Claim Missing Document
Check
Articles

Found 32 Documents
Search

SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS POTENSI PARIWISATA PANTAI DI KABUPATEN MERAUKE Alexandryan Nelson Karangan; Agustan Latif; Selfina Pare; Muhammad Hasbi
Musamus Journal of Technology & Information Vol 4 No 01 (2021): Musamus Journal of Technology & Information (MJTI)
Publisher : Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjti.v4i01.5064

Abstract

Merauke yang berbatasan langsung dengan Negara Papua Nugini yang berada antara 1370 – 1410 BT dan 60 00’9 00’ LS, telah menjadi salah satu tujuan wisata bagi masyarakat lokal di daerah Papua. Hal ini menjadi inpirasi daerah yang memiliki keindahan pariwisata dan potensi yang dapat memberikan peluang dalam meningkatkan pendapatan masyarakat setempat melalui kunjungan wisata. Dinas Pariwisata Kabupaten Merauke merupakan petugas resmi pemerintah daerah yang bergerak dalam bidang pariwisata menemukan beberapa masalah dalam mempromosikan pariwisata yaitu dengan brosur yang dianggap kurang lengkap, karena informasi pada brosur tentang lokasi pantai yang sangat minim disebabkan kurang banyaknya informasi potensi wisata di Kabupaten Merauke. Salah satu teknologi yang mendukung pengembangan dan promosi wisata dengan Teknologi Geographic Information System (GIS) yang dapat memetakan lokasi destinasi wisata pantai yang mudah diakses. Pengembangan sistem ini menggunakan bahasa pemograman PHP (Personal Home Protocol), dengan memanfaatkan basisdata MySQL sebagai media penyimpanan data serta perancangan alur sistem menggunakan Microsoft Visio2010. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, dapat diuraikan bahwa Sistem Informasi Geografis Potensi Pariwisata Pantai di Kabupaten Merauke ini dapat mempromosikan wisata pantai dan potensi pariwisata yang ada di Kabupaten Merauke pada masyarakat luas serta memberikan kemudahan akses dalam mencari informasi mengenai objek wisata pantai di Kabupaten Merauke.
SISTEM INFORMASI SANGGAR SENI DAN SANGGAR BUDAYA DI KABUPATEN MERAUKE BERBASIS WEB Yusmi Artiningsih; Sri Murniani A. Letsoin; Agustan Latif
Musamus Journal of Technology & Information Vol 4 No 01 (2021): Musamus Journal of Technology & Information (MJTI)
Publisher : Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjti.v4i01.5066

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah membangun sebuah Sistem Informasi Sanggar Seni dan Sanggar Budaya di Kabupaten Merauke berbasis Web untuk meningkatkan kinerja Dinas Kebudayaan dan Pariwisata dalam pendataan dan pemberian informasi sanggar. Selain itu, memberikan akses kepada sanggar seni atau sanggar budaya untuk memasang iklan karya seni ataupun kegiatan sanggar. Metode pengembangan sistem yang digunakan adalah System Development Life Cycle (SDLC). Pembangunan sistem menggunakan notepad++ yang digunakan sebagai tempat untuk menuliskan kode program, xampp yang digunakan sebagai web server dan PHP sebagai bahasa programan. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu Sistem Informasi Sanggar Seni dan Sanggar Budaya berbasis Web yang dapat membantu dalam peningkatan kinerja Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Merauke karena dapat melakukan pendataan, dan penyampaian informasi sanggar seni dan sanggar budaya. Sanggar yang telah terdaftar di sistem informasi sanggar seni dan sanggar budaya dapat memasang iklan karya seni ataupun kegiatan sanggar untuk memasarkan karya seni ke masyarakat.
APLIKASI PENGOLAHAN TANAMAN HERBAL UNTUK PENGOBATAN BERBAGAI JENIS PENYAKIT BERBASIS WEB Tatik Melinda Tallulembang; Agustan Latif; Desi R Balukh
Musamus Journal of Technology & Information Vol 3 No 01 (2020): Musamus Journal of Technology & Information (MJTI)
Publisher : Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjti.v3i01.5182

