Pendapatan Asli Daerah merupakan indikator penting dalam mengevaluasi kesejahteraan ekonomi suatu wilayah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variabel PDRB (Produk Domestik Regional Bruto), jumlah penduduk yang bekerja, dan upah minimum terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kabupaten/Kota Provinsi Bali. Data yang digunakan dalam penelitian ini bersumber dari Badan Pusat Statistik (BPS) dan instansi terkait lainnya, dengan rentang waktu penelitian dari tahun 2017 hingga tahun 2022. Metode analisis yang digunakan adalah regresi data panel dengan aplikasi Eviews untuk menguji signifikansi pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Setelah dilakukan pengujian diperoleh hasil secara simultan ketiga variabel bebas yang diuji berpengaruh secara signifikan terhadap pendapatan asli daerah kabupaten/kota provinsi bali. PDRB berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan asli daerah Kabupaten/Kota Provinsi Bali, Jumlah Penduduk Bekerja tidak berpengaruh signifikan secara parsial terhadap pendapatan asli daerah Kabupaten/Kota Provinsi Bali, Upah Minimum tidak berpengaruh signifikan secara parsial terhadap pendapatan asli daerah Kabupaten/Kota Provinsi Bali