Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : EXPLORE

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI INVENTARIS BERBASIS WEB (Studi Kasus Pada PT. ASKES (Persero) Cabang Mataram) Mardan, -; Arwidiyarti, Dwinita; Darmanto, Tedjo
Jurnal Explore Vol 8, No 1 (2018)
Publisher : STMIK Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Inventaris secara deskriptif dapat dipahami sebagai suatu kegiatan pencatatan selengkapnya  mengenai  barang-barang inventaris yang telah dibeli, diterima, dibagikan dan dipakai dalam suatu lingkup organisasi, baik mengenai barang tahan lama maupun habis pakai. Sistem inventaris di PT. Askes (Persero) masih dilakukan secara manual dengan membagikan blangko pada masing-masing ruangan untuk diisi dan selanjutnya blangko tersebut dikumpulkan di Bagian Umum dan dientry menggunakan Microsoft Excel. Kondisi ini menimbulkan beberapa masalah yaitu sulit mengetahui masa aktif barang, sulit mengetahui posisi barang saat ini karena sering terjadi perpindahan barang dan tidak sesuai antara catatan dengan fisik barang. Kondisi ini yang melatarbelakangi adanya pengembangan sistem. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan sistem informasi inventaris berbasis web pada PT. Askes (Persero) Cabang Mataram. Metodologi pengembangan sistem yang digunakan adalah System Development Life Cycle (SDLC) yang merupakan metodologi klasik yang digunakan untuk mengembangkan, memelihara dan menggunakan sistem informasi yang terdiri atas beberapa tahapan yaitu tahap perencanaan, analisis, perancangan, seleksi, penerapan dan pemeliharaan. di mana perancangan sistemnya dibuat dengan menggunakan Flowchart Sistem untuk menggambarkan alur dari sistem yang dirancang dan Usecase Diagram untuk menggambarkan menu-menu yang dapat diakses oleh user. Perancangan database dibuat dengan menggunakan Entity Relationship Diagram yang menghasilkan 7 (tujuh) tabel yaitu Tabel User, Tabel Kantor, Tabel Ruangan, Tabel Merk, Tabel Jenis, Tabel Inventaris dan Tabel Rekap. Output tercetak yang dihasilkan berupa Laporan Inventarsi Barang berdasarkan tanggal, nama kantor dan pilihan jenis laporan sehingga dengan menggunakan sistem inventaris ini kinerja Bagian Umum di PT. Askes (Persero) akan dapat meningkat. Kata Kunci : sistem informasi, inventaris, web
SISTEM INFORMASI PENERIMAAN SISWA BARU BERBASIS WEB PADA MA. DARUL QUR’AN BENGKEL Juhartini, -; Arwidiyarti, Dwinita; Ramlan, -
Jurnal Explore Vol 7, No 2 (2017)
Publisher : STMIK Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penerimaan siswa baru adalah kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun baik di pendidikan tingkat dasar maupun pendidikan tingkat tinggi. Penerimaan siswa baru di MA Darul Qur’an Bengkel akan dilakukan melalui system informasi dimana data yang diolah terbatas pada data pendaftaran, data hasil seleksi dan data siswa, aplikasi dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dan  database MySQL. Aplikasi ini menghasilkan output untuk siswa yaitu formulir pendaftaran, kartu pendaftaran sedangkan output yang dihasilkan untuk pihak sekolah yaitu data pendaftar dan data calon siswa yang diterima
Membangun Perpustakaan Digital Pada Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Sumbawa Besar Suhardiman, -; Arwidiyarti, Dwinita; Maspaeni, -; Butar, Belsana Butar
Jurnal Explore Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : STMIK Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35200/explore.v8i2.66

