Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

POLITIK PATRONASE PADA PEMERINTAH DAERAH PROVINSI SULAWESI TENGGARA Rekha Adji Pratama; Alvina; Rahman Tandi
JAPMAS : Jurnal Politik dan Demokrasi Vol. 1 No. 2 (2023): Edisi Oktober
Publisher : Program Studi Ilmu Politik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52423/japmas.v1i2.17

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk politik patronase pada pemerintah daerah di Provinsi Sulawesi Tenggara. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Penentuan informan dalam penelitian ini menggunakan metode Purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data skunder. Teknik analisis data menggunakan pendekatan kualitatif dengan langkah-langkah sebagai berikut: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa Gubernur Sulawesi Tenggara sebagai patron yang secara khusus memiliki sumber daya berupa kekuasaan, pengaruh, kesempatan dan hak terhadap penentuan karir atau jabatan dalam struktur pemerintahan terhadap para birokrat sebagai klien yang memiliki sumber daya berupa tenaga, dukungan dan loyalitas sehingga para birokrat yang berkeinginan mengisi atau menduduki jabatan tertentu harus membangun relasi pada sang patron, sehingga Gubernur sebagai patron dan Birokrat sebagai klien sama-sama saling menguntungkan.
PENGARUH VARIABEL MAKRO TERHADAP INDEKS HARGA SAHAM INFOBANK 15 Alvina
Fortunate Business Review Vol. 1 No. 1 (2021): Fortunate Business Review
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Universal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menguji pengaruh BI Rate, Inflasi, dan Nilai Tukar Rupiah terhadap Indeks Harga Saham Infobank 15. Penelitian ini diambil karena masih terdapat perbedaan penelitian antara penelitian yang satu dengan yang lain serta terdapat perbedaan antara keadaan rillnya dari data penelitian dengan teori yang ada. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan data sekunder. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Indeks Harga Saham Infobank 15 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2018. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu purposive sampling. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil uji model diketahui bahwa variabel BI Rate, Inflasi dan Nilai Tukar Rupiah mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap harga saham. Hasil penelitian menunjukkan bahwa BI Rate mempunyai pengaruh negatif terhadap Indeks Harga Saham Infobank 15. Inflasi tidak berpengaruh secara parsial terhadap Indeks Harga Saham Infobank 15. Nilai Tukar Rupiah mempunyai pengaruh positif terhadap Indeks Harga Infobank 15.
AUDITING CLASS REFERENCE: LITERATURE REVIEW OF THE STANDARD ANALYTICAL PROCEDURES FOR AUDITING Hendi; Harsono, Budi; Averina; Alvina; Tedia
Global Financial Accounting Journal Vol. 9 No. 1 (2025)
Publisher : Accounting Department, Faculty of Business and Management, Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/gfa.v9i1.10056

