Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PENGEMBANGAN BAHAN AJAR IPA TERPADU BERORIENTASI PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL TEMA PEMANFAATAN TEKANAN DALAM KEHIDUPAN UNTUK MENINGKATKAN LITERASI SISWA KELAS VIII SMP Suci Khairani; Asrizal Asrizal; Harman Amir
PILLAR OF PHYSICS EDUCATION Vol 10 (2017)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (268.644 KB) | DOI: 10.24036/2571171074

Abstract

Curriculum of 2013 requires science learning is implemented in an integrated teaching. However, the reality in schools shows that the integrated science learning isn’t implemented well yet. The solution of this problem is to  develop an integrated science teaching material which orient contextual learning to improve students’ literacy. The purpose of  research is to determine validity, practicality, and effectiveness of integrated science teaching material. The type of this research is Research and Development (R & D). The object of the research was integrated science teaching material which orient contextual learning. Instruments to collect the data consist of validition sheet, practicality test sheet, and effectiveness test sheet. Techniques of data analysis were descriptive statistics analysis, graph method, and correlation compare mean test. Based on data analysis it can be stated that two of research results. First, integrated science teaching material which orient contextual learning was very valid with an average value of 83.2. Second, implementation of integrated science teaching material which orient contextual learning was practice according teacher and students with average value respectly of 90.0 and 83.5. Besides that, implementation of integrated science teaching material which orient contextual learning was effective to improve the competence of attitudes, knowledge, and skills. Students skills consist of  functional literacy, scientific literacy and visual literacy
Game Cards Accounting Sebagai Inovasi Media Pembelajaran Akuntansi Berbasis Teknologi Digital Menuju Era Society 5.0 Lola Fadhillah; Suci Khairani
Jurnal Inovasi Pembelajaran dan Pendidikan Islam [JIPPI] Vol. 2 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/jippi.v2i2.62

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi inovasi media pembelajaran akuntansi berbasis teknologi digital melalui pengembangan Game Cards Accounting dalam menghadapi Era Society 5.0. Dengan menggunakan metode studi literatur, penelitian ini menganalisis berbagai referensi terkait perkembangan teknologi di bidang pendidikan, konsep Society 5.0, dan implementasi pembelajaran berbasis game di bidang akuntansi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Game Cards Accounting dapat meningkatkan motivasi belajar, pemahaman konsep, dan keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran akuntansi. Kesimpulan ini diharapkan dapat menjadi dasar pengembangan dan implementasi lebih lanjut media pembelajaran akuntansi yang inovatif. Kata Kunci: Game Cards Accounting, Media Pembelajaran, Teknologi Digital, Society 5.0
Pembuatan Sumur Bor Dusun II Desa Sei Buluh Kabupaten Serdang Bedagai Mabrur, Muhammad; Wirdatun Nafiah Putri; Palghe Tobing; Ernie Shinta Yosephine Sitanggang; Tuti Adi Tama Nasution; Suci Khairani
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2025): Edisi Juni
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51510/komposit.v3i1.1984

Abstract

Desa Sei Buluh adalah salah satu desa yang berada di Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Provinsi Sumatera Utara. Desa Sei Buluh terletak di daratan rendah dengan ketinggian 7-meter diatas permukaan laut dengan suhu rata-rata berkisar 30ºC. Secara geografi Desa Sei Buluh sendiri terletak di perbatasan dengan batas-batas wilayah sebagai berikut: sebelah utara: berbatasan dengan Desa Tanjung Buluh, sebelah timur: berbatasan dengan Kecamatan Teluk Mengkudu, sebelah barat: berbatasan dengan Desa Tanjung Buluh, sebelah selatan: berbatasan dengan Desa Sei Sijenggi. Desa Sei Buluh memiliki lokasi yang cukup strategis untuk dikembangkan sebagai kawasan pertanian khususnya komoditi padi. Desa Sei Buluh yang secara administratif berada dekat dengan kawasan pusat Kota Serdang Bedagai maupun dengan Kecamatan Perbaungan dan merupakan kawasan yang memiliki kondisi alam yang mendukung. Dengan posisi ini, Desa Sei Buluh memiliki aksesibilitas yang baik dalam menjangkau fungsi-fungsi pelayanan yang ada di Kecamatan Perbaungan. Pada daerah Dusun II Desa Sei Buluh, para petani mulai berani menanam tanaman padi pada saaat musim penghujan, karena sumber pengairan masyarakat setempat hanya mengandalkan air hujan. Pada saat musim kemarau seperti saat ini, para petani hanya menanam tanaman holtikultura, yakni tanaman sayur-sayuran seperti kangkung, genjer, dan sawi. Untuk itu, kelompok tani mengharapkan adanya sumber pengairan terdekat sehingga mereka dapat menanam padi pada areal persawahan mereka tanpa tergantung kepada cuaca alam. Solusi yang ditawarkan adalah dengan mengadakan sumur bor dan perpipaan, mesin bor, dan tapak dudukan mesinnya. Hal ini bermanfaat dalam penyediaan air bersih dan pemenuhan kebutuhan air di bidang lingkungan. Sumur bor merupakan investasi yang berharga bagi pertanian, memberikan banyak manfaat yang berkelanjutan dan berkontribusi pada keberlanjutan dan produktivitas pertanian pada Dusun II Desa Sei Buluh.