Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Literasiologi

IMPLIKASI CERAMAH KEAGAMAAN YOUTUBE GUS MUWAFIQ OFFICIAL TERHADAP KESADARAN CINTA TANAH AIR SANTRI PESANTREN MAHASISWA HASYIM ASY’ARI SEWON BANTUL YOGYAKARTA Miftahul, Khoir; Rifa'i, Akhmad
Jurnal Literasiologi Vol 10 No 2 (2023): Jurnal Literasiologi
Publisher : Yayasan Literasi Kita Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47783/literasiologi.v10i2.601

Abstract

Penggunaan media baru sebagai sarana dakwah semakin meningkat, salah satunya adalah youtube. Perubahan media dari konvensional menjadi audio visual memberikan banyak pengaruh kepada para jamaah, salah satunya rasa cinta terhadap tanah air. Gus Muwafiq salah satu pengguna media baru dengan menggunakan channel youtube Gus Muafik Official. Ceramah yang dilakukan Gus Muwafiq dominan berisi ajakan untuk menjadi warga Negara yang baik serta memiliki kepedulian tinggi (nasionalisme) terhadap keutuhan dan kesatuan republik Indonesia. Sebagian dari santri Hasyim Asy’ari Cabean Sewon Bantul merupakan penonton tetap dari channel ini. Kebiasaan tersebut tentu akan berdampak terhadap aspek psikologis dan perilaku santri dalam kehidupan sehari-hari terkhusus pada rasa cinta air. Peneliti menggunakan dua subjek penelitian yaitu pimpinan atau pengelola Pesantren Hasyim Asy’ari dan santri yang menonton ceramah agama di youtube Gus Muafik Official. Sedangkan objek penelitian ini adalah perubahan sikap santri yang mengacu pada kesadaran cinta tanah air. Peneliti menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan proses pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan adanya dampak ceramah agama channel youtube Gus Muwafiq Official terhadap kesadaran cinta tanah air santri pesantren mahasiswa Hasyim Asy’ari. Dampak tersebut ditunjukkan dalam beberapa bentuk sikap; pertama menjunjung dan mentaati hukum dan pemerintah yang ditunjukkan dengan kepatuhan terhadap Undang-Undang serta kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan pemerintah. Kedua, membela negara yang ditunjukkan dengan ikut serta menjaga Indonesia dari hal-hal yang mengancam keutuhan bangsa dan negara. Ketiga, menghormati hak asasi manusia yang ditunjukkan dengan kesadaran bahwa penghormatan kepada sesama manusia merupakan kebutuhan setiap manusia yang juga diatur dalam hukum negara. Penelitian ini diharapkan menjadi media pembelajaran dakwah dan komunikasi, khususnya bahwa rasa cinta tanah air yang terlihat pada sikap serta perilaku santri dipengaruhi oleh berbagai aspek yang salah satunya adalah media youtube Kata Kunci: Youtube, Ceramah Agama, Gus Muwafiq, Cinta Tanah Air
METODE DAKWAH DALAM PEMBINAAN AKHLAKUL KARIMAH PADA REMAJA DI DESA MINASA UPA KEC. BONTOA KAB. MAROS Hidayat, Ahmad; Rifa'i, Akhmad
Jurnal Literasiologi Vol 12 No 5 (2024): Jurnal Literasiologi
Publisher : Yayasan Literasi Kita Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47783/literasiologi.v12i5.856

Abstract

Masa-masa remaja adalah masa yang sangat rumit bagi para remaja, mereka berada dalam posisi yang sangat rumit, karena remaja masih memiliki pemikiran yang labil, apabila mereka terganggu oleh hal-hal yang kecil emosi remaja akan sangat tinggi, mereka juga bisa melakukan hal-hal yang dapat merugikan dirinya sendiri.penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metode dakwah dalam pembinaan akhlakul karimah pada remaja di Desa Minasa Upa Kecamatan Bontoa Kabupaten Maros. Penelitian ini menggunakan deskritif kualitatif yang difokuskan pada objek (pembinaan akhlakul karimah pada remaja di Desa Minasa Upa Kecamatan Bontoa Kabupaten Maros) dan subjek penelitian (metode dakwah). Dalam pengumpulan data penulis menggunakan metode observasi,wawancara, dokumentasi. Hasil penelitian yang telah dilakukan yaitu metode dakwah yang digunakan tokoh masyarakat dalam pembinaan akhlakul karimah pada remaja dengan menerapkan metode dakwah Muidzhah hasanah memberikan nasehat-nasehat yang baik, kemudian dilaksanakan metode al hikmah yaitu melalui pendekatan- pendekatan yang diterapkan untuk membaca kondisi dari remaja, selanjutnya metode Mujadalah billati hiya ahsan yaitu tahap tindakan yang berusaha untuk menyakinkan dan mengajak para remaja agar merapkan perilaku yang baik di kehidupan sehari-harinya.Oleh karena itu, untuk tokoh masyarakat harus sering melakukan kegiatan keagamaan , memberikan motivasi,arahan dan nasehat kepada remaja tentang pentingnya berakhakul karimah.
FOKUS KOMUNIKASI PUBLIK DALAM SERIAL DOKUMENTER ALL OR NOTHING: ARSENAL Fadhlillah, M Erfan; Rifa'i, Akhmad
Jurnal Literasiologi Vol 12 No 5 (2024): Jurnal Literasiologi
Publisher : Yayasan Literasi Kita Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47783/literasiologi.v12i5.857

Abstract

Industri olahraga sepak bola hari ini tidak hanya menyuguhkan sebuah pertandingan sepak bola saja tapi lebih dari itu industri sepak bola berkembang pesat menjadi industri yang lebih kompleks mencakup industri bisnis, hiburan, dan media. Dengan besarnya eksposure yang ditawarkan oleh industri ini yang dihasilkan karena perkembangan teknologi yang pesat sehingga semakin tahun semakin banyak orang menonton pertandingan sepak bola baik secara langsung di lapangan ataupun menonton streaming dari rumah. Semakin bertambahnya penggemar juga semakin memberikan tekanan kepada setiap klub sepak bola profesional untuk selalu memberikan yang terbaik kepada para penggemarnya. Penelitian ini berusaha untuk menjelaskan fokus dari komunikasi publik yang dilakukan oleh sebuah klub sepak bola profesional Arsenal FC yang dilakukan menggunakan perantara atau media series dokumenter berjudul All or Nothing: Arsenal yang tayang melalui layanan streaming berbayar Prime Video. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik analisis data menggunakan analisis isi kualitatif digunakan untuk mencari dan menganalisis makna tersirat atau kecenderungan isi komunikasi yang disampaikan komunikator. Penelitian ini menunjukkan bahwa fokus komunikasi publik yang berusaha untuk disampaikan oleh Arsenal FC melalui series dokumenter yakni terdiri dari 3 fokus utama yaitu Memperbaiki Citra (Image Building), Menangani Krisis (Crisis Communication) dan Meraih Kepercayaan Fans Melalui Leadership Reputation Management. Oleh karena itu temuan ini menarik untuk di analisis dari segi komunikasi publik bagaimana komunikasi publik yang dilakukan oleh Arsenal melalui serial dokumenter untuk meraih kembali ekspektasi dan kepercayaan para penggemar yang sempat terkikis.