Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Padma: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Public Speaking dan Teknik Presentasi dalam Menciptakan Pengajaran yang Menarik Wahyu Trimastuti; Santy Christinawati; Yunyun Ratna H; Sali Setiatin; Vina Anggilia Puspita
PADMA Vol 1 No 2 (2021): JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT (PADMA)
Publisher : LPPM Politeknik Piksi Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (860.312 KB) | DOI: 10.56689/padma.v1i2.493

Abstract

Tujuan pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah memberikan pelatihan teknik public speaking dan presentasi di era revolusioner 4.0 kepada para guru atau tenaga pengajar. Kegiatan pengabdian masyarakat ini difokuskan pada pelatihan bagaimana guru atau pun tenaga pengajar mampu memberikan dan menyampaikan materi dengan baik. Metode public speaking dan teknik presentasi sangat penting untuk menunjang kegiatan yang sering dilakukan di suatu lembaga maupun dalam proses belajar mengajar. Kegiatan ini ditujukan untuk guru dan tenaga pengajar. Pada kenyataanya, masih ada beberapa diantaranya yang minim mempunyai keahlian public speaking dan masih ada beberapa yang ragu menyajikan presentasi dengan baik dan optimal. Oleh karena itu kegiatan ini menjelaskan bagaimana menjadi pembicara yang baik yang menitikberatkan pada teknik presentasi meliputi hal – hal dan tahapan – tahapan yang perlu diperhatikan. Kegiatan ini memberikan pengetahuan kepada seluruh peserta tentang public speaking yang bisa digunakan dalam presentasi yang baik. Untuk itu diperlukan keahlian untuk mendukung proses belajar mengajar yang bermanfaat untuk era ini