Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Peningkatan Keaktifan Belajar Siswa Sekolah Dasar Kelas VI Melalui Model Discovery Learning Eva, Eva; Irfan, Muhammad
Paidea : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Indonesia Vol. 4 No. 1 (2024): Februari
Publisher : Actual Insight

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56393/paidea.v4i1.2163

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi karena kurang aktifnya siswa dalam kegiatan pembelajaran. Hal ini terjadi karena guru masih dominan dalam menggunakan metode ceramah dan kurang dalam memanfaatkan media pembelajaran. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan keaktifan belajar siswa dalam proses pembelajaran di kelas. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV Unit Pelaksanaan Teknis Sekolah Dasar Negeri 119 Belalang yang terdiri dari 11 siswa laki-laki dan 8 siswa perempuan. Variable yang digunakan yaitu model Discovery Learning sebagai variable bebas dan keatifan belajar siswa sebagai variable terikat. Metode penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus. Setiap siklus dilaksanakan dalam satu pertemuan dengan empat tahap kegiatan yaitu, perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi, dan tes. Hasil penelitian pra siklus menunjukkan bahwa hasil rata-rata keaktifan siswa sebesar 43 %, sedangkan pada siklus I memperoleh persentase 74 % dan meningkat sebesar 86 % pada siklus II. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan model discovery learning dapat meningkatkan keaktifan belajar siswa.
Analisis Pengelolaan Modal Kerja Untuk Menilai Return On Invesment (ROI) Pada Perusahaan PT Gudang Garam Tbk. Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Syukri, Ahmad; Eva, Eva; Kurniawan, Muhammad
Jurnal Manajemen dan Investasi (MANIVESTASI) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Manajemen dan Investasi (MANIVESTASI), Desember 2023
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/jmanivestasi.v5i2.16293

Abstract

ABSTRACT The aim of this research is to determine working capital management in terms of RETURN ON INVESMENT (ROI) at PT. Gudang Garam Tbk for the 2014-2017 period. The data analysis technique in this research is qualitative by collecting numerical data which includes the use of numerical data from measurements related to PT data. Gudang Garam Tbk for the 2014-2017 period. The research results obtained from 2014-2017 show that the performance of working capital management is seen from (1). The working capital turnover ratio can be said to be poor because it is below the industry standard average of 6 times, (2). the cash turnover ratio is very good because it is above the industry standard average of 10 times, (3). The supply turnover ratio is good because it is above the industry standard average of 15 times, (4). Inventory turnover is still categorized as poor because it is below the industry standard of 20 times while (5). Return on Investment (ROI) can also be said to be not good because it is below the industry standard average. Keywords : Working Capital Management, Return On Invsment (ROI) ABSTRAK Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengelolaan modal kerja yang ditinjau dari RETURN ON INVESMENT(ROI) pada Perusahaan PT. Gudang Garam Tbk periode 2014-2017. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan cara mengumpulkan data angka yang meliputi penggunaan data angka-angka hasil pengukuran yang berhubungan dengan data PT. Gudang Garam Tbkperiode 2014-2017. Hasil penelitian yang diperoleh dari tahun 2014-2017 diketahui bahwa kinerja pengelolaan modal kerja dilihat dari (1). rasio perputaran modal kerja dapat dikatakan kurang baik karena dibawah rata-rata standar industri 6 kali, (2). rasio perputaran kas sangat baik karena di atas rata-rata standar indutri 10 kali, (3). Rasio perputaran piutang sudah baik karena di atas rata-rata standar industri 15 kali, (4). perputaran persediaan masih dikategorikan kurang baik karena di bawah standar indutri 20 kali sedangkan (5). untuk Return On Invsment(ROI) juga dapat dikatakan tidak baik karena karena di bawah rata-rata standar industri. Keywords : pengelolaan modal kerja, Return On Invsment (ROI).
Sosialisasi Pencegahan Bahaya Rabies dan Penaggulangan Pernikahan Anak di Usia Dini di Kabupaten Bone Zulfiansyah, Febrian; Dandi, Dandi; Eva, Eva; Mutiara, Mutiara; Aprilia, Mutiara; Amir, Muh. Amin; Kurniawan, Rifki; Ridwan, Ridwan; Halim, Hasriliandi
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 2 No. 9 (2024): November
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v2i9.1567

