Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Pengenalan Pupuk Kompos Untuk Pertumbuhan Tanaman di Bumi Perkemahan H. M. Yasin Limpo Candika, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan Herawaty, Herawaty; Mukhlishah, Nurul; Harlina, Harlina; Mahi, Faizah; Muchtar, Andi Asikin
JOURNAL OF TRAINING AND COMMUNITY SERVICE ADPERTISI (JTCSA) Vol. 3 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : ADPERTISI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62728/jtcsa.v3i2.414

Abstract

Compost fertilizer is the result of weathering foliage, straw, reeds, grass, animal manure, municipal garbage and so on. The use of compost is very important because it can be used as one of the planting media needed to provide adequate nutrition to every growing plant. Community service is carried out to utilize science and technology through counseling on the introduction of compost. This activity consists of preparation, socialization activities in the form of delivering material, and discussion or question and answer. The material presented contains knowledge related to compost, the benefits of compost, materials and how to make compost. This activity was attended by 40 members of the Gowa Branch of the Kwartir Scouts which was carried out at the H. M. Yasin Limpo Campground, Pa'bentengan Village, Bajeng District, Gowa Regency, South Sulawesi Province. received excellent response and enthusiasm from counseling participants. This can be seen from the enthusiasm of the participants starting from the provision of material and questions and answers about compost fertilizer and how to make it.
Sosialisasi Penggunaan Mesin Cetak Pelet Ikan untuk Kelompok Bokape Fish Farm Mukhlishah, Nurul; Nurdin, Nani Harlinda; Mahi, Faizah
MATAPPA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Volume 7 Nomor 4 Tahun 2024
Publisher : STKIP Andi Matappa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31100/matappa.v7i4.3861

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk memperkuat kemandirian desa dengan meningkatkan keterampilan masyarakat dalam memanfaatkan teknologi mesin cetak pelet ikan nila, sehingga dapat meningkatkan produktivitas dan daya saing lokal. Pengabdian kepada masyarakat ini melibatkan koordinasi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Takalar dan Kelompok Bokape Fish Farm, pengambilan data dan dokumentasi awal, serta sosialisasi penggunaan mesin cetak pelet ikan. Pengabdian masyarakat ini dilaksanakan di Desa Bontokaddopepe pada 23 Agustus 2024 sebagai bagian dari program Pemberdayaan Berbasis Masyarakat oleh DRTPM, melibatkan Tim PKM dan dua mahasiswa UIT. Kegiatan ini, diikuti oleh seluruh anggota Kelompok Bokape Fish Farm berjumlah 11 orang, menggunakan metode sosialisasi untuk menjelaskan spesifikasi dan cara kerja mesin cetak pelet tipe MKS-PLT 25. Hasil yang didapatkan yakni sosialisasi menunjukkan peningkatan keterampilan teknis dan kepercayaan diri peserta, memungkinkan mereka untuk memproduksi pakan ikan secara mandiri, mengurangi biaya operasional, dan meningkatkan kualitas pakan serta daya saing di pasar budidaya ikan nila. Kegiatan ini memberdayakan masyarakat Desa untuk menciptakan pakan berkualitas dan terjangkau, serta memperkuat ekonomi desa dengan mengurangi ketergantungan pada pakan komersial.
KODE ETIK JURNALISTIK: HAK TOLAK, EMBARKO DAN OFF THE RECORD SEBAGAI HAK NARASUMBER Hamson, Zulkarnain; Mahi, Faizah; Mukhlishah, Nurul; Herawati, Herawati
Indonesian Collaboration Journal of Community Services (ICJCS) Vol. 5 No. 1 (2025): Indonesian Collaboration Journal of Community Services
Publisher : Yayasan Education and Social Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53067/icjcs.v5i1.196

