Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

Pengaruh Inovasi Produk, Kualitas Produk Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Pada Toko Kue Jaya Bakery Kalianda Lampung Selatan Putri, Kartika Sari; Tamam, Tamam
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8308

Abstract

Studi ini dilatarbelakangi oleh keputusan pembelian konsumen di Toko Kue Jaya Bakery yang dipengaruhi oleh harga yang kompetitif dan kualitas produk, di mana evaluasi alternatif serta kepuasan layanan berperan penting dalam menarik minat beli dan meningkatkan loyalitas pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh inovasi produk, kualitas produk, dan harga terhadap keputusan pembelian di Toko Kue Jaya Bakery di Kalianda. Metode penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan pendekatan asosiatif kausal (sebab akibat) dan metode survei. Data primer serta sekunder yakni dua jenis data. Orang-orang yang pernah membeli kue di Jaya Bakery yakni subjek penelitian ini. Sampel penelitian terdiri dari 96 orang yang berpartisipasi, dan teknik penetapan sampelnya yakni non-probabilitas. Metode pengumpulan data melalui kuesioner, juga dikenal sebagai angket, yang mempergunakan skala likert yang telah diuji validitas serta reliabilitasnya. Data penelitian diproses dengan SPSS versi 26. Hasil penelitian, yang didasarkan pada analisis regresi berganda, memperlihatkan bahwasannya inovasi, kualitas, serta harga produk dengan bersamaan memiliki dampak yang signifikan kepada keputusan pembelian yang dibuat oleh toko kue jaya bakery. Seperti yang ditunjukkan oleh nilai signifikansi 0,000 < 0,05, Toko Kue Jaya Bakery harus memperhatikan inovasi, kualitas, serta harga produk mereka jika mereka ingin menaikan tingkat penjualan mereka. Disisi lain, hasilnya diperkuat dari nilai korelai R = 0,846, yang memperlihatkan korelasi yang kuat. disisi lain, pada nilai R Square 0,707, ini memperlihatkan bahwasannya kontribusi pengaruh inovasi produk, kualitas produk, serta harga kepada keputusan pembelian yakni 70,7%. Variabel lain yang tak diteliti pada studi ini memberikan kontribusi 29,3%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa keputusan pembelian konsumen di Toko Kue Jaya Bakery dipengaruhi secara signifikan oleh inovasi produk, kualitas produk, dan harga, dengan kontribusi total mencapai 70,7%. Oleh karena itu, untuk meningkatkan penjualan, Toko Kue Jaya Bakery perlu memperhatikan ketiga aspek tersebut secara bersamaan. Kata kunci: Inovasi Produk, Kualitas Produk, Harga, Keputusan Pembelian.
Pengaruh Citra Merek, Gaya Hidup Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Telkomsel Di Kecamatan Rajabasa Lampung Selatan Suradi, Siger Harniyati; Tamam, Tamam
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8290

Abstract

Pesatnya perkembangan teknologi telekomunikasi di Indonesia telah mendorong peningkatan permintaan terhadap perangkat komunikasi dan memperketat persaingan dalam industri ini. Sebagai salah satu operator seluler terbesar di Indonesia, Telkomsel terus berupaya menyediakan layanan berkualitas dengan mengadopsi teknologi terbaru, seperti 4,9G yang memiliki kemampuan mendekati 5G. Langkah ini diambil guna memenangkan persaingan dengan provider lain, mengingat keputusan pembelian konsumen sangat dipengaruhi oleh citra merek, gaya hidup, dan kualitas produk. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur sejauh mana pengaruh citra merek, gaya hidup, dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian Telkomsel di Kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan, baik secara individu maupun bersama-sama. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan kuesioner sebagai alat pengumpulan data. Populasi dalam penelitian ini adalah pengguna Telkomsel di Kecamatan Rajabasa, dengan sampel sebanyak 384 responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Citra merek memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Telkomsel dengan hasil thitung = 6,333 > ttabel = 1,649, Gaya hidup berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian  Telkomsel dengan hasil thitung = 7,949 > ttabel = 1,649, Kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Telkomsel dengan hasil thitung = 8,711 > ttabel = 1,649, Citra merek, gaya hidup dan kualitas produk secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Telkomsel dengan hasil fhitung =117,882 > ftabel =2,63. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa citra merek, gaya hidup, dan kualitas produk memiliki dampak signifikan terhadap keputusan pembelian Telkomsel, baik secara parsial maupun simultan. Temuan ini memberikan wawasan bagi Telkomsel dalam menyusun strategi pemasaran yang lebih efektif guna meningkatkan loyalitas pelanggan.  Kata Kunci: Citra Merek, Gaya Hidup, Kualitas Produk, Keputusan Pembelian
Pengaruh Sosial Media Tiktok Dan Instagram Terhadap Keputusan Berkunjung Pada Pantai Sanggar Kalianda Lampung Selatan Nurhusna, Nana; Tamam, Tamam
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8279