Abstract

Rabies dapat menyerang semua jenis binatang berdarah panas dan manusia. Gejala rabies pada manusia biasanya diawali dengan demam, nyeri kepala, sulit menelan, takut air, peka terhadap rangsang angin dan suara dan diakhiri dengan kematian.Pengendalian penyakit rabies umumnya dilakukan dengan vaksinasi dan eliminasi anjing liar/diliarkan, disamping program sosialisasi dan pengawasan lalu lintas hewan penular rabies (HPR). Sedangkan pada pernikahan usia dini,berdampak negatif pada remaja dan ketika hidup berkeluarga, pernikahan usia dini dapat disebabkan oleh beberapa faktor yaitu, faktor sosial, faktor ekonomi, faktor pendidikan.Pencegahan pernikahan usia dini, dapat dilakukan dengan memberikan edukasi mengenai bahaya dan dampak dari pernikahan dini. Sosialisasi pencegahan rabies & penanggulangan pernikahan anak usia dini dapat memberikan edukasi kepada masyarakat akan dampak dari hal tersebut, karena sasaran utama sosialisasi ini dipusatkan kepada masyarakat. Sosialisasi ini dilakukan secara terjadwal dan materinya dibawakan secara langsung oleh KUA Kecamatan Amali sehingga memudahkan  bagi masyarakat untuk mengetahui lebih jelasnya tentang bahaya rabies & penanggulangan pernikahan anak usi dini.
Peningkatan Kemandirian Komunitas Perempuan melalui Budidaya Tanaman Obat Keluarga di Desa Puu Lawulo Kabupaten Kolaka Cholehah, Siti Maratus; Syaeir, Shinta Salsa Saputri Ali; Alfitri, Wafiq; Khotimah, Azisyah Nur; Ramadhan, Muh Rangga; Elviani, Nur; Saputra, Nanda Adi; Ella, Ella; Eva, Eva; Raifal, Raifal; Yusli, Harma; Paletari, Diah Astarita; Djabbari, Muhammad Hidayat
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 4 No 6 (2024): JAMSI - November 2024
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jamsi.1439

Abstract

Desa Puu Lawulo di Kabupaten Kolaka memiliki potensi alam yang mendukung pemanfaatan Tanaman Obat Keluarga (TOGA), namun masyarakat, khususnya komunitas perempuan, belum sepenuhnya memanfaatkannya. Program pemberdayaan ini bertujuan untuk meningkatkan kemandirian komunitas perempuan dalam menanam, merawat, serta mengolah TOGA sebagai solusi kesehatan mandiri dan sumber pendapatan. Metode yang digunakan meliputi observasi awal untuk mengidentifikasi potensi lahan dan kebutuhan masyarakat, pelatihan budidaya TOGA, dan evaluasi berkala. Hasil menunjukkan bahwa sebagian besar masyarakat memiliki pekarangan yang cocok untuk budidaya TOGA, namun pengetahuan teknis masih terbatas. Pelatihan berhasil meningkatkan keterampilan masyarakat dalam merawat TOGA, meskipun antusiasme masyarakat bervariasi. Evaluasi menunjukkan bahwa tanaman tumbuh dengan baik, namun beberapa kendala dalam perawatan masih ditemukan. Program ini menunjukkan bahwa pemanfaatan TOGA tidak hanya meningkatkan kesehatan keluarga, tetapi juga membuka peluang usaha berbasis produk herbal, berpotensi meningkatkan pendapatan keluarga. Kesimpulannya, pemberdayaan melalui TOGA berhasil meningkatkan kesejahteraan masyarakat, meski perlu dukungan berkelanjutan untuk mencapai hasil yang optimal.
Media Inklusif Radio Dakwah Silaturahim 720 AM dalam Menjaga Reputasinya Eva, Eva; Arbi, Armawati
INTERAKSI PERADABAN: Jurnal Komunikasi dan Penyiaran Islam Vol 4, No 2 (2024): Interaksi Peradaban Juli-Desember 2024
Publisher : Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15408/interaksi.v4i2.42406

