Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

Pemanfaatan GeoGebra Untuk Simulasi Fenomena Partikel dalam Sumur Potensial Kuantum Pratidhina, Elisabeth; Putri Ardiansyah, Adetyas Pretty Grahadiana; Herwinarso, Herwinarso; Wijaya, Anthony
Kappa Journal Vol 9 No 2 (2025): Agustus
Publisher : Universitas Hamzanwadi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29408/kpj.v9i2.31672

Abstract

GeoGebra merupakan aplikasi yang praktis untuk memvisualisasikan sebuah persamaan matematis. Penelitian ini memanfaatkan aplikasi GeoGebra untuk memviasualisasikan salah satu topik fisika kuantum yaitu partikel dalam sumur potensial tak hingga. Model partikel dalam sumur potensial tak hingga diselesaikan dengan metode analitik, kemudian berdasarkan solusi analitik dikembangkan simulasi pada aplikasi GeoGebra untuk memvisualisasikan fungsi gelombang dan probabilitas partikel. Simulasi yang dikembangkan dapat menjadi jembatan antara pemodelan matematis dengan interpretasi fisis. Dengan menggunakan simulasi, mahasiswa dapat menginterpretasikan fungsi gelombang dan probabilitas partikel serta memahami beberapa sifat kuantum yang berbeda dengan teori klasik.
PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN FISIKA PESERTA DIDIK SMA DI SURABAYA MELALUI PENDAMPINGAN EKSPERIMEN FISIKA Herwinarso, Herwinarso; Koswojo, Jane; Pratidhina, Elisabeth; Wijaya, Anthony; Lestari, Tri
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): Volume 5 No 1 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i1.20325

Abstract

Fisika adalah ilmu yang erat hubungannya dengan fenomena sehari-hari dan merupakan dasar dari perkembangan teknologi. Pembelajaran fisika seharusnya menekankan pengalaman langsung untuk membantu peserta didik lebih memahami fenomena alam. Akan tetapi, banyak sekolah yang belum memiliki fasilitas yang memadai untuk melakukan kegiatan praktikum termasuk SMA di Surabaya. Kegiatan ini bertujuan mengatasi keterbatasan peralatan praktikum di sekolah serta menumbuhkan minat belajar peserta didik pada fisika. Kegiatan terlaksana dengan baik dan didukung penuh oleh pihak sekolah, guru dan peserta didik. Peserta didik juga semangat untuk mencoba, mengumpulkan data dan menganalisa data hasil praktikum. Kuesioner yang diberikan di akhir kegiatan menunjukan bahwa peserta didik antusias dan merespon baik kegiatan ini. Peserta didik beranggapan bahwa pembelajaran fisika menjadi lebih menarik melalui kegiatan praktikum.