Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

PENDEKATAN DESIGN THINKING DALAM MERANCANG APLIKASI EDUKASI DAN TRANSAKSI PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH TANGGA Patria, Muhammad; Hilimudin, Ilim
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol. 13 No. 1 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i1.5838

Abstract

Masalah penumpukan sampah rumah tangga di Indonesia memerlukan solusi inovatif untuk mendukung pengelolaan yang lebih baik dan berkelanjutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan prototipe aplikasi pengelolaan sampah rumah tangga, TONG HAUS, menggunakan metode design thinking. Tahapan penelitian meliputi empathize untuk memahami kebutuhan pengguna, define untuk merumuskan masalah utama, ideate untuk menghasilkan ide solusi, prototype untuk membuat antarmuka interaktif, dan test untuk mengevaluasi kegunaan aplikasi. Prototipe aplikasi dirancang dengan fitur utama, seperti edukasi pengelolaan sampah, transaksi penjualan sampah daur ulang, dan jadwal pengambilan sampah. Pengujian dilakukan menggunakan System Usability Scale (SUS) dengan skor rata-rata 74, yang menunjukkan tingkat kegunaan cukup tinggi. Hasil pengujian memberikan wawasan untuk perbaikan desain sebelum aplikasi dikembangkan lebih lanjut. Penelitian ini menunjukkan bahwa pendekatan design thinking efektif dalam menciptakan solusi berbasis teknologi yang relevan dan berkelanjutan. Implikasi dari penelitian ini adalah menyediakan platform yang tidak hanya meningkatkan pengalaman pengguna tetapi juga mendukung masyarakat dalam praktik pengelolaan sampah yang lebih efisien dan ramah lingkungan.
OPTIMALISASI USER INTERFACE DAN USER EXPERIENCE PADA APLIKASI MANAJEMEN KEUANGAN SEKOLAH BERBASIS USER-CENTERED DESIGN Patria, Muhammad; Juliansyah, Arman
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol. 13 No. 1 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i1.6042

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan antarmuka pengguna (UI) dan pengalaman pengguna (UX) pada aplikasi manajemen keuangan sekolah berbasis User-Centered Design (UCD), yang diberi nama SIMASTER. Latar belakang penelitian ini adalah kebutuhan sekolah untuk meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam pengelolaan keuangan yang selama ini masih dilakukan secara manual, yang berisiko menimbulkan kesalahan pencatatan dan keterlambatan pemrosesan. Metode penelitian menggunakan empat tahapan UCD: memahami konteks penggunaan melalui wawancara mendalam, menentukan kebutuhan pengguna, merancang solusi desain, dan mengevaluasi hasil prototipe menggunakan System Usability Scale (SUS). Prototipe aplikasi SIMASTER mencakup fitur utama, seperti sistem pembayaran berbasis payment gateway, unggah bukti pembayaran manual, pengingat pembayaran, serta informasi pembayaran yang transparan. Hasil pengujian dengan SUS menunjukkan skor 71,25, yang berada dalam kategori cukup tinggi. Skor ini mengindikasikan bahwa aplikasi memiliki tingkat kegunaan yang baik, meskipun masih terdapat ruang untuk penyempurnaan. Penelitian ini memberikan kontribusi signifikan dalam meningkatkan efisiensi dan pengalaman pengguna di lingkungan pendidikan, dengan potensi pengembangan lebih lanjut untuk mendukung manajemen sekolah secara komprehensif.