Abstract

The journalistic code of ethics is very important because it functions as a guide for journalists in carrying out their duties. There are several main reasons why a journalistic code of ethics is very important: a) Maintaining Public Trust: A code of ethics helps journalists maintain integrity and credibility in conveying information, so that the public continues to trust the media; c) Preventing the Spread of Hoax News: By adhering to the principles of accuracy, verification and balance, journalists can avoid the spread of fake news or hoaxes that can mislead the public; d) Upholding Objectivity and Neutrality: The code of ethics emphasizes the importance of being impartial in news coverage, so that the information conveyed is not influenced by certain interests; e) Protecting Human Rights and Privacy: The code of ethics prevents journalists from spreading information that violates someone's privacy rights or harms certain parties without clear and justifiable reasons; f) Avoid Abuse of Media Power: The media has great power in shaping public opinion. The code of ethics aims to ensure that this power is not misused for personal, political or certain group interests; g) Guarantee Professionalism in Journalism: The code of ethics establishes high standards for journalists in their work, so that this profession remains respected and appreciated by society. This workshop was attended by 14 journalists, taking place in Makassar City, attended by 14 Readtimes.id journalists, guided by the Chief Editor (Pimred), with the sole speaker Zulkarnain Hamson
Eksistensi Ekowisata Bissoloro Terhadap Pendapatan Masyarakat Desa Bissoloro Mukhlishah, Nurul; Muchtar, Andi Asikin; Herawaty; Mas’ud; Mahi, Faizah
Jurnal Kehutanan dan Lingkungan Vol. 1 No. 1 (2024): Mei
Publisher : Program Studi Kehutanan Fakultas Pertanian Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keberadaan Provinsi Sulawesi Selatan perlu mendapatkan dukungan dalam mengembangkan untuk pengelolaan kepariwisataan di Indonesia. Tujuan dari studi ini adalah mengetahui potensi ekowisata Bissoloro dan pendapatan masyarakat. Metode yang digunakan berupa survei dengan menggunakan instrumen wawancara dari responden. Purposive sampling digunakan untuk mengambil sampel responden dari 2250 kepala keluarga menggunakan rumus slovin didapatkan 34 responden. Analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dan kuantitatif dari data wawancara dan dokumen yang ada. Hasilnya Desa Bissoloro menawarkan sejumlah objek wisata menarik dan menunjukkan bahwa ekowisata memberikan kontribusi signifikan terhadap pendapatan tahunan masyarakat Bissoloro yaitu kios, petani jagung, dan kuliner. Usaha kios campuran menjadi penyumbang terbesar dengan persentase 42,65%, diikuti oleh usaha petani jagung (18,96%), dan usaha kuliner (18%). Secara keseluruhan, usaha campuran, petani jagung, dan kuliner menyumbang lebih dari 80% terhadap pendapatan masyarakat. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa ekowisata tidak hanya memberikan pengalaman wisata yang memikat, tetapi juga berperan penting dalam meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat setempat.
Kontribusi Usaha Tani Gula Aren Terhadap Pendapatan Masyarakat Desa Bonto Katute, Sinjai Muhammad Masri; Hasan, Hasnah; Herawaty; Mahi, Faizah
Jurnal Kehutanan dan Lingkungan Vol. 2 No. 2 (2024): November
Publisher : Program Studi Kehutanan Fakultas Pertanian Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kontribusi usaha tani gula aren terhadap pendapatan masyarakat Desa Bonto Katute, serta faktor-faktor yang memengaruhi efisiensi dan keberlanjutan usaha tani ini. Penelitian menggunakan metode survei dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi terhadap 21 responden yang terlibat dalam usaha tani gula aren. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif kuantitatif untuk mengevaluasi biaya tetap, biaya variabel, penerimaan, dan pendapatan usaha tani gula aren. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata pendapatan tahunan dari usaha tani gula aren sebesar Rp. 23.145.666, berkontribusi 44,20% terhadap total pendapatan rumah tangga petani. Sementara itu, pendapatan lain sebesar Rp. 29.214.285, berkontribusi 55,80%. Tingkat pendidikan petani yang rendah, rata-rata hanya sampai sekolah dasar, menjadi salah satu faktor pembatas dalam pengelolaan usaha tani secara efisien. Meski demikian, usaha tani gula aren memberikan stabilitas ekonomi kpalma pendapatannya dapat diperoleh sepanjang tahun, berbeda dengan hasil pertanian lainnya yang hanya panen sekali setahun. Implikasi dari penelitian ini menunjukkan perlunya pengembangan program pelatihan dan penyuluhan bagi petani untuk meningkatkan keterampilan teknis dan manajerial mereka. Selain itu, dukungan pemerintah dalam bentuk subsidi produksi, inovasi teknologi, serta perluasan akses pasar diperlukan untuk meningkatkan efisiensi dan nilai tambah produk gula aren, sehingga dapat memberikan dampak ekonomi yang lebih besar bagi masyarakat Desa Bonto Katute.
Kandungan Protein dan Penilaian Panelis terhadap Brownies Tepung Biji Kecipir dengan Penambahan Bubuk Kayu Manis Mukhlishah, Nurul; Mahi, Faizah; Herawaty, Herawaty
JSSHA ADPERTISI JOURNAL Vol. 3 No. 1 (2023): Jun 2023
Publisher : Aliansi Dosen Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Adpertisi)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62728/jsshha.v3i1.440

