Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA LOOSE PARTS TERHADAP KECERDASAN LOGIKA MATEMATIKA PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI RA AL-HIDAYAH KEC MEDAN SELAYANG T.A 2023-2024 Khoirunnisa Khoirunnisa; Aminda Tri Handayani
Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang Vol. 10 No. 04 (2024): Volume 10 No. 03 September 2024
Publisher : STKIP Subang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36989/didaktik.v10i04.4353

Abstract

The objective of this research is to determine the effect of using loose parts media of mathematical logic intelligences in children aged 5-6 years in RA Al-Hidayah District Medang Selayang School year 2023-2024. The type of sample selection used by researchers is using a Non-Probability sampling sample type, namely saturated sampling. The type off research used a quantitative method with a one-group pretest-posttest desaign using loose parts media. The research intruments and data collection techniques used were observation and documentation sheets. Based on the results of data analysis in the normality test using one sample kolmogorov-smirnov, the sig. Sirnov test > alpha level = 0,05, while the data obtained is 0.054 > 0.05. based on the results of the hypothesis, The Tcount value = 1.906 > 1.721 and because dk = (n-1) = 21 and the real level of alpha = 0.05 so it can be conccluded that the value of T.count > T.Table, thus hypothesis H0 is rejected and H1 is accepted. So it can be stated that there is a significant influence of the use of loose parts media on mathematical logic intelligences in children aged 5-6 years in RA Al-Hidayah District. Medan Selayang school year 2023-2024.
Pelatihan Kreativitas Pendidik dalam Mendesain Media Pembelajaran Modern pada Guru Nurul Azmi Saragih; Ika Sandra Dewi; Aminda Tri Handayani
TAAWUN Vol. 4 No. 02 (2024): TA'AWUN AUGUST 2024
Publisher : Pusat Penelitian Pengabdian Pada Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Al-Fattah Siman Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37850/taawun.v4i02.767

Abstract

This service aims to practice the creativity of educators in designing modern learning media for elementary school teachers. There are five stages of the service method used: the preliminary stage, the socialization and audience stage, the preparation and implementation stage of counseling, the activity stage, the results presentation stage, and the final evaluation. The activity was carried out by presenting material on educators' creativity in designing modern learning media. The results of the service can be seen from the calculation of the pre-test and post-test questionnaires, both before and after being given the material, showing a significant difference in the numbers from the pre-test which did not fully understand the usefulness of one's creativity in designing learning media into maximum numbers after being given the understanding to utilize creativity. themselves in designing modern learning media using sophisticated technology according to current developments.
Pengaruh Alat Permainan Papan Gembira Edukatif Terhadap Kepercayaan Diri Anak Usia 5-6 Tahun Kelompok B Di Tk Kemala Bhayangkari 2 Tanjung Morawa Tri Handayani, Aminda; Kurnia Gulo, Yofita
PEDAGOGIKA Vol 16 No 2 (2025): Vol 16 No 2 2025: Oktober
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/pedagogika.v16i2.4402

