Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Analisis Kualitas Air Tanah Berdasarkan Parameter Fisika dan Kimia di Sekitar Pantai Lai-Lai Bisi Kopan (LLBK) Kota Kupang Bekliu, Nelci; Maubana, Wenti Marlensi; Lipikuni, Hilary Fridolin; Yanti Boimau
Magnetic: Research Journal of Physics and It’s Application Vol. 5 No. 2 (2025): Magnetic: Research Journal of Physics and It’s Application
Publisher : Program Studi Fisika - Universitas San Pedro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59632/magnetic.v5i2.485

Abstract

Air merupakan kebutuhan utama bagi proses kehidupan di bumi yang akan mempengaruhi dan dipengaruhi oleh komponen lainnya. Sementara itu, air sebagai salah satu kebutuhan utama untuk menunjang kehidupan manusia yang memiliki resiko berupa adanya penyakit bawaan air (water borne disease). Syarat kesehatan yang dimaksud meliputi syarat-syarat fisika, kimia, biologis, dan radioaktifitas. Sumber air tanah di sekitar Pantai Lai-Lai Bisi Kopan (LLBK) Kota Kupang merupakan sumber mata air yang ada di kota Kupang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas air tanah di sekitar Pantai Lai-Lai Bisi Kopan (LLBK) Kota Kupang berdasarkan analisis parameter fisika dan kimia. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan laboratorium yang bertujuan untuk mengetahui kualitas air tanah pada mata air di sekitar Pantai Lai-Lai Bisi Kopan (LLBK) Kota Kupang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa parameter fisika dan kimia yang memenuhi persyaratan kualitas air minum dan air bersih baku mutu kesehatan yang ditetapkan oleh Peratuan Menteri Kesehatan Republik Indonesia nomor 2 tahun 2023 antara lain; bau, rasa, kekeruhan, pH, nitrat dan nitrit. Terdapat salah satu parameter fisika yang tidak memenuhi syarat yang sesuai dengan peraturan pemerintah Nomor 2 Tahun 2023 tentang persyaratan kualitas air minum dan air bersih dari tiga titik sumur adalah nilai TDS karena melebihi nilai standar baku mutu yang ditetapkan. 
Latihan Pengenalan Pengembangan Media Pembelajaran Daring bagi Guru-Guru di SMP Negeri I Biboki Utara Lipikuni, Hilary Fridolin; Boimau, Yanti; Maubana, Wenti Marlensi; Olla, Angelikus; Pote, Fernince Ina
ABDI UNISAP: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2023): ABDI UNISAP: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : UPT Publikasi dan Penerbitan Universitas San Pedro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59632/abdiunisap.v1i1.243

Abstract

Tujuan dan manfaat pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah meningkatkan pengetahuan, kreativitas dan inovasi guru-guru di SMP Negeri I Biboki Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara dalam membuat dan merancang media pembelajaran daring, agar siswa dapat memiliki motivasi yang kuat untuk meningkatkan pengetahuan dan penguasaan mereka terhadap materi ajar yang diberikan di kelas. Metode yang digunakan pada kegiatan Pengabdian pada masyarakat ini dilaksanakan dalam tiga tahapan yaitu forum diskusi grup, pelatihan dan evaluasi. Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini adalah seluruh peserta guru telah memiliki keterampilan dalam mengembangkan media pembelajaran daring dalam bentuk pemanfaatan aplikasi canva, zoom meeting, google classroom, dan google meet
Pelatihan Pengenalan Energi Listrik Terbarukan dengan Fokus Energi Matahari kepada Siswa SMPK Rosa Mystica Kupang Pote, Fernince Ina; Olla, Angelikus; Lipikuni, Hilary Fridolin; Maubana, Wenti Marlensi; Boimau, Yanti
ABDI UNISAP: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 2 (2024): ABDI UNISAP: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : UPT Publikasi dan Penerbitan Universitas San Pedro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59632/abdiunisap.v2i2.322

