Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI BIMBINGAN TESIS ONLINE (STUDI KASUS : PASCASARJANA UNIVERSITAS JAMBI) Andik Rodiansyah Putra; Eriya Eriya; Maitri Rahmadani
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 9 No 2 (2015): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pascasarjana Universitas Jambi merupakan salah satu Perguruan Tinggi yang ada di Provinsi Jambi. Pada saat ini, proses bimbingan tesis yang ada pada pascasarjana universitas jambi belum menggunakan sistem informasi khusus ataupun secara online, dimana mahasiswa harus datang kekampus untuk melakukan bimbingan tesis. Kendala yang dihadapi adalah sulitnya menemui dosen pembimbing dikarenakan kurangnya kecocokan waktu antara mahasiswa dan pembimbing sehingga menyebabkan terbengkalainya waktu bimbingan. Untuk menghindari masalah tersebut diperlukan suatu sistem informasi bimbingan tesis secara online. Adapun tujuan dari penilitian ini adalah untuk membuat sebuah sistem informasi bimbingan tesis online, yang mana sistem informasi ini dapat digunakan untuk membantu mempermudah dalam kegiatan bimbingan tesis. Sistem informasi ini dirancang berbasis web, dengan menggunakan metode pengembangan sistem yaitu metode waterfall, dan sebagai permodelan sistem menggunakan UML (Unified Modeling Language), serta untuk perancangan aplikasinya dengan menggunakan Database MySQL dan bahasa pemrograman PHP. Penelitian ini menghasilkan sebuah sistem informasi bimbingan tesis online yang dapat mempermudah mahasiswa dalam melakukan bimbingan tesis dan mengurangi terbengkalainya waktu bimbingan serta dapat membantu meningkatkan efisiensi waktu bimbingan. Sistem informasi ini nantinya diharapkan dapat dikembangkan lebih lanjut untuk membuat sistem bimbingan online yang dilengkapi dengan fitur video conference serta menggunakan sistem keamanan khusus terhadap pengiriman data agar tidak terjadi pencurian data. Kata kunci : Sistem Informasi, Bimbingan Tesis, Online, Web.
ANALISIS DAN PEMODELAN SISTEM INFORMASI PENILAIAN KINERJA DOSEN PADA STIKOM DINAMIKA BANGSA JAMBI Eriya Eriya; Desi Kisbianty
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 8 No 2 (2014): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

In such a competitive and global world as today, every Higher Education needs a professional lecturer who has high performance in an effort to achieve its goals. Therefore, every Higher Education needs to evaluate and assess the performance of the lecturer. STIKOM DB Jambi has not have a standardized system for assessing the performance of employees yet, especially the lecturer. In order to ease the assessment of the lecturer performance, several criteria and standards need to be set out to be used as the assessment guidelines. Thus, to support the information system, systems analysis and systems modeling are conducted by using the object-oriented approach with UML tools. Thus, by the existance of that information systems, STIKOM DB Jambi is helped in doing the assessment quickly and effectively. In addition, it can also improve the quality of teaching and lecturer’s self-development. Keywords: Information Systems, Lecturer Performance, UML
EVALUASI TATA KELOLA TEKNOLOGI INFORMASI DENGAN FRAMEWORK COBIT (STUDI KASUS : STIKOM DINAMIKA BANGSA) Eriya Eriya
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 10 No 1 (2016): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tata kelola teknologi informasi (IT Governance) pada intinya adalah kegiatan megelola penggunaan teknologi informasi (IT) dalam sebuah organisasi agar IT dapat menghasilkan keluaran yang maksimal guna membantu proses pengambilan keputusan dan proses pemecahan masalah. Saat ini hampir semua institusi pendidikan telah menggunakan IT sebagai pendukung kegiatan operasional mereka baik dalam pengajaran, penelitian, pengabdian masyarakat serta kegiatan administrasi lainnya. Untuk menjaga agar IT tersebut dapat memberikan hasil yang optimal dan menjadi nilai tambah bagi sebuah organisasi, maka diperlukan adanya tata kelola IT. Dengan adanya tata kelola IT maka semua faktor dan dimensi yang berhubungan dengan penggunaan IT menjadi bersinergi dan bisa memberikan nilai tambah serta dapat mencapai tujuan yang diharapkan oleh organiasi. Penerapan tata kelola IT pada sebuah perguruan tinggi akan mendukung untuk menciptakan tata kelola perguruan tinggi yang baik (Good Governance University). Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penerapan tata kelola IT pada STIKOM Dinamika Bangsa Jambi dengan menggunakan COBIT Framework, sehingga dapat diketahui tingkat maturity level pada kondisi saat ini dan kondisi yang diinginkan oleh organisasi berdasarkan beberapa atribut. Dengan demikian dapat diusulkan perbaikan-perbaikan agar penggunaan IT dapat memberikan benefit yang optimal bagi STIKOM Dinamika bangsa.
PERANCANGAN E – CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT PADA PT. SAMUDERA BERSAUDARA Rudy Candra; Eriya Eriya; Agus Siswanto
Jurnal PROCESSOR Vol 9 No 1 (2014): Processor
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Semakin banyaknya dealer motor di kota jambi, secara tidak langsung tingkat persaingan di antara dealer motor di kota jambi semakin besar dalam mendapatkan loyalitas dari pelaggan. Samudera Bersaudara adalah salah satu dealer resmi Suzuki yang ada di kota jambi yang menjual motor baru, service motor serta penjualan sparepart Suzuki. Selama ini sulit bagi pihak pelanggan untuk mengetahui perkembangan produk sepeda motor dan sparepart dari perusahaan tersebut, admin kesulitan dalam melayani pelanggan dalam melakukan pencarian sparepart motor hal ini membuat pelayanan kepada pelanggan menjadi tidak efisien. Selain itu juga belum adanya wadah khusus berkomunikasiantar pihak perusahaan dengan pelanggan dalam melakukan pemesanan antrian service kendaraan serta belum adanya forum untuk pelanggan melakukan kritik dan saran. CRM adalah strategi untuk mendapatkan, meningkatkan, dan mempertahankan pelanggan yang menguntungkan (Profitable Customer), dengan E-CRM yang bertujuan untuk dapat mengindentifikasi kebutuhan pelanggan secara personal, menganalisis bagaimana pengelolaan pelanggan pada Samudera Bersaudara, dan merancang aplikasi E-CRM pada Samudera Bersaudara sehubungan dengan layanan kepada pelanggan. Metode penelitian yang dilakukan adalah dengan observasi secara langsung, wawancara, dan analisis dokumen. Metode pengembangan sistem yang digunakan peneliti adalah pengembangan perangkat lunak model sekuensial linear yang sering disebut dengan model air terjun (Waterfall) dengan tahapan Analisis Kebutuhan, Desain Sistem, Implementasi dan Pengujian Unit, Pengujian Sistem, dan Perawatan. Penelitian ini menghasilkan sebuah E-CRM Pada Samudera Bersaudara agar dapat meningkatkan pelayanan pelanggan secara maksimal untuk mendapatkan pelanggan, meningkatkan hubungan dengan pelanggan, dan mempertahankan hubungan dengan pelanggan.
APLIKASI SAKUBUMIL SEBAGAI MEDIA EDUKASI BAGI IBU HAMIL Iklima Ermis Ismail; Eriya Eriya; Risna Sari; Mauldy Laya
Abdimas Galuh Vol 4, No 2 (2022): September 2022
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/ag.v4i2.7556