Abstract

Tanaman herbal merupakan tanaman yang dapat dimanfaatkan sebagai obat karena memiliki efek samping yang relatif kecil dibandingkan dengan mengonsumsi obat-obat kimia selama penggunaannya tidak berlebihan. Aplikasi yang dihasilkan dari penelitian ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat mendapatkan informasi tentang tanaman herbal. Metode pengumpulan data pada penelitian ini adalah wawancara, dan studi pustaka. Data dibutuhkan seperti gambar, kategori tanaman, deskripsi, kandungan, cara pengolahan dan kontraindikasi. Untuk menganalisa sistem secara umum menggunakan Data Flow Diagram (DFD), Microsoft SQL Server 2012 untuk membuat rancangan tampilan dan basis data, Microsoft Visual Basic .NET 2010 untuk membangun aplikasi .NET, dan untuk mengembangkan dan menjalanan aplikasi berbasis web menggunakan ASP.NET. Dengan sistem ini pengguna dapat mengetahui informasi berbagai tanaman herbal yang dapat dimanfaatkan berdasarkan kategori tanaman. Sistem yang dihasilkan memudahkan pengguna untuk mengetahui manfaat dan juga cara pengolahan dari tanaman herbal sesuai kategori seperti buah, sayuran, bumbu & rempah, dan seluruh bagian tanaman dengan takaran yang telah ditentukan. Berdasarkan pengujian blackbox dan kuisioner yang dilakukan, aplikasi ini telah berhasil dibuat agar mempermudah pengguna/masyarakat menemukan informasi tentang tanaman herbal serta dapat menampilkan dan mencetak informasi yang diperlukan dengan cepat.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENENTUAN MATA KULIAH PILIHAN MENGGUNAKAN METODE WEIGHTED PRODUCT (WP) PADA FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS MUSAMUS Agustan Latif; Reza Zubaedah; Sidik Lugito
Musamus Journal of Technology & Information Vol 3 No 01 (2020): Musamus Journal of Technology & Information (MJTI)
Publisher : Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjti.v3i01.5186

Abstract

Pengambilan keputusan untuk penentuan mata kuliah pilihan pada Fakultas Teknik Universitas Musamus Merauke dilakukan pada saat mahasiswa berada di semester lima ke atas. Masalah yang sering terjadi dalam proses penentuan mata kuliah pilihan adalah keterbatasan dalam mekanisme penentuan yang masih menggunakan metode user yang belum terstruktur dan belum diimplementasikan dalam suatu sistem komputerisasi. Tujuan dari pembuatan skripsi ini adalah untuk memberikan solusi dari permasalahan proses pemilihan mata kuliah pilihan yang dianggap belum berbasis komputer dalam menentukan mata kuliah pilihan di Fakultas Teknik Universitas Musamus Merauke. Sistem pendukung keputusan ini menggunakan beberapa algoritma, salah satu Algoritma yang digunakan adalah algoritma Multi Attribute Decision Making (MADM) dengan metode penyelesaian Weighted Product (WP). MADM adalah suatu algoritma yang digunakan untuk mencari alternatif optimal dari sejumlah alternatif optimal dengan kriteria tertentu. Inti dari MADM adalah menentukan nilai bobot untuk setiap atribut. Sistem pendukung keputusan penentuan mata kuliah pilihan ini memberi kemudahan mahasiswa Fakultas Teknik dalam memilih mata kuliah pilihan dan dari hasil percobaan kasus dan pengujian sistem yang dilakukan dapat diketahui bahwa hasil perhitungan dari sistem ini sama dengan hasil yang telah dilakukan secara manual. Secara keseluruhan, sistem yang dibangun mampu memberikan rekomendasi mata kuliah pilihan yang tepat bagi mahasiswa
APLIKASI PENJADWALAN PENGGUNAAN LABORATORIUM TEKNIK INFORMATIKA UNIVERSITAS MUSAMUS MENGGUNAKAN ALGORITMA STEEPEST ASCENT HILL CLIMBING Fransiskus Xaverius; Agustan Latif; Asriadi Asriadi
Musamus Journal of Technology & Information Vol 3 No 02 (2021): Musamus Journal of Technology & Information (MJTI)
Publisher : Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjti.v3i02.5190

