Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : BroadComm

Pengaruh Tayangan Konten Instagram @daffaspeaks Terhadap Minat Belajar Public Speaking Bagi Mahasiswa Purwitasari, Endah; Hapsari, Ramita; Fitriani, Reni; Harianto, Fery
BroadComm Vol. 6 No. 2 (2024)
Publisher : AKMRTV Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53856/m9yfdd93

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh tayangan konten instagram @daffaspeaks terhadap minat belajar public speaking bagi mahasiswa dan seberapa besar pengaruh tayangan konten instagram @daffaspeaks terhadap minat belajar public speaking bagi mahasiswa. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan teori SOR, teori Stimulus-Organism-Response (S-O-R) dikembangkan oleh Albert Mehrabian dan James A. Russell. Metode yang digunakan yaitu pendekatan kuantitatif dengan pengujian melalui analisis regresi linier sederhana. Penelitian ini dilakukan kepada 100 responden yang merupakan remaja akhir dengan rentang usia 17-21 tahun dan merupakan mahasiswa dan pengikut dari akun instagram @daffaspeaks dan diawali dengan pengujian validitas dan reliabilitas pada 30 responden. Hasil dari penelitian yang didapatkan adalah adanya pengaruh dari tayangan konten instagram @daffaspeaks terhadap minat belajar public speaking bagi mahasiswa dengan besaran nilai r2 adalah 0,351 yang memiliki arti bahwa variabel tayangan mempengaruhi minat belajar sebesar 35,1% dan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. 
ANALISIS KOMUNIKASI GURU TK DIAN CIPTA DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER GROWTH MINDSET BAGI ANAK USIA 3 SAMPAI 6 TAHUN Ohorella, Noviawan Rasyid; Idris, Muhammad Fadli; Rezeki, Syailendra Reza Irwansyah; Fitriani, Reni
BroadComm Vol. 7 No. 1 (2025)
Publisher : AKMRTV Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53856/wzw7hw19

Abstract

Studi ini berfokus pada analisis komunikasi guru tk dian cipta dalam membentuk karakter growth mindset pada anak usia 3 hingga 6 tahun. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, dengan teori konstruksi realitas sosial menjelaskan bagaimana komunikasi yang terjalin di lingkungan pendidikan menjadi sarana utama dalam membentuk pola pikir karakter growth mindset anak. Paradigma yang digunakan dalam penelitian ini adalah paradigm konstruktivis dengan melakukan observasi, wawancara, dokumentasi dan mengumpulkan berbagai dokumen pendukung, Hasilnya menunjukkan bahwa cara guru berkomunikasi dengan anak-anak sangat berpengaruh dalam membantu anak-anak mengembangkan sikap positif terhadap pembelajaran, guru sering menggunakan metode belajar yang inovatif dan menghibur, menekankan upaya daripada hasil, dan menyesuaikan metode guru dengan anak-anak untuk memenuhi kebutuhan setiap siswa. Ini diperkuat oleh dukungan orang tua dan lingkungan belajar yang menyenangkan. Namun, guru menghadapi masalah seperti perbedaan karakter siswa dan keterbatasan waktu selama proses pembelajaran. Sehingga komunikasi yang dilakukan guru secara efektif dapat membentuk pola pikir anak yang lebih terbuka terhadap tantangan, pembelajaran, dan perkembangan diri anak-anak.