Abstract

Berdasarkan hasil Rapat Kerja Kesehatan Nasional (Rakerkesnas) 2019 Kementerian Kesehatan RI, situasi saat ini angka kematian ibu berkisar 305 per 100.000 menurut Survei Angka Sensus (Supas) tahun 2015. Angka kematian ibu yang tinggi dapat dipengaruhi oleh fator "4 Terlalu" (4T) dimana hal ini merupakan kondisi kehamilan yang tidak ideal dan situasi "3 Terlambat". Untuk mengatasi keterlambatan dan minimnya informasi terkait kondisi kesehatan kehamilan tersebut perlu dilakukan edukasi dan sosialisasi mengenainya pentingnya menjaga kesehatan kehamilan bagi ibu hamil secara rutin. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk menghadirkan solusi untuk kendala tersebut, yaitu dengan mengembangkan produk teknologi tepat guna berupa aplikasi SakuBumil sebagai media edukasi dan informasi bagi ibu hamil tentang kesehatan ibu hamil dan bagaimana menjaga kesehatan selama kehamilan sampai dengan persalinan. Aplikasi SakuBumil memiliki tujuh menu, yaitu pemeriksaan kehamilan, perawatan sehari-hari ibu hamil, porsi makanan ibu hamil, aktivitas fisik ibu hamil, tanda bahaya pada kehamilan dan masalah lain pada masa kehamilan, persiapan melahirkan, dan tanda awal persalinan. Aplikasi ini dikembangkan menggunakan teknologi webview dan diintegrasikan pada sistem layanan informasi Kota Depok, yaitu Depok Single Windows (DSW).
PENINGKATAN PROMOSI PRODUK KEWIRAUSAHAAN MELALUI PELATIHAN VIDEO EDITING DAN FOTOGRAFI PADA SMKN 2 DEPOK Mira Rosalina; Ade Rahma Yuly; Sinantya Feranti Anindya; Fitria Nugrahani; Eriya Eriya; Yoyok Sabar Waluyo
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 6 (2024): Vol. 5 No. 6 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i6.37161

Abstract

Pelatihan editing video dan fotografi untuk mendukung promosi produk kewirausahaan di SMKN 2 Depok adalah bagian dari kegiatan pengabdian masyarakat yang dapat diberikan untuk mendukung pengembangan produk siswa. Pelatihan ini berfokus pada penggunaan media visual untuk mencapai target pasar tentang nilai produk. Berdasarkan wawancara yang dilakukan dengan pihak SMKN 2 Depok, produk yang dihasilkan oleh siswa sudah cukup beragam, akan tetapi kemampuan dalam pembuatan konten masih perlu ditingkatkan. Adanya pelatihan editing video dan fotografi berguna untuk meningkatkan kemampuan siswa dan guru dalam membuat konten visual yang menarik dan berkualitas tinggi. Kegiatan pengabdian terlaksana melalui beberapa tahapan yaitu persiapan, pelaksanaan, pengawasan dan evaluasi, dan tindak lanjut. Pelatihan dilaksanakan di SMKN 2 Depok yang diikuti oleh 26 peserta terdiri atas perwakilan guru dan siswa. Berdasarkan pelatihan dan hasil angket yang diberikan setelah pelatihan, diperoleh respon 83% peserta menyatakan bahwa pelatihan ini memberikan manfaat dalam meningkatkan pengetahuan dan kompetensi guru dan siswa dalam video editing dan fotografi.