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh alat permainan papan gembira edukatif terhadap kepercayaan diri anak usia 5-6 tahun di TK Kemala Bhayangkari 2 Tanjung Morawa. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain One-Group Pretest-Posttest. Sampel berjumlah 25 anak dengan populasi 30 anak. Sampel dipilih melalui teknik simple random sampling, dengan cara melalui pencabutab nomor atau undian. Instrumen penelitian berupa lembar observasi kepercayaan diri berdasarkan lima indikator: pantang menyerah, berani mengemukakan pendapat, berani bertanya, mengutamakan usaha sendiri daripada bantuan, dan berpenampilan tenang. Hasil pretest menunjukkan sebagian besar anak berada pada kategori “belum berkembang” dan “mulai berkembang”. Setelah diberikan perlakuan berupa permainan papan gembira edukatif selama enam kali pertemuan, terjadi peningkatan signifikan ke kategori “berkembang sesuai harapan” dan “berkembang sangat baik”. Uji normalitas menunjukkan data berdistribusi normal, dan uji t menghasilkan nilai thitung > ttabel, sehingga hipotesis alternatif diterima. Artinya, terdapat pengaruh yang signifikan dari penggunaan alat permainan papan gembira edukatif terhadap kepercayaan diri anak. Permainan ini tidak hanya menyenangkan, tetapi juga mampu menumbuhkan keberanian anak dalam berpendapat, bertanya, serta menunjukkan kemandirian dan ketenangan dalam menghadapi tantangan. Penelitian ini menunjukkan bahwa permainan edukatif berbasis papan dapat menjadi media pembelajaran yang efektif untuk menstimulasi keberanian anak dalam berinteraksi, mengemukakan pendapat, serta tampil di depan umum. Melalui aktivitas bermain yang menyenangkan dan menantang, anak didorong untuk lebih aktif dan percaya diri
Meningkatkan Perkembang Sosial Anak Melalui Metode Permainan Kolaboratif Di TK Swasta Kartini Medan Johor Tahun Pembelajaran 2022/2023 Tarihoran, Salsabila Br; Tri Handayani, Aminda
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 5 (2023): Innovative: Journal of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan berdasarkan pada permasalahan yang ditemukan oleh peneliti mengenai kurang berkembangnya perkembagan sosial anak terutama pada hal kerjasama dan interaksi dengan teman di sekolah TK Swasta Kartini kelompok B. Subjek penelitian sebanyak 16 anak, yang terdiri dari 7 anak laki-laki dan 6 anak perempuan. Tujuan penelitian tersebut adalah (1) untuk meningkatkan perkembangan sosial anak melalui metode bermain secara kolaboratif, (2) untuk mengetahui hasil perkembangan sosial anak melalui metode bermain secara kolaboratif. Metode penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK) yakni terdiri dari 2 siklus. Teknik pengumpulan data menggunakan beberapa teknik, yakni observasi guru, observasi anak,  penilaian proses, catatan lapangan, dan dokumentasi. Data yang diperoleh kemudian dideskripsikan pada hasil penelitian serta direfleksikan untuk merencanakan pembelajaran selanjutnya. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (l) meningkatnya perkembangan sosial anak melalui metode bermain secara kolaboratif, (2) hasil perkembangan sosial anak meningkat setelah diterapkannya metode bermain secara kolaboratif, rata-rata kelas pada siklus 1 yaitu 50% meningkat  pada siklus 2 rata-rata kelas menjadi 80%.
Penerapan Art Therapy terhadap Penurunan Tingkat SAD (Saparation Anxiety Disorder) Pada Anak Usia Dini di Ra Nurul Iman Tembung T.A 2022-2023 Hamidah, Hamidah; Tri Handayani, Aminda
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 5 (2023): Innovative: Journal of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui latar belakang kecemasan anak saat berpisah dengan orangtua di RA Nurul Iman Tembung. Masalah yang menjadi pembahasan adalah bagaimana cara menurunkan tingkat kecemasan anak saat berpisah dengan orang tuanya. Pada umumnya, reaksi anak terhadap masalah adalah kecemasan. Salah satu dari art therapy adalah merwarnai gambar. Mewarnai adalah terapi untuk mengurangi stress dan kecemasan anak saat berpisah dengan orangtuanya serta meningkatkan komunikasi pada anak. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti penerapan art therapy mewarnai gambar terhadap tingkat kecemasan anak di RA Nurul Iman Tembung. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik opservasi, wawancara, dokumentasi, dan analisis menggunakan konsep “fish bone” yaitu mencari penyebab terjadinya kecemasan. Hasil penelitian terhadap 4 orang anak di RA Nurul Iman yang mengalami kecemasan diperoleh dari informasi sikap dan perilaku yang menjadikan subjek selalu penuh dengan rasa takut yang berlebihan subyek berperilaku seperti teriak-teriak, menyendiri, menghindar, dan tidak mau makan bersama teman temannya, tangan dingin atau telapak tangan selalu basah, sering ke kamar mandi dengan alasan tidak jelas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kecemasan pada anak di RA Nurul Iman Tembung sebelum diberikan art therapy mewarnai gambar dari 28 anak terdapat 4 anak yang mengalami kecemasan tinggi. Sesudah diberikan art therapy mewarnai gambar sebagian besar 4 orang anak sudah tidak ada lagi yang mengalami kecemasan tinggi ataupun panik dengan gambaran wajah rileks, lebih terbuka, dan lebih koperatif.