Abstract

Media dakwah biasanya mengacu kepada satu pemikiran saja,yaitu Wahabi seperti radio Rodja di Cilensi.Namun radio dan televisi dakwah Silaturahim 720 AM di Cibubur merangkul semua pemikiran Islam, pemikiran ASWAJA seperti Nahdatul Ulama, Muhammadiyah,PERSIS, dan lainnya. Jadi radio dakwah inklusif RASIL, ada pihak yang menganggap radio Sitaturahim berpemikiran Syiah. Radio Dakwah Salafi juga beragam, dari yang mengharamkan lagu, yaitu Radio Rodja di Cilensi, boleh memutar lagu Nasyid Radio Fajar di Bogor. Perumusan masalah penelitian ini mengungkap bagaimana Humas radio dakwah Inklusif Silaturahim berupaya menjaga reputasi inklusif sehingga khalayak dan masyarakat mengetahui visi,misi dan programnya secara langsung dan tidak langsung dalam penyebaran informasi. Pendekatan penelitian ini kualitatif dengan metode observasi, dokumen, dan wawancara mendalam. Artikel ini menemukan empat cara penyebaran informasi kepada 1) Publik internal mendiskusikan dan memecahkan masalah, 2) mendekati dan bekerjasama dengan berbagai institusi, 3) menyebarkan programprogramnya,melalui sosial media, yaitu Youtube, facebook elektronik,yaitu radio Sela di Batam sebagai jaringan radio.Tim radia mengundang mereka ke studio melalui non media seperti telpon dan whaps up, sebarkan kalender dan profile radio setiap acara off-air sejak tahun 2012. Juga bersilaturahmi ke masjid, Tabligh Akbar,dan majlis taklim ibu-ibu.
Analisis Kesejahteraan Penerima Zakat Produktif di Desa Sulung Berdasarkan Model CIBEST Gusmina, Miza; Eva, Eva
Jurnal Pelita Nusantara Vol. 1 No. 1 (2023): Jurnal Pelita Nusantara : Kajian Ilmu Sosial Multidisiplin
Publisher : CV Global Research Publication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59996/jurnalpelitanusantara.v1i1.110

Abstract

Penelitian bertujuan untuk menganalisis kesejahteraan penerima zakat produktif yang ada di Desa Sulung dengan Model CIBEST. Metode yang akan digunakan di dalam penelitian ini ialah metode deskriptif dan pendekatan kuantitatif. Jenis dan sumber data yang digunakan data primer yang didapat langsung dari sumber aslinya. Peneliti memberikan kuesioner kepada para mustahik yang mendapatkan bantuan dana zakat dari Lembaga Amil Zakat BAZNAS Kabupaten Sambas. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini manggunakan metode Total Sampling yaitu sampel yang diambil sama dengan total populasi. Seluruh responden akan dianalisis berdasarkan klasifikasi CIBEST Indeks, serta dikelompokkan berdasarkan tingkat spiritual dan materialnya. Hasil perhitungan dengan menggunakan model CIBEST ini mengungkapkan bahwa pendayagunaan zakat produktif oleh BAZNAS sudah berjalan secara efektif. Hasil analisis yang menyatakan keefektifan dari pendayagunaan zakat produktif pada BAZNAS yaitu seluruh penerima zakat produktif berada pada kuadran I.
Media Inklusif Radio Dakwah Silaturahim 720 AM dalam Menjaga Reputasinya Eva, Eva; Arbi, Armawati
INTERAKSI PERADABAN: Jurnal Komunikasi dan Penyiaran Islam Vol. 4 No. 2 (2024): Interaksi Peradaban Juli-Desember 2024
Publisher : Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15408/interaksi.v4i2.42406

Abstract

Media dakwah biasanya mengacu kepada satu pemikiran saja,yaitu Wahabi seperti radio Rodja di Cilensi.Namun radio dan televisi dakwah Silaturahim 720 AM di Cibubur merangkul semua pemikiran Islam, pemikiran ASWAJA seperti Nahdatul Ulama, Muhammadiyah,PERSIS, dan lainnya. Jadi radio dakwah inklusif RASIL, ada pihak yang menganggap radio Sitaturahim berpemikiran Syiah. Radio Dakwah Salafi juga beragam, dari yang mengharamkan lagu, yaitu Radio Rodja di Cilensi, boleh memutar lagu Nasyid Radio Fajar di Bogor. Perumusan masalah penelitian ini mengungkap bagaimana Humas radio dakwah Inklusif Silaturahim berupaya menjaga reputasi inklusif sehingga khalayak dan masyarakat mengetahui visi,misi dan programnya secara langsung dan tidak langsung dalam penyebaran informasi. Pendekatan penelitian ini kualitatif dengan metode observasi, dokumen, dan wawancara mendalam. Artikel ini menemukan empat cara penyebaran informasi kepada 1) Publik internal mendiskusikan dan memecahkan masalah, 2) mendekati dan bekerjasama dengan berbagai institusi, 3) menyebarkan programprogramnya,melalui sosial media, yaitu Youtube, facebook elektronik,yaitu radio Sela di Batam sebagai jaringan radio.Tim radia mengundang mereka ke studio melalui non media seperti telpon dan whaps up, sebarkan kalender dan profile radio setiap acara off-air sejak tahun 2012. Juga bersilaturahmi ke masjid, Tabligh Akbar,dan majlis taklim ibu-ibu.