Abstract

Tujuan yang ingin dicapai adalah untuk mengembangkan aplikasi penjadwalan penggunaan Laboratorium Teknik Informatika sebagai salah satu informasi bagi dosen dan mahasiswa serta meningkatkan pemakaian Laboratorium di Universitas Musamus. Mempermudah bagi para mahasiswa untuk mendapatkan jadwal penggunaan Laboratorium Teknik Informatika dengan cepat. Pengembangan sistem perangkat lunak ini menggunakan algoritma Steepest Ascent Hill Climbing untuk mencari solusi penjadwalan Laboratorium Teknik Informatika yang optimal. Adapun perangkat lunak pendukung yang digunakan adalah MySQL, Notepad++, Micromedia Dreamweaver dengan perancangan sistem yang digunakan yaitu Context Diagram, Data Flow Diagram dan Flowchart sistem. Telah dihasilkan sebuah aplikasi penjadwalan penggunaan Laboratorium Teknik Informatika menggunakan algoritma Steepest Ascent Hill Climbing, sebagai media untuk mahasiswa mencari informasi jadwal penggunaan Laboratorium Teknik Informatika, berdasarkan hasil implementasi presentase jawaban terbaik dari 56 orang responden mencapai 77,3% dengan demikian telah dihasilkan sebuah sistem yang dapat melakukan penjadwalan yang optimal serta informasi jadwal penggunaan Laboratorium Teknik Informatika dengan cepat bisa di ketahui oleh mahasiswa sehingga tidak ada jadwal yang sama pada saat memulai proses belajar praktikum di Laboratorium Teknik Informatika.
SISTEM OTOMATISASI PENGISIAN MINYAK TANAH BERBASIS INTERNET OF THINGS Agustan Latif; Fransiskus Xaverius; Bayu Andika
Musamus Journal of Technology & Information Vol 5 No 01 (2022): Musamus Journal of Technology & Information (MJTI)
Publisher : Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjti.v5i01.5200

Abstract

Kawasan distrik Merauke memiliki total jumlah penduduk sebanyak ±101.022 jiwa. Mayoritas penduduk kota Merauke masih menggunakan minyak tanah sebagai bahan untuk berbagai kegiatan antara lain seperti memasak dan untuk membakar sampah. Jumlah agen Minyak tanah pada distrik Merauke berjumlah 40 agen Minyak tanah. Adapun Jumlah Pendistribusian Minyak tanah dari Distributor ke agen berkisar 1000 liter perminggu dan jumlah ini harus habis sebelum pendistribusian berikutnya, menurut beberapa agen minyak tanah stok biasanya habis paling lambat 3-4 hari. Sebagian agen di kota Merauke masih menggunakan alat pompa manual dan literan yang membuat liter yang dimasukan ke dalam jerigen menjadi tidak sesuai, hal ini membuat proses pendistribusian minyak jadi lama dan membutuhkan banyak waktu.Perancangan sistem otomatisasi pengisian minyak ini dilakukan menggunakan metode prototyping yakni membangun sebuah rancangan alat pompa otomatis beserta aplikasi website sebagai media penyajian data dan informasi kepada pengguna dalam hal ini adalah agen. Data yang di hasilkan yakni berupa data penjulan minyak tanah yang terjual dan dapat direkap perbulanya. Adapun hasil yang diperoleh pada penelitian ini yakni sebuah inovasi baru dalam proses pelayanan minyak tanah oleh agen kepada pembeli. Dan juga membantu agen dalam memonitoring pendapatan perbulanya. Karena rancangan yang dibangun berupa prototype maka masih terjadi eror yang bisa diatas dengan memainkan dari kalibrasi yang dapat di setel pada sistem ini
PERANCANGAN SISTEM KEAMANAN SEPEDA MOTOR DARI PERAMPASAN DAN PENCURIAN MENGGUNAKAN GPS BERBASIS WEB Agustan Latif; Muhammad Hasbi; Khoirul Rozikin
Musamus Journal of Technology & Information Vol 5 No 02 (2023): Musamus Journal of Technology & Information (MJTI)
Publisher : Musamus University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjti.v5i02.5383

