Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Dinamika Informatika: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi

VISUALISASI DATA PENDUDUK BERBASIS WEB DI KELURAHAN MRANGGEN KABUPATEN DEMAK MENGGUNAKAN HIGHCART 5.0.6 Lestariningsih, Endang; Ardhianto, Eka; Handoko, Widiyanto Tri; Supriyanto, Edy
Dinamika Informatika : Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 10 No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (209.737 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v10i1.8129

Abstract

Desa mranggen kecamatan mranggen merupakan wilayah administratif kabupaten demak yang berbatasan langsung dengan kota semarang. Menurut buku statistik daerah kecamatan mranggen tahun 2015, tahun 2014, tercatat jumlah penduduk kecamatan mranggen mencapai 175.604 jiwa. Sedangkan dari catatan statistik tahun 2016, penduduk kecamanatan mranggen sebanyak 180.152 jiwa. Kelurahan Mranggen merupakan ibukota Kecamatan Mranggen, salah satu desa yang paling cepat berkembang. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Endang, yang telah melakukan pemodelan informasi monitoring warga desa mranggen melalui pencatatan penduduk berbasis website, memberikan hasil yang cukup membantu bagi pemerintah desa untuk memantau perkembangan penduduk namun laporan kependudukan masih dalam bentuk deskriptif angka dan bilangan. Maka pada penelitian ini dikembangkan dengan menambahkan fitur visualisasi data penduduk. Dengan adanya model penggambaran dalam bentuk visual, memberikan hasil memudahkan bagi pemerintah desa dalam membaca perkembangan penduduk desa serta membantu memudahkan menentukan arah dalam mengatur, mengembangkan dan menggali potensi diri untuk mencapai kesejahteraan sosial di lingkungannya.
PENDEKATAN REPLIKASI DAN FRAGMENTASI DALAM BASIS DATA TERDISTRIBUSI UNTUK PENYIMPANAN TABEL BASIS DATA FUZZY Murti, Hari; Lestariningsih, Endang; Sugiyamta, Sugiyamta
Dinamika Informatika : Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 10 No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (186.274 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v10i1.8130

Abstract

Pada basis data terdistribusi data disimpan tersebar di beberapa tempat, dimana setiap tempat penyimpanan dikelola oleh suatu DBMS mandiri. Tujuan utama sistem ini adalah untuk mengintegrasikan data dari data yang tersentralisasi, yaitu suatu relasi tabel difragmentasi dan direplikasi ke beberapa tempat. Replikasi diterapkan pada tabel master data untuk menjaga konsistensi dan mengintegrasikan master data antara pusat dan client. Fragmentasi diterapkan di tabel transaksi untuk meningkatkan kehandalandan ketersediaan data. Penelitian ini membuat model menggunakan pendekatan replikasi dan fragmentasi untuk penyimpanan basis data fuzzy. Data yang dicatat adalah hasil perhitungan menggunakan logika fuzzy yang digunakan untuk mengevaluasi kemajuan studi mahasiswa. Evaluasi meliputi tiga hal yaitu: kemajuan studi, keterangan kelulusan kegiatan kemahasiswaan, dan keterangan kelulusan akademik. Keterangan kemajuan studi adalah dipertahankan atau ditingkatkan. Keterangan kelulusan kegiatan kemahasiswaan adalah sangat baik, baik, atau cukup. Keterangan kelulusan akademik adalah memuaskan, sangat memuaskan, atau dengan pujian (Cumlaude).
ANALISA PENINGKATAN POPULARITAS WEBSITE KAMPUS UNISBANK MENGGUNAKAN ALEXA RANK DAN TOOLS JETPACK Ardhianto, Eka; Handoko, Widiyanto Tri; Artati Rejeki, Rara Sri; SUpriyanto, Edy; Lestariningsih, Endang
Dinamika Informatika : Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 12 No 1 (2020)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.383 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v12i1.8158

Abstract

Salah satu strategi yang dapat digunakan dalam peningkatan popularitas dalam web adalah memperkaya informasi pada website yang dimiliki. Dengan adanya informasi yang cukup banyak maka website tersebut mudah untuk di index oleh mesin pencari. Sebuah website mempunyai kinerja terhadap search engine. Website kampus tentunya memerlukan popularitas guna menambah kepercayaan terhadap kegiatan yang ada pada website. Dimana website kampus merupakan website yang bergerak di bidang pendidikan. Pada dasarnya website kampus perlu dipopulerkan karena berimbas kepada kepercayaan dari masyarakat. Dengan memasang tools jetpack dalam website kampus, akan menjadi lebih mudah dalam melakukan analisa untuk melakukan pengembangan website dan arah untuk mempopolerkan website. Sebagai acuan yangdigunakan adalah pemeringkatan website yang dilakukan oleh situs alexa dan webometric yang melakukan pemeringkatan website yang secara periodik. Dengan memanfaatkan data data yang tersaji dan melihat perkembangan upaya dan usah ayang dilakukan dalam periode penelitian, maka dengan melihat perbandingan data dan hasil pemeringkatan website dapat dilakukan dan ditarik sebuah kesimpulan bahwa upaya yang dilakukan dalam peningkatan peringkat akan memiliki dampak pada peringkat dalam situs alexa dan webometric.