Claim Missing Document
Check
Articles

Found 11 Documents
Search

ANALISIS DAYA DUKUNG DAN PENURUNAN PONDASI BORED PILE PADA PROYEK PEMBANGUNAN TAMAN TEKNOLOGI TURYAPADA TOWER KOMUNIKASI BALI SMARTS (KBS) Naghi Sanjaya, I Made Dwira; Susila, I Gede Adi; Widiarsa, Ida Bagus Rai
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Vol 27 No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 27 No. 2, September 2023
Publisher : Department of Civil Engineering, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JITS.2023.v27.i02.p13

Abstract

Pembangunan Turyapada Tower merupakan program yang menjadi prioritas dari pemerintah Provinsi Bali, hal ini untuk mendukung program pembangunan infrastruktur telekomunikasi terpadu dan multi-fungsi untuk mengintegrasikan layanan-layanan siaran TV digital terestrial, telekomunikasi seluler, internet, dan komunikasi radio komunitas dalam wujud sebuah Tower Komunikasi Bersama. Proyek pembangunan Menara Turyapada ini dikerjakan oleh PT. Hutama Karya (Persero) selaku kontraktor pelaksana dengan rencana anggaran biaya yaitu sebesar Rp283.362.242.000,00. Proyek pembangunan Menara Turyapada ini menggunakan pondasi tipe bored pile sebagai bagian dari struktur bawah dengan pertimbangan efisiensi dan mobilisasi peralatan karena lokasi pembangunannya berada di lereng bukit. Dari data SPT lapangan, dalam penelitian ini analisis daya dukung dan penurunan pondasi bored pile dihitung dengan menggunakan dua metode yaitu metode manual dan metode perangkat lunak Allpile. Berdasarkan hasil analisa yang dilakukan didapatkan besarnya daya dukung pondasi yang ditinjau dengan metode manual sebesar 17.154,73 kN dan dengan perangkat lunak Allpile sebesar 22.534,479 kN dengan selisih perbandingan kuat daya dukung sebesar 5.379,74 Kn.