Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

Edukasi Pencegahan Demam Berdarah Dengue Dengan Program 3 M Plus pada Siswa SMPN 2 Kendari Irma; Sabilu, Yusuf; Kamrin, Kamrin; Gunawan, Edy
Jurnal Pengabdian Meambo Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEAMBO
Publisher : PROMISE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56742/jpm.v2i1.56

Abstract

Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu penyakit yang perlu diwaspadai karena dapat  menyebabkan kejadian luar biasa (KLB) dan dapat menyebabkan kematian. Salah salah satu faktor risiko kejadian DBD adalah faktor lingkungan dan juga perilaku masyarakat. Tujuan dari program pengabdian ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan anak sekolah menengah pertama tentang pencegahan penyakit DBD dengan program 3 M Plus. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan selama 1 minggu mulai tanggal 1 sampai 7 Juni 2022. Peserta sosialiasi/penyuluhan adalah siswa kelas 10 SMPN 2 Kendari yang berjulah 56 orang. Pelaksnaan kegiatan ini diawali dengan persuratan kepada pihak sekolah dan melakukan sosialisai tentang kegiatan yang akan dilaksanakan. Secara singkat kegiatan inti penyuluhan ini dilakukan dalam empat tahapan yaitu (1) melakukan pre-test; (2) melakukan intervensi dalam bentuk penyuluhan/sosialisasi pencegahan DBD dan (3) melakukan posttest dan (4) evaluasi. Hasil yang diperoleh bahwa terjadi peningkatan pengetahuan siswa tentang upaya pencegahan DBD dengan program 3 M Plus sebelum dilakukan edukasi/penyuluhan mayoritas 60,3% pengetahuan responden adalah kurang dan setelah dilakuakn edukasi/penyuluhan masyoritas (79,3%) adalah baik. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada peningkatan pengetahuan siswa tentang pencegahan penyakit DBD dengan program 3 M Plus setelah dilakukan edukasi/penyuluhan dan kegiatan edukasi tentang program 3 M Plus pada siswa SMPN 2 Kendari dapat dikatakan berhasil.  
Edukasi dan Pemeriksaan Tekanan Darah Door to Door di RT 001 RW 003 Kelurahan Watu-Watu Kecamatan Kendari Barat Kota Kendari Irma; Majid, Ruslan; Yasnani, Yasnani; Masluhiya AF, Swaidatul; Kamrin, Kamrin; Nurhaliza, Sitti
Jurnal Pengabdian Meambo Vol. 4 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEAMBO
Publisher : PROMISE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56742/jpm.v4i1.134

Abstract

Hipertensi merupakan masalah serius yang umum terjadi di masyarakat yang dapat menyebabkan berbagai komplikasi terhadap penyakit yang lebih serius seperti stroke dan gangguan jantung. Prevalensi hipertensi terus mengalami peningkatan dari tehun ke tahun, terutama pada kelompok umur diatas 40 tahun termasuk pada masyarakat perkotaan seperti di Kota Kendari. Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang faktor risiko dan pencegahan hipertensi. Metode pengabdian ini dengan melakukan edukasi dari rumah ke rumah yang diikuti dengan pemeriksaan tekanan darah. Secara umum terbagi atas tiga tahapan yaitu persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa rata – rata pengetahuan responden sebelum penyuluhan adalah 7.47 dan setelah penyuluhan menjadi 9.40 serta ada perbedaan yang signifikan pengetahun sebelum dan sesudah penyuluhan (p=0.000).  Kesimpulan kegiatan pengabdian ini bahwa edukasi door to door dapat meningkatkan pengetahuan responden dan berhasil dengan baik.
Strategies to Overcome Homeless and Beggars with A Collaborative Approach in Makassar City Kamrin, Kamrin
Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 5 No. 07 (2024): Jurnal Indonesia Sosial Sains
Publisher : CV. Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59141/jiss.v5i07.1187

Abstract

This research aims to provide an overview of the phenomena and opportunities for dealing with homeless and beggars in the city of Makassar, to further formulate a coping model through the formulation of effective policies, strategies and countermeasures. One of the crucial problems that the Indonesian government has been facing is the existence of homeless people and beggars, which are increasingly serious to overcome. This problem that sometimes has a relationship with the culture in one area is indeed a kind of virus or a disease that often recurs. The strategy to deal with vagrants and beggars that has been carried out by the Makassar City Government through the leading sector of related agencies has not been effective in solving the problem of vagrants and beggars. Then through exploratory data analysis, this research formulates an approach as an alternative solution to overcome homeless and beggars in the city of Makassar, by developing a holistic approach in the form of collaborative synergy between the government and the private sector.
STRATEGI BERTAHAN HIDUP PKL DI BUMI TAMALANREA DI KOTA MAKASSAR(STUDI KASUS PENJUAL BAKSO KELILING) Kamrin, Kamrin
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 7 No. 1 (2024): Volume 7 No 1 Tahun 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v7i1.23886

Abstract

Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, jenis penelitian yaitu penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan deskriptif. Adapun teknik pengumpulan datanya melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis datanya yaitu analisis sebelum dilapangan dan analisis data dilapangan dengan tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Uji keabsahan datanya menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat tiga jenis strategi bertahan yang telah dilakukan, yaitu: 1) Strategi aktif, dengan meningkatkan kualitas barang dan pelayanan, adanya anggota keluarga yang ikut membantu bekerja, serta penambahan jam kerja, 2) Strategi pasif, yaitu dengan mengurangi persediaan barang dagangan, mengurangi jumlah karyawan, 3) Strategi jaringan, dengan menjalin hubungan yang baik dengan pembeli, menitipkan barang dagangan di warung-warung terdekat.