Kemajuan pesat dalam teknologi informasi dan komunikasi telah memberikan dampak besar pada bidang pendidikan. SMAN 17 Surabaya berupaya mengadopsi teknologi dengan mengembangkan pembelajaran berbasis website dan e-learning guna meningkatkan kualitas pendidikan. Namun, penerapan Teknologi Informasi dan Sistem Informasi di sekolah masih menemui berbagai hambatan, seperti kurangnya integrasi sistem dan belum adanya arsitektur yang sistematis untuk perencanaan dan pengelolaan TI/SI. Oleh karena itu, dibutuhkan perancangan arsitektur enterprise yang berfungsi sebagai acuan dalam merancang dan mengembangkan sistem informasi sekolah. Penelitian ini menggunakan framework The Open Group Architecture Framework dengan metode Architecture Development Method yang meliputi fase preliminary, arsitektur visi, arsitektur bisnis, arsitektur sistem informasi, arsitektur teknologi, hingga peluang dan solusi. Hasil penelitian ini menghasilkan rancangan arsitektur enterprise dengan usulan aplikasi untuk mendukung digitalisasi layanan sekolah, yaitu LMS berbasis Moodle, SIAKAD, SI_Pegawai, SI_Keuangan, Sistem Informasi Kearsipan Dinamis (SIKD), Sistem Perpustakaan Digital berbasis SLiMS, serta SI_Sarpras, yang dapat menjadi pedoman dalam pengembangan sistem informasi yang selaras dengan tujuan strategis SMAN 17 Surabaya. Abstract Rapid advances in information and communication technology have had a major impact on education. SMAN 17 Surabaya seeks to adopt technology by developing web-based learning and e-learning to improve the quality of education. However, the implementation of Information Technology and Information Systems in the school still encounters various obstacles, such as the lack of system integration and the absence of a systematic architecture for IT/IS planning and management. Therefore, it is necessary to design an enterprise architecture that serves as a reference in designing and developing school information systems. This research uses The Open Group Architecture Framework with Architecture Development Method which includes preliminary phase, vision architecture, business architecture, information system architecture, technology architecture, to opportunities and solutions. The results of this study resulted in an enterprise architecture design with proposed applications to support the digitization of school services, namely Moodle-based LMS, SIAKAD, SI_Employee, SI_Finance, Dynamic Archive Information System (SIKD), SLiMS-based Digital Library System, and SI_Sarpras, which can be a guideline in developing information systems that are aligned with the strategic objectives of SMAN 17 Surabaya.