Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search

MEWUJUDKAN KEMANDIRIAN PEMUDA BERBASIS TECHNOPRENEUR MELALUI PELATIHAN TUNE UP SEPEDA MOTOR DI KARANG TARUNA LABUHBARU BARAT PEKANBARU Jusnita; Denur; Siti Samsiah
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol 3 No 2 (2019): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (456.225 KB) | DOI: 10.37859/jpumri.v3i2.1617

Abstract

Kendala dan tantangan yang dihadapi karang taruna Labuhbaru Barat Kecamatan Payung Sekaki antara lain; (a) Kegiatan karang taruna masih lebih bersifat rekreatif; (b) Masih kurangnya kader profesional terutama terkait dengan perannya sebagai agen pembaharu (change agent) dalam penyelenggaraan kesejahteraan sosial utamanya pemberdayaan masyarakat melalui pengembangan usaha ekonomi produktif; (c) kurang tanggapnya sikap masyarakat terhadap pengembangan kualitas karang taruna. Hasil dari pengabdian adalah kecakapan individu dan sosial 90% peserta latih menunjukkan kategori “baik”, 7,5% berada pada kategori “cukup” dan hanya 2,5% peserta yang menunjukkan kategori “Kurang”. 100% peserta latih menunjukkan disiplin dan semangat yang baik. Setelah mengikuti pelatihan, peserta pelatihan telah memiliki kemampuan dalam aspek; (1) kecakapan personal yaitu mampu memelihara dan memperbaiki sepeda motor yang berkaitan dengan keterampilan mekanik antara lain meliputi; system tune up, system engine, system kelistrikan, dan system chasis, (2) kecakapan sosial yaitu memiliki kemampuan bekerjasama dengan unit usaha lain, memiliki kemampuan berkomunikasi dan negoisasi dengan pelanggan (customer), (3) kecakapan akademik yaitu memiliki kemampuan memecahkan masalah, misalnya jika terjadi kesalahan teknis dalam pemeliharaan dan perbaikan sepeda motor dan memiliki keberanian belajar dari kesalahan (trial and error). Dan (4) kecakapan Vokasional yaitu memiliki kemampuan kecepatan menyelesaikan satu produk jasa service sepeda motor.
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI, KEADILAN ORGANISASI DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KOMITMEN ORGANISASIONAL KARYAWAN PT. SIEGWERK INDONESIA SURABAYA Siti Samsiah; Anggun Wahyu Winasis
Majalah Ekonomi Vol 25 No 2 (2020): Desember
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/majeko.vol25.no2.a2934

Abstract

Penelitian yang dilakukan untuk menganalisis pengaruh budaya organisasi, keadilan organisasi dan lingkungan kerja terhadap komitmen organisasional karyawan PT. Siegwerk Indonesia Surabaya. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT. Siegwerk Indonesia Surabaya yang berjumlah 65 karyawan. Teknik penentuan jumlah sampel yaitu menggunakan sampel jenuh, sedangkan pengumpulan data menggunakan kuisioner dan dokumentasi kemudian dianalisis menggunakan uji regresi linier berganda dan uji signifikan dengan bantuan program SPSS version 24. Berdasarkan analisis yang dilakukan menggunakan uji t dapat disimpulkan variabel budaya organisasi, keadilan organisasi dan lingkungan kerja berpengaruh signifikan dan positif terhadap komitmen organisasional dengan hasil budaya organisasi thitung=5,237 dengan nilai sig.0,000 keadilan organisasi thitung=4,463 dengan nilai sig.0,000 dan lingkungan kerja thitung=3,471 dengan nilai sig.0,001 sedangkan untuk uji f silmultan diperoleh hasil 15,908 dengan nilai sig.0,000.
EDUKASI PASAR MODAL DI MADRASAH ALIYAH MUHAMMADIYAH PEKANBARU Siti Hanifa Sandri; Siti Samsiah; Bakaruddin Bakaruddin
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol 2 No 1 (2018): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1815.629 KB) | DOI: 10.37859/jpumri.v2i1.604

