Gontara, Satria Yudi
Unknown Affiliation

Published : 5 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Hubungan Antara Kekuatan Otot Lengan Dan Keseimbangan Terhadap Kemampuan Passing Atas Bola Voli Pada Siswa Ektrakurikuler Munir, Ali; Gontara, Satria Yudi; Umar, Fadilah
Jurnal Pendidikan Modern Vol. 10 No. 1 (2024): Edisi September
Publisher : STKIP Modern Ngawi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37471/jpm.v10i1.1010

Abstract

Proses meningkatkan kemampuan passing merupakan tujuan bagi para pelatih untuk memberikan hasil yang maksimal dalam suatu team. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara kekuatan otot lengan dan keseimbangan terhadap kemampuan passing Atas Siswa Ektrakurikuler Bola Voli SMK Modern Ngawi. Metode yang digunakan adalah survey dengan teknik pengumpulan data dengan sampel sebanyak 30 anak karena itu disebut populasi sampel. Instrumen yang digunakan berupa tes, yaitu push-up untuk tes kekuatan otot lengan dan bass test untuk test keseimbangan serta instrumen test Passing atas. Berdasarkan analisis data di dapat bahwa kekuatan otot lengan dan keseimbangan memiliki hubungan yang signifikan dengan kemampuan passing atas siswa ektrakurikuler voli Smk Modern Ngawi. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan: (1) hubungan antara kekuatan otot lengan terhadap kemampuan passing atas R sebesar 0,883 dengan nilai sig. sebesar 0,000, (2) hubungan antara keseimbangan terhadap kemampuan passing atas R sebesar 0,862 dengan nilai sig. sebesar 0,000 dan (4) hubungan antara kekautan otot lengan, dan keseimbangan, terhadap kemampuan passing atas permainan bola voli R sebesar 0,809, R2 sebesar 0,654 dengan nilai sig. sebesar 0,000. Sehingga berdasarkan dari hasil penelitian diatas dapat disimpulkan bahwasannya adanya hubungan yang signifikan dari kekuatan otot lengan dan keseimbangan terhadap kemampuan passing atas pada siswa ektrakurikuler voli SMK Modern Ngawi
Pelatihan Weight Training pada Performa Sprint, Vertical Jump, dan Strength Pemain Sepakbola Wanita Hendarto, Singgih; Doewes, Rumi Iqbal; Manshuralhudlori, Manshuralhudlori; Adirahma, Ahmad Septiandika; Gontara, Satria Yudi; Agustiyanta, Agustiyanta; Adi, Pomo Warih
Jurnal Pengabdian Olahraga Masyarakat Vol 5, No 2 (2024): November 2024
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/jpom.v5i2.20667

Abstract

Meskipun pola aktivitas permainan sepakbola dominan adalah sifat aerobik, tetapi kekuatan otot, power, dan kecepatan merupakan ciri fisiologis yang penting untuk melakukan sprint, jump, tackling, dan tendangan dalam sepakbola. Faktanya program weight training maupun kombinasi dengan plyometric training mampu menghasilkan peningkatan performa sprint, jump, dan strength. Oleh karena itu, program weight training yang tepat perlu diterapkan untuk dapat meningkatkan perkembangan fisik pemain sepakbola. Tujuan pengabdian ini adalah untuk memberikan pengetahuan dan pelatihan kepada pemain sepakbola wanita terkait pentingnya weight training. Metode pengabdian dilakukan dengan sosialisasi, pendampingan, dan pelatihan weight training. Mitra pengabdian adalah pemain sepakbola wanita, berjumlah 20 pemain. Evaluasi dilakukan pada pengetahuan serta performa sprint, vertical jump, dan strength yang dinilai sebelum dan sesudah pelatihan. Instrumen yang digunakan adalah angket pengetahuan, 20m sprint test, countermovement jump test, dan squats test. Hasil dari pengabdian ini adalah pengetahuan peserta meningkat dari pretest 17.05±2.72 menjadi 32.80±2.78 saat posttest. Pretest sprint dengan kecepatan 4.15±0.18 detik meningkat menjadi 3.57±0.19 detik saat posttest. Jump mulai dengan ketinggian pretest 54.71±1.78 cm meningkat menjadi 57.30±1.81 cm saat posttest. Pretest strength dengan squat sebanyak 24.05±6.69 kali meningkat menjadi 42.10±9.20 kali saat posttest. Sehingga disimpulkan bahwa pengetahuan dan performa pemain sepakbola wanita mengalami peningkatan.
PELATIHAN TES DAN PENGUKURAN KONDISI FISIK PADA PELATIH KOTA SURAKARTA MENUJU PORPROV TAHUN 2023: Doewes, Rumi Iqbal; Manshuralhudlori; Adi, Pomo Warih; Gontara, Satria Yudi; Hendarto, Singgih; Agustiyanta; Shidiq, Abdul Aziz Purnomo; Adirahma, Ahmad Septiandika
JURNAL WIDYA LAKSANA Vol 12 No 2 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jwl.v12i2.63192