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi memberikan dampak yang signifikan terhadap dunia usaha, dimana pengetahuan baru menyebar dengan cepat melalui media sosial dan media massa lainnya. Penerapan teknologi informasi pada bisnis akan mempermudah penjualan barang, memberikan peluang pasar terbuka yang sangat besar, dan menyebarkan informasi perusahaan secara instan kepada masyarakat umum. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sosial media tiktok dan sosial media instagram terhadap minat berkunjung kembali baik secara parsial maupun simultan metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif, populasi pada penelitian ini adalah semua pengunjung pada pantai sanggar Kalianda Lampung Selatan, dengan sampel sebanyak 90 responden dan teknik pengambilannya purposive sampling. Metode pengumpulan data dengan angket (kuesioner) yang dibagikan kepada pengunjung pantai sanggar Kalianda Lampung Selatan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (H1) Nilai thitung 4,970 > ttabel 1.662 artinya Sosial Media Tiktok berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Berkunjung Kembali. (H2) Nilai thitung 3,212 > ttabel 1.662 artinya Sosial Media Instragram berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Berkunjung Kembali. (H3) nilai fhitung 37,013 > ftabel 2,71 artinya Sosial Media Tiktok dan Sosial Media Instagram secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap  Minat Berkunjung Kembali pada Pantai Sanggar Kalianda Lampung Selatan. Kesimpulan pada penelitian ini adalah sebagai berikut: Sosial Media Tiktok dan Sosial Media Instagram secara parsial maupun simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Berkunjung Kembali Pada Pantai Sanggar Kalianda Lampung Selatan. Kata Kunci: Sosial Media tiktok, Sosial Media Instagram , Minat Berkunjung Kembali
Pengaruh Persepsi Kemudahan Penggunaan Dan Persepsi Manfaat Terhadap Penggunaan Mobile Banking Pada Nasabah Bri Persero Tbk Cabang Kalianda Sena, Aisya Intan; Tamam, Tamam
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8228

