Al Fathan, Kukuh Maulana
Unknown Affiliation

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

ANALYSIS OF THE IMPLEMENTATION OF THE MODULE BASED CANTOL ROUDHOH METHOD TO DEVELOP THE EARLY READING SKILLS OF GRADE 1 STUDENTS AT SDN 1 TANJUNG ANOM Rosyidi, Abdilah; Salamun, Salamun; Al Fathan, Kukuh Maulana; Nisa Fariska, Kholifatun
Al-Ibda: Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Vol. 5 No. 01 (2025): JURNAL PGMI Al Ibda
Publisher : STIT Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54892/jpgmi.v5i01.600

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi metode cantol roudhoh berbasis modul dapat mengembangkan kemampuan belajar membaca siswa permula di SDN 1 Tanjung Anom. Metode penelitian ini merupakan penelitian Deskriftif dengan pendekatan Kualitatif, Data dan Sumber data, Metode Analisa Data wawancara. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa metode cantol roudhoh ini dapat mempengaruhi kemampuan membaca siswa dan bisa membangun keunggulan siswa dalam belajar membaca permulaan dengan cara asik dan menyenangkan. Metode cantol roudhoh ini dilaksanakan dengan cara menggunakan titian ingatan, pembacaan modul, penulisan dengan cara dekte dan pengayaan. Kesimpulan yang diperolah dari hasil penelitian ini adalah, penerapan metode cantol roudhoh menggunakan modul mampu mengenalkan anak mengenai huruf dari yang sebelumnya belum lancar dalam membaca sehingga anak mampu membedakan huruf, mampu menyebutkan huruf, serta mampu menyebutkan kata yang ada pada modul cantol roudhoh (titian ingatan). Hal tersebut juga didukung dengan perencanaan pembelajaran, media yang digunakan, pelaksanaan yang baik, serta evaluasi dengan pengulangan untuk mengoptimalkan kemampuan anak.
Analisis Implementasi Pembelajaran Berdiferensiasi Produk Berbasis Problem Based Learning Pelajaran IPAS pada Kelas 4 SD Hikmah, Ismadatul; Al Fathan, Kukuh Maulana; Maisaroh, Iis
azkiya Vol 10 No 1 (2025): Al-Azkiya : Jurnal Pendidikan MI/SD
Publisher : the Study Program of Education for Islamic Elementary School Teachers (Undergraduate)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/azkiya.v10i1.10920

Abstract

Kurangnya implementasi konsep pembelajaran yang memerdekakan siswa menjadi alasan dalam penelitian ini. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk. mengetahui bagaimana implementasi dan dampak dari pembelajaran berdiferensiasi produk berbasis Problem Based Learning (PBL). Penelitian ini menggunakan metodologi kualitatif deskripstif. Data dikumpulkan menggunakan teknik observasi, dokumentasi dan wawancara. Subyek penelitian ini adalah guru kelas dan siswa kelas IV dengan didasarkan oleh tujuan penelitian (purosive sampling). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Pembelajaran berdiferensiasi produk dilaksanakan dengan menentukan kategori pemetaan siswa menggunakan asesmen diagnostik kognitif. Pembelajaran diferensiasi ini dilakukan dengan berbasis PBL di mana dengan mengikuti syntaks PBL. 2) Dampak positif: proses pembelajaran diikuti siswa dengan bersemangat dan lebih aktif. Siswa dapat mengasah kemampuan berpikir kritis dalam pemecahan masalah. Siswa memiliki ruang bagi dirinya dan mampu mengeksplor diri. Siswa mengetahui cara bekerja sama. Sedangkan dampak negatifnya siswa menganggap pembelajaran berdiferensiasi ini membeda-bedakan siswa. Di samping itu, kelas menjadi kurang kondusif.
PENERAPAN METODE TIKRAR DALAM MENGHAFAL AL-QUR’AN DI RUMAH QUR’AN FADHILAH RAJABASA BANDAR LAMPUNG Al Fathan, Kukuh Maulana; Aulia, Maya
Jurnal Pendidikan Bahasa Arab L-DHAD Vol. 3 No. 01 (2024): Jurnal L-Dhad
Publisher : STIT Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Metode Tikrar merupakan salah satu teknik menghafal Al-Qur'an yang banyak digunakan di berbagai lembaga pendidikan Al-Qur'an di Indonesia. Teknik ini dilakukan dengan mengulang-ulang ayat yang masih harus dipelajari maupun yang sudah dipelajari agar daya ingat semakin mantap dan sulit dilupakan. Oleh karena itu, dalam jurnal ini dibahas tentang pemanfaatan teknik Tikrar untuk menghafal Al-Qur'an di Rumah Al-Qur'an Fadhilah Rajabasa Bandar Lampung. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tahapan-tahapan pembelajaran teknik Tikrar dan pemanfaatannya dalam lembaga tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan teknik lapangan. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini meliputi dokumentasi, wawancara, dan observasi. Subjek penelitian adalah Guru Pembimbing Tahfizh, santri, dan pimpinan yayasan. Teknik Tikrar merupakan salah satu cara menghafal Al-Qur'an yang sangat berhasil menurut hasil penelitian peneliti. Pendekatan ini memungkinkan tercapainya tujuan menghafal dengan hafalan yang berkualitas. Pendekatan ini sangat berbeda karena mencakup pengulangan bagian-bagian untuk membantu Anda mengingatnya tanpa harus mengucapkannya.
Analisis Implementasi Pembelajaran Berdiferensiasi Produk Berbasis Problem Based Learning Pelajaran IPAS pada Kelas 4 SD Hikmah, Ismadatul; Al Fathan, Kukuh Maulana; Maisaroh, Iis
Al-Azkiya: Jurnal Pendidikan MI/SD Vol 10 No 1 (2025): Al-Azkiya : Jurnal Pendidikan MI/SD
Publisher : the Study Program of Education for Islamic Elementary School Teachers (Undergraduate)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/azkiya.v10i1.10920

Abstract

Kurangnya implementasi konsep pembelajaran yang memerdekakan siswa menjadi alasan dalam penelitian ini. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk. mengetahui bagaimana implementasi dan dampak dari pembelajaran berdiferensiasi produk berbasis Problem Based Learning (PBL). Penelitian ini menggunakan metodologi kualitatif deskripstif. Data dikumpulkan menggunakan teknik observasi, dokumentasi dan wawancara. Subyek penelitian ini adalah guru kelas dan siswa kelas IV dengan didasarkan oleh tujuan penelitian (purosive sampling). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Pembelajaran berdiferensiasi produk dilaksanakan dengan menentukan kategori pemetaan siswa menggunakan asesmen diagnostik kognitif. Pembelajaran diferensiasi ini dilakukan dengan berbasis PBL di mana dengan mengikuti syntaks PBL. 2) Dampak positif: proses pembelajaran diikuti siswa dengan bersemangat dan lebih aktif. Siswa dapat mengasah kemampuan berpikir kritis dalam pemecahan masalah. Siswa memiliki ruang bagi dirinya dan mampu mengeksplor diri. Siswa mengetahui cara bekerja sama. Sedangkan dampak negatifnya siswa menganggap pembelajaran berdiferensiasi ini membeda-bedakan siswa. Di samping itu, kelas menjadi kurang kondusif.