Abstract

Pemantauan kondisi fisik pada atlet penting untuk meningkatkan performa fisik, mengembangan program pelatihan dan pencegahan cedera. Tujuan pengabdian ini adalah memberikan pengetahuan kepada pelatih mengenai tes dan pengukuran kondisi fisik sehingga pelatih dapat melakukan penilaian terhadap performa kondisi fisik atlet porprov kota Surakarta. Metode pengabdian dilakukan dengan sosialisasi, pendampingan, serta praktik tes dan pengukuran kondisi fisik. Mitra pengabdian adalah pelatih KONI Surakarta dari 35 cabang olahraga, berjumlah 35 pelatih. Evaluasi dilakukan pada pengetahuan dan kompetensi praktik pelatih dalam melaksanakan tes dan pengukuran kondisi fisik. Hasil pengabdian menunjukkan sebelum edukasi level importance terkait tes dan pengukuran kondisi fisik hanya 39.21% dan domain yang dimiliki pelatih sebesar 39.47%. Setelah edukasi, level importance dan domain mengalami peningkatan (60.79% level importance, 60.53% domain), serta kompetensi pelatih dalam praktik berada dalam kategori average. Kesimpulan pengabdian ini adalah pelatih kota Surakarta memiliki pengetahuan dan kompetensi dalam melaksanakan tes dan pengukuran kondisi fisik atlet porprov kota Surakarta.
Edukasi Cabang Olahraga Petanque sebagai Olahraga Permainan bagi Lansia Ellyas, Intan Suraya; Gontara, Satria Yudi; Sunardi, Sunardi; Maryanto, Muhammad; Lelono, Sarjoko; Margono, Agus; Kristiyanto, Agus
Jurnal Pengabdian Olahraga Masyarakat Vol 4, No 2 (2023): November 2023
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/jpom.v4i2.16616

Abstract

Kelompok senam lanjut usia (lansia) Sehat Bugar Ceria di Kabupaten Karanganyar telah rutin mengadakan kegiatan senam. Namun, jenis latihan yang dilakukan lebih sering berupa latihan kebugaran aerobik. Jenis latihan yang belum bervariasi dan belum adanya pengetahuan tentang jenis olahraga permainan yang dapat dilakukan oleh lansia menjadi masalah yang dihadapi. Salah satu jenis olahraga yang aman dan menyehatkan untuk lansia adalah Petanque. Olahraga ini relatif baru di Indonesia. Olahraga ini merupakan jenis olahraga rekreasi dan kesehatan. Sesuai dengan rekomendasi dari badan kesehatan dunia dan Kementerian Kesehatan Indonesia bahwa olahraga atau aktivitas fisik sangat diperlukan untuk meningkatkan kebugaran dan daya ingat. Kebugaran fisik merupakan salah satu indikator kesehatan dan prediksi morbiditas dan mortalitas. Oleh karena itu olahraga Petanque yang berpengaruh terhadap kebugaran aerobik dan dapat melatih kekuatan, fokus, serta daya ingat perlu dikenalkan kepada kelompok lansia. Kegiatan pengabdian ini menggunakan metode service learning yang terdiri dari tahap edukasi materi dan praktek keterampilan. Hasil pelatihan ini didapatkan pengetahuan kelompok lansia tentang teknik dasar dan peraturan cabang olahraga Petanque meningkat (p=0,004) dan para lansia mampu melakukan gerakan teknik dasar sesuai dengan kelompok usia
The Effect of Interval and Fartlek Training on Endurance of Futsal Players at SMA ABBS Surakarta Fasa, Bagus Abid Putra; Umar, Fadilah; Gontara, Satria Yudi
Fair Play Vol. 2 No. 2 (2025): FAIR PLAY
Publisher : Java Mutiara Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71264/fairplay.v2i2.64

Abstract

This study aims to determine: (1) the effect of interval training on the endurance improvement of futsal players at SMA ABBS Surakarta; (2) the effect of fartlek training on the endurance improvement of futsal players at SMA ABBS Surakarta; and (3) the more effective training method between interval training and fartlek training in enhancing the endurance of futsal players at SMA ABBS Surakarta. This research is a quantitative experimental study. The sample consisted of 20 futsal players from SMA ABBS Surakarta. The research method used was an experimental approach with a two-group pretest-posttest design. The study was conducted over 18 sessions with a training frequency of three times per week. The treatments applied were interval training and fartlek training. The research instrument used was the Bleep Test. Data analysis included prerequisite tests (normality test using the Shapiro-Wilk test) and hypothesis testing using the Paired Sample T-Test. The results of data analysis showed that: (1) there was a significant improvement in endurance among futsal players at SMA ABBS Surakarta after undergoing interval training, as evidenced by a Sig. (2-tailed) value of 0.000 < 0.05; (2) there was a significant improvement in endurance among futsal players at SMA ABBS Surakarta after undergoing fartlek training, also evidenced by a Sig. (2-tailed) value of 0.000 < 0.05; and (3) both interval and fartlek training methods were equally effective in improving the endurance of futsal players at SMA ABBS Surakarta, as indicated by a non-significant difference with a Sig. (2-tailed) value of 0.622 > 0.05. The improvement can also be seen from the percentage increase in endurance performance. Based on these findings, it can be concluded that: (1) Interval training has a significant effect on improving the endurance of futsal players at SMA ABBS Surakarta; 2) Fartlek training has a significant effect on improving the endurance of futsal players at SMA ABBS Surakarta; (3) Both interval and fartlek training methods are equally effective in enhancing the endurance of futsal players at SMA ABBS Surakarta, as no significant difference was found between the two training methods.