Abstract

Perkembangan teknologi yang semakin pesat telah membawa berbagai aktivitas menjadi digital, termasuk kegiatan perbankan. Salah satu inovasi di bidang perbankan adalah layanan mobile banking, yang memungkinkan nasabah melakukan berbagai transaksi keuangan secara online melalui perangkat mobile seperti smartphone dan Tabelt. Dengan mobile banking, nasabah tidak perlu lagi datang ke kantor bank untuk melakukan transaksi, melainkan dapat melakukannya kapan saja dan di mana saja asalkan terhubung dengan internet. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi kemudahan penggunaan dan persepsi manfaat secara parsial dan simultan terhadap penggunaan mobile banking. Metode penelitian yang digu nakan adalah kuantitatif, dengan populasi seluruh pengguna mobile banking nasabah Bank BRI Persero Tbk Cabang Kalianda dengan sampel sebanyak 100 responden. Sumber data yang berasal dari data primer dan sekunder, instrumen pengumpulan data berupa kuesioner. Pengolahan data dilakukan menggunakan rumus Slovin dan dianalisis menggunakan uji regresi linier berganda. Hasil penelitian menemukan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara persepsi kemudahan penggunaan dengan penggunaan mobile banking diperoleh  melalui nilai (thitung  = 8.045 > ttabel  = 1.98447) yang artinya H1 diterima, kemudian terdapat pengaruh positif dan signifikan pada persepsi manfaat, Terhadap penggunaan mobile banking diperoleh melalui nilai ( thitung = 3,522 > ttabel = 1.98447) yang artinya H2 diterima, dan persepsi kemudahan penggunaan dan persepsi  manfaat secara bersama-sama berpengaruh terhadap penggunaan mobile banking dengan nilai (Fhitung = 76,716 > Ftabel = 3,09) yang artinya H3 diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa persepsi kemudahan penggunaan dan persepsi manfaat secara parsial dan simultan berpengaruh positif terhadap penggunaan mobile banking.Kata Kunci: Persepsi  Kemudahan   Penggunaan,  Persepsi Manfaat,   Penggunaan    Mobile Banking, BRI
Pengaruh Atraksi, Aksesibilitas, Dan Amenitas Terhadap Minat Berkunjung Pada Pantai Sanggar Kalianda Lampung Selatan Erlinda, Helsy; Tamam, Tamam
YUME : Journal of Management Vol 8, No 2 (2025)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i2.8346

Abstract

Sektor pariwisata di Indonesia memiliki kontribusi besar terhadap peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. Pantai Sanggar di Lampung Selatan merupakan salah satu destinasi wisata dengan potensi besar, didukung oleh keindahan alam, aksesibilitas yang mudah, dan berbagai fasilitas pendukung. Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh atraksi, aksesibilitas, dan amenitas terhadap minat berkunjung kembali ke Pantai Sanggar, baik secara parsial maupun simultan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan menggunakan kuesioner sebagai instrumen penelitian. Populasi penelitian adalah wisatawan yang berkunjung ke Pantai Sanggar, dengan sampel sebanyak 112 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Atraksi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat berkunjung kembali, dengan nilai thitung = 2,811 > ttabel = 1,65882. Aksesibilitas memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat berkunjung kembali, dengan nilai thitung = 3,380 > ttabel = 1,65882., Amenitas terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berkunjung kembali, dengan nilai thitung = 3,063 > ttabel = 1,65882. Secara simultan, ketiga variabel (Atraksi, Aksesibilitas, dan Amenitas) memiliki pengaruh signifikan terhadap minat berkunjung kembali, dengan nilai Fhitung = 22,252 > Ftabel = 2,69. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa Atraksi, Aksesibilitas, dan Amenitas memiliki dampak signifikan terhadap minat berkunjung kembali pada Pada Pantai Sanggar Kalianda Lampung Selatan, baik secara parsial maupun simultan.Temuan ini memberikan wawasan bagi pengelola destinasi wisata untuk meningkatkan Atraksi, Aksesibilitas, dan Amenitas demi mendorong wisatawan untuk kembali berkunjung.Kata Kunci : Minat berkunjung kembali, Atraksi, Aksesibilitas, Amenitas.                        
Pengaruh Lokasi, Suasana Toko Dan Keragaman Produk Terhadap Keputusan Pembelian Pada Toko Bunda Grosir Sidomulyo Desiliana, Rohima; Tamam, Tamam
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8225

