.v1i1.2222

Abstract

Cinderella Complex adalah kecenderungan perempuan untuk tergantung secara psikis, yang ditunjukan dengan adanya keinginan yang kuat untuk dirawat dan dilindungi orang lain terutama laki-laki, serta keyakinan bahwa suatu dari luarlah yang akan menolongnya. Artikel ini bertujuan untuk menjelaskan cinderella complex dalam perspektif psikologi dalam perkembangan sosial dan emosional. Selain itu juga melihat bangaimana faktor-faktor penentu Cinderella Complex. Berdasarkan hasil pengkajian dari berbagai sumber mengenai Cinderella Complex munculnya Cinderella complex pada diri seorang perempuan tidak terlepas dari adanya faktor-faktor yang mempengaruhinya antara lain: Pola asuh orang tua, Kematangan Pribadi, dan Konsep Diri. Dalam perspektif perkembangan gender, Cinderella Complex pada perempuan dipengaruhi oleh budaya setempat yang mempersepsikan perempuan sebagai makhluk yang lemah dan tidak bisa mandiri.Kata kunci : cinderella complex, faktor-faktor, psikologi perkembangan
PERAN CYBERVETTING DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN REKRUTMEN CALON KARYAWAN Zain, Tsurayya Syarif; Fakhriya, Siti Dini
Psyche: Jurnal Psikologi Vol 5, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36269/psyche.v5i1.1250

Abstract

Human Resources (HR) management in a company is inseparable from the importance of managing the recruitment process in accepting new prospective employees. One of the methods used in selecting employee candidates is through a cyber-vetting process on social media. Cybervetting is checking information and data of prospective candidates as well as individual internet reputation through search engines such as Google and social media (Facebook, Twitter, Instagram, and Linkedin). Based on this background, this study aims to determine cyber-vetting on employee recruitment decision-making. This research uses the descriptive research method. Respondents in this study are people who work in the field of recruitment both as internal company recruiters and third-party recruiters in companies domiciled in South Sumatra. The instrument in this study was an online questionnaire. A total of 12 respondents from 12 companies in South Sumatra filled out the online questionnaire. The study results show that most recruiters conduct a personal assessment of their prospective employees through social media or cyber-vetting. Therefore, social media should be used as a medium that positively impacts its users and knows the importance of paying attention to digital footprints by reflecting professionalism and good social media behavior to create trust for recruiters.
Sosialisasi Aspek Perkembangan Anak Usia Dini Di TK Fathul Ilmi Palembang Yuvita, Heni; Permatasari, Imas; Yoganusmurti, Raras Risia; Zain, Tsurayya Syarif; Asfitri, Melisa Kurnia; Sakti, Ilham Prawidi; Nugraha, Yoga Aji; Setiagraha, Dika; Napitupulu, Rizal Afif A.
Jurnal Masyarakat Madani Indonesia Vol. 3 No. 2 (2024): Mei
Publisher : Alesha Media Digital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59025/js.v3i2.212

Abstract

Perkembangan pada anak usia dini merupakan komponen penting yang penting untuk mengembangkan kemampuan mulai dari kemampuan berpikir, berbicara, bergerak, mengekspresikan emosi, dan berinteraksi yang sangat dibutuhkan dalam aspek perkembangan berikutnya. Hal tersebut perlu untuk dipahami oleh orang tua karena mereka memiliki peran penting dalamĀ  perkembangan anaknya. Namun ditemukan bahwa orang tua murid di TK Fathul Ilmi Palembang masih memiliki pemahaman yang kurang terkait aspek perkembangan anak usia dini. Kegiatan pengabdian kepda msyarakat ini dilakukan di TK Fathul Ilmi, Palembang pada bulan November 2023 dalam bentuk seminar yang diikuti oleh orangtua murid. Kegiatan dimulai dengan pre-test dengan cara menggali pengetahuan dasar dengan mengajukan pertanyaan kepada peserta. Kemudian dilakukan pemaparan materi perkembangan anak usia dini. Tahap selanjutnya adalah memberikan beberapa game atau ice breaking edukasi sebagai bentuk post-test untuk mengetahui peningkatan pemahaman peserta. Hasil dari kegiatan pengabdian ini menunjukkan peningkatan jumlah peserta yang memahami tahap perkembangan anak usia dini dari menjadi. Selain itu terlihat peserta antusia ketika mengikuti kegiatan ini dari awal hingga akhir dan mengharapkan kegiatan sosialisasi dapat berlanjut dengan pemberian materi yang lainnya terutama terkait pemahaman yang lebih dalam perkembangan anak usia dini