Abstract

Perpustakaan mempunyai peranan penting dalam hal menyediakan informasi yang berkaitan dengan pengetahuan dan merupakan unsur penting dalam lembaga pendidikan. Keberhasilan dalam peningkatan efisiensi dan efektifitas pendidikan dapat didukung dengan kehadiran perpustakaan. Perpustakaan yang ada di MAN 1 Sumbawa Besar adalah perpustakaan non digital, di mana anggotanya adalah guru dan siswa yang ada di lingkungan MAN 1 Sumbawa Besar. Masalah yang muncul pada perpustakaan tersebut adalah adanya keterbatasan jumlah buku yang dimiliki sehingga seringkali buku yang akan dipinjam stoknya kosong di perpustakaan karena sedang dipinjam oleh peminjam lainnya, selain itu juga adanya batasan hari dan waktu layanan perpustakaan sehingga peminjaman buku hanya dapat dilakukan pada hari dan jam kerja. Untuk dapat mengakomodir kebutuhan akan buku dan tingginya minat baca pada guru dan siswa MAN 1 Sumbawa Besar maka aplikasi perpustakaan digital adalah solusi yang tepat. Aplikasi ini dibangun dengan menggunakan metode System Development Life Cycle (SDLC) yang merupakan metodologi klasik yang digunakan untuk mengembangkan, memelihara dan menggunakan sistem informasi yang terdiri atas beberapa tahapan yaitu tahap perencanaan, analisis, perancangan, seleksi, penerapan dan pemeliharaan. di mana perancangan sistemnya dibuat dengan menggunakan Flowchart Sistem untuk menggambarkan alur dari sistem yang dirancang dan Usecase Diagram untuk menggambarkan menu-menu yang dapat diakses oleh user. Perancangan database dibuat dengan menggunakan Entity Relationship Diagram yang menghasilkan 5 (lima) tabel yaitu Tabel User, Tabel Jenis, Tabel File, Tabel Kategori dan Tabel Ebook. Output tercetak yang dihasilkan berupa Laporan Data Anggota, Laporan Data File dan Laporan Data Ebook untuk diserahkan kepada Kepala Sekolah setiap bulan sekali. Dengan aplikasi perpustakaan digital ini perpustakaan pada MAN 1 Sumbawa Besar akan dapat meningkatkan pelayanannya kepada anggota dan juga pada pihak lain yang bukan anggota perpustakaan dengan menyediakan ebook dan file yang dapat diunduh kapanpun tanpa dibatasi jam layanan dan tanpa batasan stok buku fisik. Kata Kunci : perpustakaan, perpustakaan digital
SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN PASIEN RAWAT JALAN MENGGUNAKAN PHP DAN MYSQL PADA PUSKESMAS DOMPU KOTA Mudin, Fadlun; Arwidiyarti, Dwinita; Suryadi, Emi
Jurnal Explore Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : STMIK Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35200/explore.v8i2.70

Abstract

Puskesmas dompu kota adalah salah satu Puskesmas yang ada di Kabupaten Dompu. Puskesmas ini memiliki beberapa poli yaitu, poli gigi, poli umum, poli anak, poli UGD, poli THT dan poli kandungan. Prosedur pendaftaran pasien baru yang berlaku adalah calon pasien melakukan pendaftaran secara manual di bagian CO (Central Opname) dengan menyebutkan data dirinya yang akan dicatat oleh petugas CO pada form pendaftaran dan kemudian dibuatkan kartu pasien. Buku daftar kunjungan pasien diberi nomor antrian bertujuan untuk mengetahui urutan poli yang dituju untuk berobat. Kondisi pendaftaran pasien ini menjadi tidak efektif karena hanya mengandalkan catatan pada form dan buku daftar kunjungan yang memungkinkan akan terjadi hilang, terselip dan tercecer. Sistem informasi yang dibuat saat ini dapat mengolah data pasien yang mencakup penginputan, penyimpanan, perubahan, penghapusan serta pencetakan sehingga pengolahan data pasien yang semula manual menjadi terkomputerisasi yang berdampak pada proses lebih cepat dan data dapat tersimpan dengan lebih aman