Abstract

Pertumbuhan ekonomi dalam era globalisasi menuntut setiap perusahaan baik yang bergerak dalam bidang industri maupun jasa mampu bersaing dengan perusahaan lainnya. Persaingan terjadi pada beberapa sektor baik industri jasa dan non jasa, salah satunya adalah bisnis ritel. Melihat kondisi persaingan yang semakin ketat tersebut, setiap bisnis ritel perlu meningkatkan kekuatan yang ada dalam perusahaannya dengan cara memunculkan perbedaan atau keunikan yang dimiliki perusahaan dibandingkan dengan pesaing. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Lokasi, Suasana Toko Dan Keragaman Produk Terhadap Keputusan Pembelian baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif, metode pengumpulan data menggunakan angket (kuesioner) yang dibagikan kepada konsumen toko Bunda Grosir Sidomulyo, populasi pada penelitian ini adalah konsumen pada  toko Bunda Grosir Sidomulyo yang tidak diketahui jumlahnya, dan pengambilan sampel pada penelitian menggunakan metode accidental sampling, uji instrument menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, dan uji asumsi klasik, analisis pada penelitian ini menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa : (H1)  Nilai thitung 2,987 > ttabel 1.661 artinya Lokasi berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian. (H2) Nilai thitung 2,265 > ttabel 1.661 artinya Suasana Toko berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian (H3) Nilai thitung 5,007 > ttabel 1.661  artinya Keragaman Produk berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian (H4) nilai fhitung 49,154 > ftabel 2,70 artinya Lokasi, Suasana Toko dan Keragaman Produk secara simultan berpengaruh positf terhadap keputusan pembelian pada Toko Bunda Grosir Sidomulyo. Kesimpulan pada penelitian ini adalah sebagai berikut : Lokasi, Suasana Toko dan Keragaman Produk secara parsial maupun simultan berpengaruh Positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada toko bunda grosir sidomulyo Kata Kunci: Lokasi, Suasana Toko, Keragamam Produk, Keputusan Pembelian
Pengaruh Pengetahuan Produk Halal Religiusitas Dan Halal Awareness Terhadap Keputusan Pembelian Kosmetik Wardah Di Kalianda Lampung Selatan Prastica, Gri Selda; Tamam, Tamam
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8236

Abstract

Industri  kosmetik  di  Indonesia  mengalami  perkembangan  sangat  pesat  dalam beberapa dekade, sehingga banyak perusahaan yang berminat untuk memilih terjun ke dalam  industri  tersebut.  Hal  ini  disebabkan  oleh  bisnis  kosmetik  dinilai  sangat menjanjikan dan mempunyai peluang besar memperoleh pangsa pasar dan meraih keuntungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan produk halal, religiusitas  Dan halal  awareness Terhadap Keputusan Pembelian baik secara parsial maupun simultan penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan sampel sebanyak 96 responden, uji analisis menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa : (H1)  Nilai thitung 4,369 > ttabel 1.661 artinya pengetahuan produk halal berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. (H2) Nilai thitung 4,671 > ttabel 1.661 artinya religiusitas  berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian (H3) Nilai thitung 2,062 > ttabel 1.661  artinya halal  awareness berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian (H4) nilai fhitung 49,561 > ftabel 2,70 artinya pengetahuan produk halal, religiusitas  Dan halal  awareness secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian Kosmetik Wardah di Kalianda Lampung Selatan. Kesimpulan pada penelitian ini adalah sebagai berikut : pengetahuan produk halal, religiusitas  Dan halal  awareness secara parsial maupun simultan berpengaruh Positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian Kosmetik Wardah di Kalianda Lampung SelatanKata Kunci: Lokasi, Suasana Toko, Keragamam Produk, Keputusan Pembelian
Pengaruh Kualitas Produk, Lokasi Dan Citra Merek Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Pada Gerai Gendis Di Kalianda Meilinda, Citra; Tamam, Tamam
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1 (2025)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8403