Abstract

The capital market is a market (place, in the form of a building) prepared to trade stocks, bonds, and other types of securities using the services of stockbrokers. To add to the opening insights on the introduction of capital markets in Indonesia, the introduction of trading mechanisms on stocks and the steps to become investors in the capital market addressed to school teachers and students by practitioners who have been directly involved in the capital market in order to support the interests, knowledge and improving soft skill of teachers and students especially related to how to invest in capital market. This method of community service activities using lecture methods, direct demonstrations practiced by participants, and question and answer. Evaluation of activities generally works well and satisfies participants and training instructors. Participants hope that in the following years can be given the opportunity to get similar training. Overall activities of community empowerment through education of capital market run well and smoothly. This training provides skills and knowledge about capital market activities to teachers and learners as a provision to start a flexible and controllable side business.
Analisis Pengaruh Activity Based Costing Terhadap Keunggulan Bersaing dan Kinerja Perguruan Tinggi Evi Marlina; Siti Samsiah; Hendri Ali Ardi
Akuntansi & Ekonomika Vol 8 No 1 (2018): Jurnal Akuntansi dan Ekonomika
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research was conducted in order to know if there is an influence in the use of Activity Based Costing toward competitive advantage and university performance in Pekanbaru. The Activity Based Costing variables were measured by seven indicators, namely top management Support, competition, performance evaluation and compensation, training, non-accounting ownership, resources and consensus and clarity of objective. The competitive advantage variables measuredby five indicators, namely price, quality, delivery dependability, product innovation and time to market. While the university performance variables will be measured by three indicators, research and productivity, employee commitment and industry linkage. The data used in this research was quantitative data, which were data in the numerical scale. The population ofthis research were all university in Pekanbaru. The samples of the research were 39 university in Pekanbaru. Based on the Partial Least Square that used in analyzing the data, the result showed that Activity Based Costing have influence towards competitive advantage, the Activity Based Costing have influence towards university performance, and competitive advantage have not influence towards university performance
The Effect Of Third Party Funds, CAR, NPL On Credit Distribution Company Listed on BEI Siti Hanifa Sandri; Siti Samsiah; Dewi Puspita Sari
Akuntansi & Ekonomika Vol 9 No 2 (2019): JURNAL AKUNTANSI DAN EKONOMIKA
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this study is to examine the effect of third party funds, capital adequacy ratios, and non-performing loans on lending. The population in this study is commercial banks that have gone public in Indonesia in the 2014-2017 period as many as 19 banks. The entire population in this study was sampled. The data used in this study are secondary data, namely the company's 2014-2017 financial statements. The processing method used is multiple linear regression analysis. Based on the results of the study, it can be concluded that the variables of third party funds and capital adequacy ratio have a positive effect on lending. While the non-performing loan variable has no effect on lending.
Pengaruh Penerapan Sistem E-Filing dan Peran Account Representative Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi Yang Terdaftar Pada KPP Pratama Pekanbaru Senapelan Shabrina, Wahyu; Siti Samsiah; Evi Marlina
Akuntansi dan Manajemen Vol. 19 No. 1 (2024): Jurnal Akuntansi dan Manajemen
Publisher : Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30630/jam.v19i1.256

Abstract

This study aims to determine the effect of the implementation of the e-filing system and the role of account representatives on Individual Taxpayer Compliance Study at KPP Pratama Pekanbaru Senapelan. This research is a quantitative research. The sampling method is carried out using a simple random sampling technique. This study used primary data, namely from the distribution of questionnaires distributed directly by field researchers. This research was conducted on Individual Taxpayers registered at the Pekanbaru Senapel Pratama Tax Service Office. The population in this study is Individual Taxpayers who report Annual Returns (SPT) at KPP Pratama Pekanbaru Senapelan amounting to 35,402 people with a sample of 100 individual taxpayers. The data analysis used was multiple linear regression analysis using SPSS v.26. Based on the results of the data processing, it can be concluded that the application of the e-filing system and the role of the account representative affect the compliance of individual taxpayers. The implication of this study is that it refers to the application of the e-filing system and the role of account representatives on WPOP compliance to research informants supported by taxpayer data that reports Annual Tax Returns at KPP Pratama Pekanbaru Senapelan. It is expected that WPOP will further improve tax return reporting in accordance with tax laws and regulations through the E-filing system and the Tax Service Office provides good understanding and services through the role of Account Representative.
Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Provinsi Riau Siti Samsiah; Annie Mustika Putri; Winarni Winarni
AKUNTANSI 45 Vol. 4 No. 1 (2023): Jurnal Ilmiah Akuntansi
Publisher : Fakultas Ekonomi Program Studi Akuntansi Universitas 45 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30640/akuntansi45.v4i1.687

