Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : PEKERTI Journal Pendidikan Agama Islam

HUBUNGAN ANTARA KECERDASAN EMOSIONAL DAN SIKAP BELAJAR MAHASISWA PADA MATA KULIAH BAHASA ARAB: STUDI PENELITIAN PADA MAHSASISWA PENDIDIKAN AGAMA ISLAM IAIN SULTAN AMAI GORONTALO T.A 2017-2018 Damongi, Adri Yudha; Mobonggi, Arten; Munirah, Munirah
Pekerti: Journal Pendidikan Islam dan Budi Pekerti Vol. 1 No. 1 (2019): FEBRUARY
Publisher : Prodi Pendidikan Agama Islam, IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (636.307 KB) | DOI: 10.58194/pekerti.v1i1.1220

Abstract

Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah adalah untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara kecerdasan emosional dan sikap belajar mahasiswa pada mata kuliah bahasa Arab dan Sejauh mana hubungan antara kecerdasan emosional dan sikap belajar mahasiswa pada mata kuliah bahasa Arab. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara kecerdasan emosional dan sikap belajar pada mata kuliah bahasa Arab di Jurusan Pendidikan Agama Islam IAIN Sultan Amai. Metode penelitian ini adalah penelitian kuntitatif menggunakan metode survey pendekatan korelasional yang dilakukan di kelas A dan B Jurusan Pendidikan Agama Islam IAIN Sultan Amai. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis koefiensi korelasi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa analisis korelasi memperoleh nilai sebesar 0,496 lebih besar dari rhitung sebesar 0,244 dengan N=63 pada taraf signifikasi 5%, artinya terdapat hubungan positif yang menunjukan interpretasi korelasi yang sedang. Sedangkan nilai R Square sebesar 0,246 atau 24,6%, ini menunjukan kecerdasan emosional menentukan hasil sikap belajar mahasiswa sebesar 24,6% sedangkan 75,4% ditentukan oleh faktor lainya.
Dampak Pergaulan Bebas Terhadap Peningkatan Angka Putus Sekolah di Desa Kuala Utara Kecamatan Kaidipang Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Fendri, Moh; Mobonggi, Arten; Kaawoan, Selviyanti
Pekerti: Journal Pendidikan Islam dan Budi Pekerti Vol. 2 No. 1 (2020): FEBRUARY
Publisher : Prodi Pendidikan Agama Islam, IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1082.863 KB) | DOI: 10.58194/pekerti.v2i1.1261

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak pergaulan bebas di Desa Kuala Utara, Untuk mengetahui faktor penyebab anak putus sekolah di Desa Kuala Utara dan Untuk mengetahui upaya penanggulangan angka putus sekolah di Desa Kuala Utara. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian deskriptif, jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Prosedur pengumpulan data pada penelitian ini dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian dilakukan di Desa Kuala Utara Kecamatan Kaidipang Kabupaten Bolaang Mongondow Utara. Data yang terkumpul di analisis secara triangulasi, teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini bahwa: (1) Dampak pergaulan bebas di Desa Kuala Utara memberikan dampak negatif pada pendidikan masyarakat khususnya remaja dimana para remaja sering mabuk-mabukan sampai menyebabkan kecelakaan, perzinahan yang membuat anak putus sekolah. (2) beberapa factor yang melatar belakangi meningkatnya angka putus sekolah di Desa Kuala Utara terdiri dari dua hal yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Factor internal yaitu factor yang datang dari dalam dirinya sendiri, sedangkan factor eksternal adalah factor yang datang dari luar. (3) Bagaimana upaya penanggulangan angka putus sekolah di Desa Kuala Utara adalah dengan memperbanyak kegiatan kepemudaan, dan keagamaan sehingga tidak terjerumus pada pergaulan bebas, tersebut. Implikasi penelitian ini di harapkan mendorong pihak Pemeritah untuk meningkatkan upaya penanggulangan angka putus sekolah dengan mencegah pergaulan bebas, sehingga mampu meminimalisir anak putus sekolah di Desa Kuala Utara.