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk mengetahui adanya pengaruh kualitas produk terhadap keputusan pembelian,  untuk mengetahui adanya pengaruh lokasi terhadap keputusan pembelian dan  untuk mengetahui adanya pengaruh citra merek terhadap keputusan pembelian pada Gerai Gendis di Kalianda. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik Accidental Sampling, sampel yang digunakan sebanyak 95 responden sedangkan alat analisis yang digunakan analisis regresi linear berganda, uji asumsi klasik, uji t, uji F dan koefisien determinasi (R2). Berdasarkan hasil dari penelitian ini diketahui koefisien determinasi (AIdjusted R Squaire) = 0,306 dapat dikatakan bahwa 30,6% variabel kualitas produk (X1), lokasi (X2), citra merek (X3) mempengaruhi terhadap keputusan pembelian (Y), sedangkan sisanya 69,4% disebabkan pengaruh variabel lain yang tidak tercakup dalam penelitian ini. Hasil uji F diperoleh nilai F hitung sebesar 14,822 sedangkan F tabel pada taraf signifikansi 5% adalah 2,70 ternyata F hitung lebih besar dari F tabel maka Ho atau hipotesis nol ditolak sehingga diambil kesimpulan variabel kualitas produk (X1), lokasi (X2) dan citra merek (X3) mempunyai pengaruh yang signifikan secara bersama-sama terhadap keputusan pembelian pada Gerai Gendis di Kalianda. Hasil analisis uji t diketahui variabel kualitas produk (X1), lokasi (X2) dan citra merek (X3) masing-masing memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian (Y). Kata Kunci: Kualitas Produk, Lokasi, Citra Merek, Keputusan Pembelian
OPTIMALISASI PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA KOTA DALOM UNTUK MENINGKATKAN PENGETAHUAN, KESEJATERAAN EKONOMI DAN KESEHATAN MELALUI KEGIATAN PENGABDIAN Utami, Nasyi'atun Inayati; Tamam, Tamam; Agista, Melin; Aprilliana, Devi Riski
Bagimu Negeri Vol 9, No 1 (2025)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/bagimunegeri.v9i1.2935

Abstract

Desa Kuta Dalam merupakan sebuah desa yang terletak di Kecamatan Way Lima, Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung. Dengan jumlah penduduk sebanyak 868 jiwa, Dengan luas wilayah 741,00 Ha sebagian besar mata pencaharian warga yaitu sebagai petani. Desa Kuto Dalam sebenarnya memiliki banyak potensi yang bisa dijadikan usaha untuk mensejahterakan masyarakatnya, namun belum dapat dimanfaatkan dan dikelola dengan baik oleh masyarakat.  Desa Kuta Dalam juga memiki potensi sebagai penghasil pertanian  dan perkebunan yang cukup baik, dikarenakan desa Kuta Dalam memiliki tanah yang subur. Lingkup pengabdian ini terdiri dari (1) penyelenggaraan kegiatan seminar UMKM (2) pelatihan P5 dijenjang SD untuk meningkatkan kreativitas siswa dalam mengasah kemampuan (3) Penyuluhan kesehatan pada saat kegiatan posyandu,. Diharapkan kegiatan pengabdian ini dapat berkontribusi terhadap kemajuan Desa Kuto Dalom dan mendukung pengembangan daerah dan desa di Indonesia untuk kemajuan bersama.
Pengaruh Spaylater Dan Cod (Cash On Delivery) Terhadap Keputusan Pembelian Di Marketplace Shopee (Studi Pada Mahasiswa/i Universitas Muhammadiyah Kalianda) Damayanti , Nita; Tamam, Tamam
Jurnal Ekonomika Dan Bisnis (JEBS) Vol. 4 No. 6 (2024): November - Desember
Publisher : CV. ITTC INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47233/jebs.v4i6.2230

Abstract

The use of the internet and mobile phones is not just to find various information, but people today make the internet, especially E-Commerce, part of their lifestyle. Shopee not only makes it easier to shop, but Shopee also makes it easy to make transactions when shopping. One of them is by payment methods using digital money such as ShopeePay, ShopeePay Later and COD. With ease in the purchase transaction process. This study was conducted to determine the influence of Shopeepay later and COD (Cash On Delivery) on the purchase decision of students of the University of Muhammadiyah Kalianda on the Shopee marketplace. In this study, the researcher used a quantitative research method and data was collected using a questionnaire. The sample taken amounted to 50 respondents using the purposive sampling technique. The instrument tests used are validation tests, reliability tests, classical assumption tests, quantitative analysis and hypothesis tests. The results of SPPSS 23 processing from the descriptive analysis can be concluded that the spaylater variable (X1) has a positive effect on the Purchase Decision variable (Y). The COD (Cash On Delivery) variable (X2) had no effect on the purchase decision (Y), then the spaylater variable (X1) and COD (X2) together had a positive effect on the purchase decision (Y).