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan standar akuntansi pemerintah, sistem akuntansi keuangan daerah, sistem pengendalian intern pemerintah, pemanfaatan teknologi informasi, kompetensi sumber daya manusia, dan good government governance terhadap kualitas laporan keuangan Pemerintah Provinsi Riau. Penelitian ini menggunakan data primer. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai bagian keuangan yang berada dilingkungan Pemerintah Provinsi Riau yang berjumlah 226 orang pada 33 OPD. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linear berganda dengan bantuan software SPSS versi 25 dan pengambilan sampel dilakukan dengan teknik sampel jenuh. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan standar akuntansi pemerintah, sistem akuntansi keuangan daerah, sistem pengendalian internal pemerintah, pemanfaatan teknologi informasi, kompetensi sumber daya manusia, dan good government governance berpengaruh positif terhadap kualitas laporan keuangan Pemerintah Provinsi Riau.
Pengaruh Corporate Governance, Profitabilitas, Intensitas Modal Terhadap Penghindaran Pajak Yolanda Dwi Manita; Siti Samsiah; Intan Putri Azhari
Jurnal Ilmiah Ekonomi Terpadu (Jimetera) Vol 2, No 1 (2022): JURNAL ILMIAH EKONOMI TERPADU
Publisher : Universitas Teuku Umar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35308/jimetera.v2i1.4787

Abstract

Target penerimaan pajak di tahun 2020 adalah sebesar Rp1.198,8 triliun. Target penerimaan pajak tersebut harus meningkatkan kewaspadaan petugas pajak khususnya bagi Account Representative dan Pemeriksa Pajak seluruh KPP dalam mengawasi dan memeriksa wajib pajak yang terindikasi melakukan praktik penghindaran pajak. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mematok target penerimaan pajak di tahun 2020 mencapai Rp 1.198,82 triliun. Artinya, estimasi penghindaran pajak itu setara dengan 5,7 persen dari target akhir 2020. Perkiraan nilai penghindaran pajak itu juga setara 5,16 persen dibandingkan realisasi penerimaan pajak 2019 yang senilai Rp 1.332 triliun (Kementerian Keuangan 2020). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh corporate governance, profitabilitas dan intensitas modal terhadap penghindaran pajak dengan menggunakan metode kuantitatif data panel. Data penelitian ini diambil dengan cara mendownload laporan keuangan tahunan dari situs BEI dan situs perusahaan Properti dan Real Estate Periode 2016-2020. Hasil dari pengujian hipotesis dengan menggunakan analisis regresi data panel dengan tiga variabel independen yaitu Corporate Governance, Profitabilitas dan Intensitas Modal dan satu variabel dependen yaitu penghindaran pajak menunjukkan hasil bahwa Corporate Governance yang diproksikan dengan kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap penghindaran pajak. Profitabilitas yang diukur dengan ROA berpengaruh signifikan dengan arah negatif terhadap penghindaran pajak dan Intensitas modal berpengaruh signifikan dengan arah positif terhadap penghindaran pajak. Penelitian ini hanya mengambil kepemilikan institusional dalam mengukur corporate governance dan hanya berfokus pada ROA dalam mengukur profitabilitas.Kata Kunci: Penghindaran Pajak, Corporate Governance, Profitabilitas, Intensitas Modal
Pengaruh Transfer Pricing, Kepemilikan Asing, Intensitas Modal Terhadap Penghindaran Pajak Perusahaan Properti Dan Real Estate 2022-2024 Silviana Aulia Putri; Siti Samsiah; R. Septian Armel
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 4 No. 6: September 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v4i6.9836

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana transfer pricing, kepemilikan asing, dan intensitas modal memengaruhi perusahaan properti dan real estate di Bursa Efek Indonesia (BEI) dari tahun 2022 hingga 2024, serta bagaimana perusahaan-perusahaan ini menghindari pembayaran pajak. Sumber data yang digunakan berasal dari laporan tahunan yang diambil dari situs web Bursa Efek Indonesia (BEI). Populasi penelitian meliputi 94 perusahaan, terdapat 38 perusahaan yang memenuhi kriteria penelitian selama tiga tahun pengamatan dengan menggunakan metode purposive sampling. Dalam hal ini, total keseluruhan yang dianalisis berjumlah 114 perusahaan termasuk di antara temuan yang dilihat. Pengujian yang digunakan dalam penelitian kuantitatif ini adalah uji-t, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, dan uji koefisien determinasi (R²). Perangkat lunak SPSS versi 27 digunakan untuk mengolah data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa transfer pricing memiliki dampak positif pada penghindaran pajak. Di sisi lain, penghindaran pajak tidak dipengaruhi oleh kepemilikan asing dan intensitas modal. Hasil-hasil ini menunjukkan bahwa proses penetapan transfer pricing merupakan cara utama yang digunakan para pelaku perusahaan properti dan real estate di Indonesia untuk menghindari pembayaran pajak.