Abstract

Purpose – This research aims to summarize the work of existing scientific articles and review literature on the standard analytical procedures for auditing, to serve as additional guiding literature that can be used as a reference for learning and research ideas related to analytical procedures in auditing classes or courses. Research Method – Through qualitative analysis using a systematic literature study with a meta-analysis of 10 accredited international articles, this research summarizes and identifies research results and lessons learned, implications, and future research directions from the existing literature on standard analytical procedures for auditing. This research is expected to provide a foundation for further learning and research on aspects of analytical procedures in the audit process. Findings – The results of this study indicate that research directions that can be considered on the topic of standard analytical procedures for audits are the integration of the latest technology, automation of procedures, comparative application analysis, and ways to improve auditor competence in an audit environment that is constantly required to evolve with the times and the industry. This study confirms that the topic of standard analytical procedures for auditing has a lot of room and potential to be explored and evaluated in the future. Implication – This study has important implications for academics, universities, educators, and students as users of teaching and learning materials about the field of auditing, as well as developers of research and policy in the audit sector.
Penerapan Metode Nyanyian pada Pembelajaran Tajwid di TPA Miftahul Jannah Desa Teluk Palinget Hayunnita, Nur; Alvina; Riski Novianti; Sangra Devi Azzahrah; Dandi Saputra; Muhammad Nasir
JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT Vol 13 No 2 (2023): Desember 2023
Publisher : LPPM UNINUS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya anak-anak di TPA yang masih belum mengerti cara membaca Alqur’an dengan baik dan benar, serta tidak pernah belajar mengenai ilmu tajwid. Jika sejak dini belum bisa membaca Al-Qur’an sesuai ilmu tajwid, maka akan sulit juga Ketika besar memahami hukum-hukum bacaan yang ada di dalam Al-Qur’an. Oleh karena itu, mahasiswa KKN mengadakan pembelajaran mengenai tajwid yang memakai metode yang menyenangkan dan memudahkan anak dalam membaca Al-Qur’an yaitu metode nyanyian. Tujuan penelitian ini adalah membantu anak-anak didik dalam memahami ilmu tajwid yang terkesan sulit untuk di pelajari dan untuk mempermudah penyampaian materi kepada anak didik sehingga anak didik akan dengan mudah menangkap materi yang diberikan oleh guru. Jenis penelitian ini adalah penelitian yang bersifat deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan metode nyanyian dapat membuat anak-anak lebih antusias dan tidak mudah bosan untuk mengetahui tentang ilmu tajwid dan pembacaan yang baik dan benar saat membaca Al-Qur’an.
Analisis Strategi Pengembangan Kurikulum Merdeka Berbasis Pembentukan Karakter dalam Meningkatkan Kedisplinan Siswa di MTs Asy-Syafi’iyyah Singkawang: Penelitian Dendodi; Ayuni Syawala; Alvina
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.747

Abstract

Pendidikan karakter menjadi tantangan penting di era modern, khususnya dalam membentuk kedisiplinan siswa yang dipengaruhi oleh perkembangan kurikulum dan pengaruh digital. Penelitian ini bertujuan menganalisis strategi pengembangan Kurikulum Merdeka berbasis karakter untuk meningkatkan kedisiplinan siswa di MTs Asy-Syafi’iyyah Singkawang. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif deskriptif, dengan metode wawancara mendalam dan observasi. Instrumen penelitian meliputi pedoman wawancara dan lembar observasi. Partisipan terdiri dari kepala sekolah, guru, siswa, dan orang tua. Data dianalisis dengan teknik tematik analisis untuk menemukan tema utama terkait strategi kurikulum dan dampaknya. Hasil menunjukkan bahwa integrasi kurikulum nasional dan pesantren, keterlibatan guru dan orang tua, serta program keagamaan dan tata tertib yang terstruktur mampu meningkatkan kedisiplinan siswa. Penelitian menyimpulkan bahwa strategi kurikulum berbasis karakter yang dijalankan secara konsisten dengan melibatkan seluruh pihak sekolah dapat menciptakan lingkungan belajar yang mendukung pembentukan kedisiplinan siswa.
PERANAN MAHKAMAH KONSTITUSI DALAM IMPEACHMENT SERTA PERBEDAAN TATA CARA IMPEACHMENT DI INDONESIA DAN AMERIKA SERIKAT Vanessa Wijaya; Alvina; Catherine Carisa Khovin
Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 01 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains
Publisher : CV. Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59141/jiss.v2i01.157

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengkaji Pemakzulan presiden dan / atau wakil presiden secara komparatif. Negara yang dibandingkan adalah negara yang menganut sistem presidensial yaitu Indonesia dan Amerika Serikat. Menggunakan metode penelitian hukum normatif atau penelitian perpustakaan. Penelitian ini hanya membahas regulasi tertulis, sehingga penelitian ini sangat erat kaitannya dengan perpustakaan karena akan membutuhkan data tambahan di perpustakaan. Hasil penelitian, karya ilmiah, peraturan perundang-undangan, teori hukum, dan pendapat para sarjana atau doktrin. Kekuasaan mendakwahkan Presiden dan / atau Wakil Presiden berada pada badan perwakilan yaitu Dewan Perwakilan Rakyat dalam Sistem Ketatanegaraan Indonesia dan Dewan Perwakilan Rakyat dalam Sistem Konstitusi Amerika.