Abstract

Kegiatan PkM ditujukan kepada siswa- siswi SMP kelas VII yang bertujuan untuk menambah wawasan pengetahuan dan bekal keahlian tentang kelistrikan dalam pemanfaatan energi listrik terbarukan. Metode pelaksanaan PkM terdiri dari 4 tahapan yaitu persiapan, sosialisasi penyampaian materi pengenalan energi terbarukan, evaluasi dan Finalisasi. Berdasarkan hasil PkM dapat disimpulkan bahwa keberhasilan target jumlah peserta PkM dikatakan sangat baik. Peserta pelatihan sebanyak 35 orang terdiri dari 1 Narasumber, 4 Fasilitator, 6 Mahasiswa sebagai Kakak Pendamping, Kepala Sekolah, 2 Guru Mata Pelajaran IPA dan 21 Orang Siswa/I Kelas VII. Dalam pelaksanaan PkM siswa- siswi kelas VII semua hadir sebanyak 21 orang (100%). Ketercapaian tujuan PkM dan target materi dapat dikatakan baik (80%). Secara keseluruhan kegiatan pelatihan tentang “Pengenalan Energi Listrik Terbarukan dengan Fokus Energi Matahari Kepada Siswa SMPK Rosa Mystica Kupang” dinilai berhasil. Manfaat yang diperoleh yaitu siswa - siswi memahami dan mengetahui serta memberi dampak positif dalam penggunaan hemat energi listrik serta memberikan wawasan untuk ikut berpartisipasi dalam mendukung pengembangan energi listrik terbarukan dimasa depan.
Peningkatan Minat Belajar Sains dan Teknologi bagi Siswa-Siswi SMPK Rosa Mistika Kupang dengan Metode Demo Sains Olla, Angelikus; Pote, Fernince Ina; Boimau, Yanti; Maubana, Wenti Marlensi; Lipikuni, Hilary Fridolin
ABDI UNISAP: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2025): ABDI UNISAP: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : UPT Publikasi dan Penerbitan Universitas San Pedro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59632/abdiunisap.v3i1.392

Abstract

Telah dilakukan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) di Sekolah Menengah Pertama Katolik (SMPK) Rosa Mistika Kupang dalam bentuk demo sains ‘Alat Pendeteksi Objek Berbasis Sensor Ultrasonik HC-SR04 dan Mikrokontroler Arduino Uno R3’. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Program Studi (Prodi) Fisika, Universitas San Pedro (UNISAP) yang terdiri dari dosen dan mahasiswa serta melibatkan siswa- siswi kelas VII di SMPK Rosa Mistika Kupang. PkM ini bertujuan untuk memperkenalkan prinsip kerja sensor ultrasonik dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari, memberikan pengalaman langsung kepada siswa-siswi terkait penerapan sains dan teknologi, serta meningkatkan minat belajar siswa- siswi dalam bidang sains dan teknologi. Metode kegiatan ini meliputi persiapan materi dan alat, penyampaian materi, demo alat, diskusi, evaluasi dan penutup. Hasil observasi tim PkM, dan evaluasi dari kuesioner menunjukan bahwa siswa-siswi di SMPK Rosa Mistika memiliki minat yang tinggi dalam mempelajari sains dan teknologi. Hal ini ditunjukan dengan tingginya semangat, antusiasme, serta partisipasi aktif siswa-siswi dalam proses demo sains mulai dari persiapan dan perakitan alat, pengujian alat, serta diskusi. Dengan demikian maka PkM ini berhasil dalam memberikan pemahaman kepada siswa-siswi terkait sensor ultrasonik dan penerapannya, memberikan pengalaman langsung terkait penerapan sains dan teknologi serta berhasil meningkatkan minat belajar siswa-siswi dalam bidang sains dan teknologi.
Analisis Debit, Ph dan Suhu Air Studi Kasus Desa Fatumonas Boimau, Yanti; Olla, Angelikus; Lipikuni, Hilary Fridolin
Magnetic: Research Journal of Physics and It’s Application Vol. 3 No. 2 (2023): Magnetic: Research Journal of Physics and It’s Application
Publisher : Program Studi Fisika - Universitas San Pedro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59632/magnetic.v3i2.402

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui debit, pH dan suhu air di Desa Fatumonas. Pengukuran debit air berguna untuk mengetahui kecukupan air sehari-hari warga desa dan antisipasi dalam kekeringan air di musim kemarau. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei deskriptif untuk memperoleh gambaran terhadap kualitas air pada sumber mata air (in-situ). Dari hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diambil kesimpulan kebutuhan masyarakat akan air di Desa Fatumonas sangat tercukupi, ditinjau juga pada pengukuran suhu dan pH-nya memberikan indikasi bahwa sumber air tersebut layak digunakan untuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari bagi masyarakat Desa Fatumonas