Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

Pemberdayaan Masyarakat Melalui Peningkatan Keterampilan Produk Olahan Ikan Bandeng Di Kelurahan Anrong Appaka Kecamatan Pangkajene Kabupaten Pangkep Marhawati Marhawati; Sri Astuty; Nur Fauzan
PENGABDI PENGABDI : VOL. 1, NO. 2 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/pengabdi.v1i2.15761

Abstract

Kelurahan Anrong Appaka Kecamatan Pangkajene Kabupaten Pangkep memiliki jumlah penduduk 6.119 jiwa. Jumlah petani tambak sebanyak  220 orang yang mengelolah lahan tambak seluas 869,28 ha. Dengan lahan tambak yang luas, petani tambak memelihara dan memproduksiikan bandeng.  Namun demikian jika panen tiba, harga ikan bandeng merosot tajam. Tim pengabdian bermaksud memberikan penyuluhan dan pelatihan dalam diversifikasi olahan ikan bandeng kepada masyarakat utamanya ibu-ibu rumah tangga. Permasalahannya mereka hanya tahu mengolah ikan bandeng menjadi menu konsumsi sehari-hari, seperti ikan kuah, goring atau pun ikan bakar. Karena minimnya pengetahuan dan tidak adanya keterampilan dalam mengolah ikan bandeng dengan produk olahan yang memilki nilai gizi tinggi berupa nugget dan otak-otak. Metode yang dilakukan adalah demonstrasi dan peragaan melalui pelatihan, praktek dan pendampingan untuk meningkatkan ketrampilan masyarakat dalam menghasilkan produk olahan ikan bandeng.  Dengan adanya kegiatan ini diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan ikan bandeng sebagai tambahan pendapatan maupun tambahan gizi pada keluarga mereka
Pelatihan penggunaan aplikasi Mendeley bagi mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pembangunan Indonesia (STIE-PI) Makassar dalam penulisan karya ilmiah Muhammad Imam Ma’ruf; Sri Astuty; Andi Samsir; Amar Basra; M. Fadhil Albi
Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2019, No 6: PROSIDING 6
Publisher : Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (234.144 KB)

Abstract

Partners of the Community Partnership Program (PKM) are students of Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pembangunan Indonesia (STIE-PI) Makassar. The problem is the lack of understanding of students in reference writing when writing a thesis / final project. Generally, students do not know the difference between reference writing and citation style. The used method are lecture, question and answer, simulation, and practice. The achieved results were students able to use the Mendeley application as a reference management software and academic social network and in reference writing.
Menanamkan karakter abad 21 untuk siswa SMA Muhammad Hasan; Sri Astuty; Andi Tenri Ampa
Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2019, No 10: PROSIDING 10
Publisher : Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (127.28 KB)

Abstract

The Community Partnership Program (PKM) partners are Makassar Hang Tuah High School Students. The problem is:(1) students still consider violent behavior as natural, (2) there is no understanding of students about the negative effects ofviolent behavior, and (3) the role of parents and teachers is not optimal in instilling good behavior and character towardsstudents. External targets are (1) the reduction in violent behavior that occurs among students, and (2) the creation of a conduciveatmosphere in schools, so that it can support the implementation of quality learning activities. The methods used are: lectures,discussions, and questions answer. The results achieved are (1) students understand the negative impact of violent behavior inschools and in the environment, (2) students understand the importance of good character to support their future, (3) students canunderstand the importance of the role of parents in anticipating behavior violence that occurs to students, and (4) studentsincreasingly understand the character of the 21st Century.
PENINGKATAN PENDAPATAN RUMAH TANGGA PETANI TAMBAK MELALUI DIVERSIFIKASI IKAN BANDENG (CHANOS CHANOS) DI KECAMATAN PANGKAJENE Sri Astuty; Marhawati; Juhamri; Muhammad Imam Ma'ruf; Nurul Fajriyanti
Jurnal Abditani Vol. 5 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS ALKHAIRAAT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/abditani.v5i2.146

