Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Media Pendidikan Gizi dan Kuliner

PENGEMBANGAN MEDIA VIDEO PEMBELAJARAN PEMBUATAN CHIFFON CAKE PADA MATA KULIAH KUE KONTINENTAL Sofia Imany; Guspri Devi Artanti; Annis Kandriasari
Media Pendidikan Gizi dan Kuliner Vol 8, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (291.96 KB) | DOI: 10.17509/boga.v8i2.21966

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media video pembelajaran pembuatan chiffon cake pada mata kuliah kue kontinental. Jenis penelitian ini merupakan Research and Development dengan model pengembangan ADDIE. Evaluasi dilakukan oleh 1 dosen ahli media, 1 dosen ahli materi, dan 1 dosen ahli bahasa, kemudian dilakukan uji evaluasi kepada mahasiswa Pendidikan Tata Boga UNJ angkatan 2016 yaitu 2 orang perorangan, 6 orang terbatas, dan 15 orang lapangan. Persentasi yang diperoleh ahli media sebesar 95% yang berarti kualitas media pembelajaran ini termasuk kategori sangat baik, persentasi yang diperoleh ahli materi sebesar 94,2% yang berarti materi dalam media video pembelajaran ini termasuk kategori sangat baik. Persentasi yang diperoleh ahli bahasa sebesar 80% yang berarti bahasa dalam media video pembelajaran ini termasuk kategori baik. Persentasi yang diperoleh pada uji perorangan sebesar 89,2% yang berarti kualitas media video pembelajaran ini termasuk kategori baik. Hasil uji terbatas diperoleh nilai sebesar 94% yang berarti kualitas media video pembelajaran ini termasuk kategori sangat baik. Persentasi yang diperoleh pada uji lapangan sebesar 94% yang berarti kualitas media video pembelajaran ini termasuk kategori sangat baik. Hasil persentasi ahli dan mahasiswa menunjukan bahwa media video pembelajaran pembuatan chiffon cake layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran pada mata kuliah kue kontinental.
PENERAPAN HAZARD ANALYSIS CRITICAL CONTROL POINT (HACCP) DALAM PENYELENGGARAAN WARUNG MAKAN KAMPUS Rina Febriana; Guspri Devi Artanti
Media Pendidikan Gizi dan Kuliner Vol 1, No 1 (2009)
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.687 KB) | DOI: 10.17509/boga.v1i1.6283

Abstract

secara operasional penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat penerapan Hazard Analysis Critical Control Point (HACCP) atau Analisis Bahaya dan Pengendalian Titik Kritis pada warung makan kampus dilingkungan Kampus A Universitas Negeri Jakarta yang meliputi komponen penanganan bahan mentah, pemilihan bahan, persiapan, pengolahan, dan penyajian makanan. Penelitian menggunakan metode survey untuk mengetahui tingkat penerapan HACCP pada warung makan kampus. Lokasi penelitian ini di sekitar kampus A Universitas Negeri Jakarta dengan 25 responden pemilik warung makan kampus. Penelitian dilakukan pada bulan Juli – Oktober 2006. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan HACCP pada warung kampus menunjukkan data penanganan bahan mentah 96.15%, pemilihan bahan 95%, persiapan 94.25%, pengolahan 99%, dan penyajian 91.5%. Secara umum rata-rata penerapan HACCP pada warung makan kampus dilingkungan kampus A Universitas Negeri Jakarta tergolong tinggi dengan tingkat penerapan rata-rata 95%.