Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PENYULUHAN KESEHATAN GIGI TENTANG CARA MENYIKAT GIGI PADA ANAK STUNTING Nubatonis, Melkisedek O.; Obi, Applonia Leu; Ngadilah, Christina; Wali, Agustinus
GEMAKES: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2024): GEMAKES: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Politeknik Kesehatan Kemenkes RI Jakarta I

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36082/gemakes.v4i1.1527

Abstract

Anak stunting adalah anak yang terhambat pertumbuhan fisiknya karena masalah gizi dan pengasuhan yang kurang. Stunting pada balita akan berdampak buruk jika tidak ditanggulangi segera. Asupan gizi yang diterima tubuh anak sangat penting diperhatikan dan peran orang tua asuh dapat membimbing dan mengawasi anaknya agar kesehatan gigi dapat terjaga. Sehingga mencegah risiko kerusakan gigi dengan rajin menyikat gigi. Melalui pemberian edukasi mengenai perawatan gigi yang benar kepada orang tua asuh anak stunting sangatlah tepat. Pengabdian kepada masyarakat bertujuan untuk meningkatkan pemahaman orang tua asuh tentang cara menyikat gigi pada anak stunting di Kelurahan Liliba Kota Kupang. Metode pelaksanaan pengabdian dengan teknik penyuluhan langsung pada ibu beranak stunting dan pemberian makanan tambahan selama 90 hari. Berdasarkan hasil penyuluhan yang diberikan saat pengabdian, ibu secara umum memahami tentang cara menyikat gigi pada anak stunting dan berkomitmen lebih baik lagi dalam mendampingi anak ketika menyikat gigi. Serta pendampingan yang diberikan selama 4 kali, pertama sebelum diintervensi, kedua pemberian makanan tambahan selama 30 hari, dilanjutkan ketiga 60 hari dan keempat 90 hari.Tim memantau dan mengevaluasi perkembangan kedua anak asuhnya terdapat peningkatan berat badan, tinggi badan serta lingkar lengan atas. Kesimpulan : terjadi perubahan berat badan anak serta ibu memahami cara menjaga  kesehatan gigi anaknya.
Dental Health Education Using PowerPoint Media to Improve Maternal Behavior in Maintaining Dental and Oral Hygiene of Students of GMIT Baumata Elementary School Wali, Agusthinus; Nubatonis, Melkisedek O.; Krisyudhanti, Emma; Variani, Ratih
Dental Therapist Journal Vol. 6 No. 1 (2024): Dental Therapist Journal
Publisher : Poltekkes Kemenkes Kupang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31965/dtj.v6i1.1377

Abstract

Dental health education is a planned and directed effort to create an environment that encourages individuals or community groups to change their old behaviors, which are less favorable for their dental health, to behaviors that are beneficial for their dental health. Behavior change can occur naturally, influenced by the environment, or intentionally and systematically through knowledge, attitudes, and skills. The aim of this study is to determine the effect of dental health education using PowerPoint media to improve the behavior of mothers in maintaining the dental and oral hygiene of GMIT Baumata Elementary School students. This type of research is a quasi-experimental design with a pre-test and post-test research design. The population of this study includes mothers and students of GMIT Elementary School, and the research sample is the total population of mothers and students in grades I-VI at GMIT Baumata Elementary School, Taebenu District, Kupang Regency, totaling 89 people. The instruments in this study were questionnaires and dental and oral hygiene examination forms. The results of the effectiveness test analysis showed that the behavior of mothers in maintaining dental and oral health (p=0.000) significantly improved, indicating an increase in the mothers' behavior in maintaining dental and oral health. Similarly, the dental and oral hygiene status of the students (p=0.000) improved, indicating an increase in the students' dental and oral hygiene status. Therefore, it can be concluded that PowerPoint media is effective in improving the behavior of mothers in maintaining their children's dental and oral hygiene and in enhancing the dental and oral hygiene status of GMIT Baumata Elementary School students in Taebenu District, Kupang Regency. It is recommended that further research be conducted to provide comparative data.
EFEKTIFITAS PERMAINAN KARTU TOS GAMBAR MENYIKAT GIGI SEBAGAI MEDIA PROMOSI DALAM PENINGKATAN PENGETAHUAN PADA ANAK SD GMIT BAUMATA TIMUR Pay, Mery Novaria; Pinat, Leny Marlina A.; Nubatonis, Melkisedek O.; Manu, Apri Adiari
SINERGI : Jurnal Riset Ilmiah Vol. 1 No. 12 (2024): SINERGI : Jurnal Riset Ilmiah, Desember 2024
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/3gpdrf53

Abstract

Promosi kesehatan gigi dengan menggunakan media permainan kartu tos gambar merupakan kegiatan untuk menyampaikan informasi kesehatan gigi menggunakan media bermain kartu tos gambar yang berisi materi tentang menyikat gigi. Promosi kesehatan gigi tentang menyikat gigi menggunakan media permainan kartu tos gambar mempunyai pengaruh dan dapat meningkatkan pengetahuan anak sekolah dasar. Penelitian    ini    bertujuan    untuk mengetahui efektifitas permainan kartu tos gambar sebagai media promosi dalam peningkatan pengetahuan menyikat gigi pada anak SD GMIT Baumata Timur. Jenis penelitian yang digunakan yaitu Quasi Eksprment dengan desain penelitian pre test-post test, dengan populasi dalam penelitian ini adalah siswa-siswi kelas IV dan V SD GMIT Baumata Timur yang terdiri dari 16 kelas IV dan 14 kelas V. Variabel yang memberikan pengaruh: Tingkat pengetahuan siswa tentang menyikat gigi, dan variabel yang dikenai pengaruh: Permainan kartu tos gambar kesehatan gigi. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa lembar kuisioner yang berisi 15 pertanyaan tentang pengetahuan menyikat gigi. Hasil tingkat pengetahuan anak SD sebelum dilakukan kegiatan permainan kartu tos gambar sebesar 56,6% dengan kriteria sedang dan sesudah dilakukannya kegiatan permainan kartu tos gambar sebesar 90% dengan kriteria Tinggi. Permainan kartu tos sebagai media edukasi kesehatan gigi efektif dalam meningkatkan pengetahuan pada anak SD GMIT Baumata Timur.