Abstract

Masyarakat Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep) umumnya bermatapencaharian sebagai nelayan dan/atau petambak. Salah satu komoditas unggulan produksi hasil perikanan di daerah ini adalah ikan bandeng dengan jumlah produksi mencapai 3.700 ekor pada triwulan kedua tahun 2018. Jumlah yang melimpah ini memungkinkan dilakukannya pengembangan usaha, khususnya di bidang pengolahan ikan bandeng. Permasalahan yang dihadapi adalah masyarakat belum memiliki kompetensi mengolah ikan bandeng menjadi produk olahan. Kegiatan diversifikasi ikan bandeng ini diharapkan akan mempermudah anggota kelompok mitra dalam mengolah dan memproduksi hasil olahan, meningkatkan jumlah produksi, dan memperluas jaringan pemasaran karena kegiatan ini didasari oleh eksplorasi komoditas lokal ikan bandeng untuk produk olahan dengan gizi tinggi dan kemudahan dalam pembuatan serta memiliki potensi untuk berkembang dari segi ekonomi karena luas tambak budidaya ikan bandeng yang dimiliki. Kelompok  sasaran dari kegiatan ini adalah ibu rumah tangga budidaya ikan bandeng yang mempunyai tambak ikan bandeng. Metode yang digunakan adalah penyuluhan, demonstrasi, dan praktik. Ibu rumah tangga diberikan edukasi untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan agar dapat mengolah ikan bandeng menjadi produk olahan yang memiliki nilai tambah, misalnya nugget, otak-otak, dan bakso serta keterampilan dalam mengemas dan melabeli hasil produksi dan perluasan jaringan pemasaran secara daring dan luring.
The Effect of Increased Education and Health Budgets and Economic Growth on Poverty Levels During the 2007-2021 Period in South Sulawesi Risma Risma; Abd. Rahim; Citra Ayni Kamaruddin; Diah Retno Dwi Hastuti; Sri Astuty
Bulletin of Economic Studies (BEST) Vol 2 No 2 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/best.v2i2.31072

Abstract

The budget allocation made by the government in the education and health sectors as well as economic growth is not enough to reduce poverty. An increase in the budget for education, health, and economic growth will reduce poverty. If the budget allocation is not right on target, it will lead to poverty. This study aims to analyze the effect of increasing the budget for education, health, and economic growth on poverty levels in South Sulawesi. The type of data used in this study is secondary data and uses time series data from 2007 to 2021. This research uses the multiple linear regression model method. The results of this study indicate that the education budget and economic growth do not affect the poverty level of South Sulawesi Province, while the health budget affects the poverty level of South Sulawesi Province. Based on the results of this study, it is hoped that the South Sulawesi provincial government will be able to proportional the education and health budget to improve the welfare of the community, especially the lower middle class.
PENINGKATAN PENDAPATAN KELUARGA MELALUI PELATIHAN PEMBUATAN POLA DASAR BUSANA PRAKTIS Sri Astuty; Citra Ayni Kamaruddin; Marhawati Marhawati; Diah Retno Dwi Hastuti; Abd. Rahim
Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat SEMINAR NASIONAL 2022:PROSIDING EDISI 6
Publisher : Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Program Kemitraan Masyarakat ini bertujuan untuk memberdayakan perempuan terutama ibu rumah tangga yang memiliki banyak waktu luang. Dalam pengabdian ini akan diberikan pelatihan cara mengukur ukuran busana dan membuat pola pakaian dasar yang praktis. Diharapkan dengan keterampilan ini, para ibu rumah tangga di Kecamatan Biringkanaya Kota Makassar mampu mengembangkannya dan dijadikan sebagai suatu usaha kesejahteraan mereka meningkat. Adapun kegiatan yang dilakukan selama pelatihan ini adalah (a) memberikan teori atau pengetahuan ke ibu rumah tangga tentang cara memanfaatkan waktu luang, (b) cara membuat pola dasar pakaian dengan skala ¼, (c) cara membuat pola dasar dengan ukuran sebenarnya, (d) cara membuat pola dasar badan, rok dan lengan, (d) sesi demo mengukur, membuat pola dasar dengan skala dan ukuran sebenarnya, dan membuat pola dasar badan, rok dan lengan. Hasil dari pengabdian ini menunjukkan bahwa para peserta paham tentang cara pembuatan pola dasar pakaian dan membuat pakaian sendiri sesuai dengan ukuran masing-masing atau menjadikannya sebagai pekerjaan sampingan untuk menambah pendapatan keluarga. Kata kunci: pola dasar busana, pemberdayaan perempuan, peningkatan pendapatan
Pengaruh Pendapatan dan Produktivitas Terhadap Konsumsi Dosen Wanita di Kota Makassar Sri Astuty; Marhawati Marhawati
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 5
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (814.698 KB)

