Infark miokard merupakan kondisi ketika aliran darah ke miokardium mengalami penurunan bahkan terhenti. Infark miokard tidak hanya menyerang usia tua, tetapi juga usia muda. Terdapat perbedaan dalam faktor penyebab infark miokard antar kedua kelompok usia. Sangat penting untuk memahami perbedaan karakteristik dan profil klinisnya, yang bertujuan untuk merancang strategi awal dalam melakukan langkah pengobatan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan karakteristik dan profil klinis pasien infark miokard antara usia muda dan usia tua di Rumah Sakit Jantung Hasna Medika Cirebon. Penelitian observasional analitik komparatif dengan desain cross sectional, dengan rekam medis pasien infark miokard (n=262) secara total sampling. Uji analisis meliputi Uji Chi-Square, Fisher’s Exact dan Uji Mann-Whitney. Pasien usia tua sebanyak 208 pasien (79,4%) dan usia muda sebanyak 54 pasien (20,6%). Terdapat perbedaan yang bermakna pada jenis kelamin, riwayat merokok dan indeks massa tubuh dengan p < 0,001 serta nilai eGFR dengan p = 0,014. Usia muda secara proporsional lebih banyak mengalami komplikasi dan memiliki angka kematian yang tinggi (5,6%). Terdapat perbedaan bermakna antara pasien infark miokard usia muda dan usia tua. Temuan ini menegaskan pentingnya pendekatan klinis yang disesuaikan berdasarkan kelompok usia.