Abstract

Pada umumnya sistem keamanan pada kendaraan sepeda motor yang ada dipasaran dapat dikategorikan dalam 2 jenis, yaitu sistem keamanan yang bersifat pasif dan aktif. Contoh sistem keamanan pasif yaitu kunci stang, penutup kunci dan gembok cakram. Sedangkan contoh sistem kemanan aktif yaitu, sebuah alarm yang dapat diatur menggunakan kunci motor (remote). Namun sistem keamanan tersebut masih memiliki kekurangan, yaitu dapat dengan mudah dirusak dengan menggunakan pemotong atau cairan korosif. Sedangkan alarm terlalu sensitif dengan getaran dan memiliki keterbatasan jarak, sehingga suara yang dihasilkan tidak sampai kepada pemilik sepeda motor. Oleh karena itu tujuan dari penelitian ini untuk merancang sistem Keamanan Sepeda Motor Dari Perampasan Dan Pencurian Menggunakan GPS Berbasis web. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode research and development. Alasan peneliti menggunakan metode ini sebab peneliti mencoba untuk mengembangkan atau menyempurnakan sistem keamanan pada sepeda motor yang telah ada sebelumnya. Hasil dari penelitian ini berupa rancangan sistem keamanan sepeda motor yang memiliki fitur untuk menyalakan atau mematikan motor dengan smartphone, dapat melakukan tracking lokasi sepeda motor secara real time, dapat mengirimkan notifikasi kepada pengguna ketika terjadi kejanggalan pada sepeda motor, dan dapat menyalakan buzzer sebagai alarm. Selain itu akan terdapat emergency button tersembunyi pada motor yang berguna ketika pengguna motor di begal. Jadi ketika emergency button ditekan engine motor akan mati setelah 30 detik
SISTEM INFORMASI PENDATAAN DATA MAHASISWA KABUPATEN LANI JAYA DI KOTA MERAUKE Latif, Agustan; Hasbi, Muhammad; Buono, Lintang Cahyo
Musamus Journal of Technology & Information Vol 6 No 01 (2023): Musamus Journal of Technology & Information (MJTI)
Publisher : Universitas Musamus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjti.v6i01.6069

Abstract

Abstrak Perkumpulan pelajar dan mahasiswa Lani Jaya yang disingkat dengan (PPM-LJ) ialah salah satu organisasi yang dibentuk oleh tim formatur serta senior – senior yang ada di Merauke. Data mahasiswa Kabupaten Lani Jaya periode tahun 2020 – 2022 terdapat 93 data mahasiswa. Organisasi ini dibentuk untuk mengkoordinir setiap mahasiswa yang berasal dari Kabupaten Lani Jaya agar membantu pemerintah dalam memberikan bantuan serta untuk melihat status keaktifan mahasiswa di kota Merauke. Untuk mengetahui hal itu pemerintah meminta data berupa Kartu Rencana Studi (KRS), Kartu Hasil Studi (KHS), Kartu Tanda Mahasiswa (KTM), Surat Aktif Kuliah (SAK), Pas Foto Ukuran 2x3 itu untuk studi berjalan, sedangkan untuk studi akhir pemerintah meminta data berupa cover skripsi, Lembar Persetujuan, Surat Aktif Kuliah (SAK) dan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM). Data – data tersebut di minta Pemerintah Kabupaten Lani Jaya kepada Pengurus (PPM-LJ) di Kota Studi Merauke, proses pengiriman data di lakukan setiap 6 bulan sekali ke Pemda Kabupaten Lani Jaya dengan proses pendataan, penyimpanan dan pelaporan yang masih manual. Dengan adanya aplikasi Sistem informasi Pendataan data Mahasiswa Kabupaten Lani Jaya di Kota Merauke ini diharapkan dapat meningkatkan dan memperbaiki proses pendataan, pembuatan pelaporan, serta untuk melihat perkembagan mahasiswa di kota studi Merauke. Hasil dari penelitian ini adalah Sistem informasi Pendataan data Mahasiswa Kabupaten Lani Jaya di Kota Merauke ada beberapa tahapan dalam pembuatan sistem yaitu perencanaan, desain, pemrograman, uji cobah, promosi dan pemeliharaan sehingga di harapkan dapat bekerja terkait pemecahan permasalahan pengelolaan data mahasiswa. Dan Sistem website pengelolaan data mahasiswa pada himpunan mahasiswa Lanny jaya ini dapat membantu pemerintah Kabupaten Lanny jaya dalam memonitoring status keaktifan mahasiswa dan kelulusan serta mempercepat proses pengiriman berkas.
IMPLEMENTASI CUSTOMER REALATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) PADA TOKO YOUNG BUCKS VAPE STORE BERBASIS ANDROID Zubaedah, Reza; Budiasto, Jarot; Latif, Agustan
Musamus Journal of Technology & Information Vol 6 No 01 (2023): Musamus Journal of Technology & Information (MJTI)
Publisher : Universitas Musamus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjti.v6i01.6074