Abstract

Abstrak. Wanita bekerja dihadapkan pada peran ganda, yaitu sebagai wanita bekerja dan sebagai ibu rumah tangga. Proses pembagian peran wanita dapat menyebabkan ketidakseimbangan peran atau terjadi proses peran satu mencampuri peran yang lain, yang apabila terjadi secara terus-menerus dan dengan intensitas yang kuat dapat menyebabkan konflik pekerjaan keluarga. Bekerja sebagai seorang Dosen sangat berarti bagi wanita itu sendiri, hal itu dapat memberikan dampak yang positif seperti timbulnya harga diri, lebih mandiri dan dapat menunjang kehidupannya.Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis dampak produktivitas dan pendapatan yang mempengaruhi pola konsumsi dosen wanita UNM di Kota Makassar. Metode yang digunakan dalam pencapaian tujuan penelitian adalah lokasi penelitian ditentukan secara purpossive di Kampus UNM di kota Makassar. Sampel responden penelitian adalah dosen wanita diambil secara random. Selanjutnya teknik analisis data adalah menganalisis dampak produktivitas dan pendapatan yang mempengaruhi pola konsumsi dosen wanita UNM di Kota Makassar dengan multiple linear regression. Penelitian ini menemukan bahwa pendapatan berpangaruh positif dan significant sedangkan produktivitas berpengaruh negative dan significant.Kata Kunci: Dosen, Konsumsi, Pendapatan, Produktivitas
Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Investasi Melalui Tingkat Suku Bunga di Indonesia Sri Astuty; Muhammad Imam Ma’ruf
Seminar Nasional LP2M UNM 2017
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (278.84 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh Jumlah Uang Beredar Dan Inflasi Berpengaruh Langsung Atau Tidak Terhadap Investasi Melalui Tingkat Suku Bunga di Indonesia Teknik pengambilan data menggunakan data time series yang bersumber dari data sekunder. Metode analisis data yang digunakan adalah structure equation model. Hasil penelitiaan menemukan bahwa jumlah uang beredar berpengaruh positif dan significant terhadap investasi melalui tingkat bunga di Indonesia. Sedangkan inflasi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap investasi melalui tingkat bunga di Indonesia. Kata kunci: Jumlah Uang Beredar, Inflasi, Investasi dan Tingkat Suku Bunga
Analisis Faktor- Faktor yang Mempengaruhi Take Home Pay Dosen di Kota Makassar Sri Astuty; Abdul Hakim
Seminar Nasional LP2M UNM SEMNAS 2019 : PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to examine the direct and indirect effects between the main workload, additional work hours, age, and education level on take home pay through productivity. The novelty targeted is the development of a lecturer welfare improvement model. The long-term goals and specific targets expected from this research are to study and develop a model for improving the welfare of lecturers in South Sulawesi Province. The results of the study can contribute to the development of science in the field of microeconomics, especially labor supply. The method used in achieving research objectives based on population characteristics, the number of existing population is 900, then a sample of 100 lecturers was drawn. Sampling at each university based on the level of further education or based on PTN. Sampling is done using the cluster method and stratified random sampling, which is based on the type of University and serves PTN as the main work. Where in this study estimating the magnitude of direct and indirect effects will be carried out by linear regression analysis in a simultaneous model (Structural Equation Model, SEM) using the AMOS program. The expected outcome in this study is National Procedings.
Pendekatan Matematika Keuangan Pada Usaha Budidaya Ulat Sutera Diah Retno Dwi Hastuti; Abd Rahim; Sri Astuty; Citra Ayni Kamaruddin
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Persuteraan alam merupakan kegiatan agroindustri yang dimulai dari penanaman murbei hingga penenunan sutera. Namun usaha tersebut masih berupa pekerjaan sampingan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kelayakan finansial usaha budidaya ulat sutera di Kecamatan Donri-donri Kabupaten Soppeng. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dengan pendekatan kuantitatif. Metode analisis menggunakan metode penerapan matematika keuangan, yaitu NPV, IRR, dan net B/C. Berdasarkan hasil analisis ketiganya disimpulkan bahwa usaha budidaya ulat sutera layak untuk diusahakan. Namun masih diperlukan peran pemangku kebijakan dalam mendukung keberlanjutan usaha ini.  Kata Kunci: Ulat Sutera, Kokon, Kelayakan Finansial, Agribisnis