Abstract

Sejak tahun 1975 tanaman kecipir sudah diprediksikan menjadi bahan hayati yang memiliki segudang manfaat di masa depan dan bernilai ekonomi yang tinggi. Penggunaan tanaman kecipir sebagai bahan panganan lokal dapat ditingkatkan lagi dengan melakukan pengembangan hasil produk olahannya. Pengembangan produk perlu diarahkan untuk menciptakan suatu produk baru yang memiliki beberapa sifat yang diminati oleh masyarakat. Maka dari itu, terdapat inovasi untuk menjadi solusi dari kurang diminatinya biji kecipir di kalangan masyarakat adalah dengan membuat produk olahan brownies maupun biskuit. Biji kecipir sebelum dijadikan sebagai adonan brownies atau biscuit dibuat menjadi tepung terlebih dahulu. Penelitian ini memiliki dua tujuan, yaitu untuk mengetahui daya terima panelis terhadap brownies tepung biji kecipir dengan tambahan bubuk kayu manis dan untuk mengetahui kadar protein brownies tepung biji kecipir dengan tambahan bubuk kayu manis. Metode penelitian yang digunakan adalah uji organoleptik dengan kategori penilaian 1-5 dan pengujian kadar protein. Tambahan bubuk kayu manis terbukti berpengaruh terhadap rasa, aroma, dan tekstur pada brownies tepung kecipir. Tambahan bubuk kayu manis sebanyak 15 gr menghasilkan peningkatan kadar protein yang terkandung di dalam brownies.
OPTIMALISASI APLIKASI KOMUNIKASI DIGITAL UNTUK PRODUK PERTANIAN DI KELOMPOK TANI BOKAPE, TAKALAR Mukhlishah, Nurul; Mahi, Faizah; Hasan, Hasnah; Herawaty, Herawaty; Asjulia, Asjulia
Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkarya Vol. 4 No. 04 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkarya
Publisher : Pusat Studi Ekonomi, Publikasi Ilmiah dan Pengembangan SDM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62668/berkarya.v4i04.1686

Abstract

This Community Service (PKM) activity aims to improve digital literacy and facilitate the use of communication applications (such as WhatsApp and Facebook) to support group coordination and agricultural product marketing. The method used was a participatory action learning approach through three stages: an initial survey (pre-test), interactive training and simulation, and a final evaluation (post-test). Respondents were 45 people from active farmer groups in the area. The results of the activity showed an increase in average digital literacy and increased use of digital applications for agriculture. The training also encouraged the formation of farmer group WhatsApp groups and product promotion through social media. The conclusion of this activity is that contextual training and intensive mentoring can encourage digital transformation in agriculture, despite challenges such as limited devices and internet connections. Similar interventions are highly recommended for implementation in other agricultural areas.