Abstract

Belakangan ini pengguna vape atau rokok elektrik semakin digandrungi khususnya di kalangan anak muda. Namun belum ada penelitian yang membuktikan bahwa rokok elektrik tidak berbahaya. Kondisi vape store saat ini menggunakan pemasaran melalui Salah satu media sosial yang mereka gunakan untuk mengiklankan dan menjual produk mereka adalah Instagram. Kelemahan dalam bisnis yang menggunakan Instagram adalah pengelolaan data pelanggan dan pembatasan pembelian, waktu untuk mempromosikan barang tersebut tidak lebih dari 24 Jam. Oleh sebab itu dibutuhkan sistem yang dapat membantu pemasaran. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Dikarenakan masalah yang terjadi diambil dari perisitiwa yang terjadi dilapangan. Metode ini mendukung dalam pengambilan data dilapangan dan kuisioner untuk melihat tanggapan dari pengguna sistem yang akan menggunakan sistem tersebut. Hasil dari penelitian ini membantu toko vape youngbucks untuk memasarkan produk vape ke dalam aplikasi dan memudahkan pelanggan dalam pemesanan produk vape. Sedangkan dalam konsep CRM mampu memberikan sebuah informasi terkait produk vape, jenis liquid, aksesoris vape, meyediakan fitur pemesanan vape dan juga fitur upload bukti bayar untuk customer, serta menyediakan fitur lihat riwayat transaksi penjualan dan upload produk terbaru bagi admin penjual.
SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS POTENSI KAWASAN SINAI , KABUPATEN MERAUKE, PAPUA SELATAN Latif, Agustan; Xaverius, Fransiskus; Hasbi, Muhammad
Musamus Journal of Technology & Information Vol 6 No 02 (2024): Musamus Journal of Technology & Information (MJTI)
Publisher : Universitas Musamus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjti.v6i02.6152

Abstract

Kawasan Sinai (Serapu Sampai Anasai), terletak di Kabupaten Merauke, memiliki beragam potensi, termasukwisata pantai, sumber daya alam, dan wisata religi. Permasalahan yang dihadapi oleh kawasan ini adalah kurangnyapopularitas, sehingga pengunjung dari luar kawasan Sinai pun menjadi jarang. Penelitian ini bertujuan untukmengembangkan sebuah sistem yang da pa t memetakan potensi potensi di K awasan Sinai menggunakan SistemInformasi Geografis (SI G ). Sistem ini menyajika n informasi tentang K awasan Sinai, termasuk event budaya, pantai, danpotensi alam yang ada. Metode pengembangan sistem yang digunakan yaitu me tode waterfall . Metode pengumpulandata yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dan studi pustaka. Rancangan sistem didesaindengan menggunakan DFD ( Data Flow Diagram ), implementasi kode program menggunakan bahasa pemograman C#C Sharp ), serta melakukan pengujian sistem dengan metode pengujian blackbox , pengujian kuisioner skala likertHasil pengujian m enunjukkan bahw a 94% pengguna dari masyarakat K awasan Sinai sangat setuju dengan kemudahanpenggunaan sistem, dan 96% dari masyarakat umum juga sangat setuju dengan penggunaan sistem ini. Hal inimenunjukkan bahwa sistem yang dibangun sudah cukup mampu men jawab permasalahan yang ada di K awasan Sinai.