Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : ProBisnis : Jurnal Manajemen

Analisis Strategi Pengembangan SDM Untuk Mengoptimalkan Kinerja Karyawan Di Departemen Yanum regu Penghijauan PT. Fokus Jasa Mitra (FJM) Prasetyo, Agus; Anisa, Nur Aini; Zaman, Komarun
ProBisnis : Jurnal Manajemen Vol. 16 No. 5 (2025): October: Management Science
Publisher : Lembaga Riset, Publikasi dan Konsultasi JONHARIONO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya pengembangan sumber daya manusia (SDM) dalam meningkatkan kinerja karyawan, khususnya di lingkungan kerja yang bersifat teknis seperti Departemen Yanum Regu Penghijauan PT. Fokus Jasa Mitra (FJM). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis strategi pengembangan SDM yang diterapkan dan sejauh mana strategi tersebut berkontribusi dalam mengoptimalkan kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, dengan pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dokumentasi, dan kuesioner terhadap 4 pimpinan dan 21 karyawan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pengembangan SDM di FJM telah mencakup pelatihan teknis, pelatihan keselamatan kerja, serta evaluasi dan briefing rutin. Mayoritas karyawan merasa bahwa pelatihan relevan dan berdampak positif terhadap keterampilan kerja, meskipun waktu yang terbatas menjadi kendala utama. Selain itu, motivasi kerja belum sepenuhnya optimal akibat minimnya penghargaan dan kejelasan jenjang karier. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa strategi pengembangan SDM telah memberikan dampak positif terhadap kinerja, namun perlu peningkatan dari sisi motivasi, evaluasi, serta integrasi pelatihan dalam sistem kerja harian untuk mencapai hasil yang lebih optimal dan berkelanjutan.