Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

Perencanaan Sistem Propulsi Elektrik Pada Kapal Nelayan Madura Muhammad Musta’in, Heni Siswanti, Arief Syarifuddin
Techno Bahari Vol 6 No 2 (2019)
Publisher : Politeknik Negeri Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Produksi minyak bumi di Indonesia megalami penurunan. Hal tersebut ditambah dengan sifat ketergantungan masyarakat terhadap sumber energy minyak bumi yang semakin hari semakin menurun. Salah satu penyebab ketergantungan bahan bakar minyak adalah sektor transportasi. Masalah tersebut bisa diatasi jika para nelayan bisa beralih menggunakan mesin penggerak kapal mereka dari motor bakar dengan motor listirk. Penelitian ini dilakukan di daerah Branta Pasisir, Pamekasan Madura, dikhusukan kapal jenis kapal rawai dan disebut kapal pancing oleh nelayan. Dengan menghitung tahanan kapal tersebutm maka dapat kita hitung kembali kebutuhan daya motor penggerak secara matematis, sehingga didapatkan kebutuhan daya motor yang baru. Penggerak yang digunakan adalah motor listrik DC, sedangkan supply daya motor didapatkan dari baterai. Dengan melakukan perhitu- ngan analisa, parameter jarak pelayaran serta kecepatan kapal, didapatkan kebutuhan daya baterai. Agar baterai yang digunakan sesuai dengan kapasitas dari kebutuhannya. Maka menen- tukan motor listrik yang digunakan pada kapal tersebut, sesuai dengan kebutuhan daya baterai pada motor listrik. Dari hasil penelitian didapatkan tahanan kapal, daya motor listrik dan baterai yang dibutuhkan kapal, serta penentuan motor listrik yang digunakan pada saat kapal berlayar, sesuai dengan jarak pelayaran. Dari hasil perhitungan didapatkan daya motor listirk yang digunakan adalah 6 HP pada kecepatan maksimum 7 knot. Dengan kebutuhan baterai adalah 1 unit baterai untuk menuju fishing ground sejauh 5 mill
PERENCANAAN LAYOUT GALANGAN KAPAL DI POLITEKNIK NEGERI MADURA MENGGUNAKAN ALGORITMA CORELAP Muhammad Musta'in; Heni Siswanti; Anauta Lungiding Angga R; Arifah Amanatul Rohmah
Techno Bahari Vol 7 No 2 (2020)
Publisher : Politeknik Negeri Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52234/tb.v7i2.90

Abstract

As a campus that has a maritime mission, Madura State Polytechnic has made a master plan for campus development by building a shipyard. This is also supported by the campus located on the beach. In preparing the shipyard, facilities are very important, so a careful planning is needed in doing the layout. In this paper, we will propose a layout process based on the production flow pattern of shipbuilding, comparison with the layout design using the CORELAP algorithm method, by calculating the percentage value of material handling and planning tools and facilities for the POLTERA shipyard. The facility layout planning obtained new and repaired building types with an area of ??5.16 hectares and a layout design with an L layout production flow pattern. The design had a material handling percentage value of 21.62%.
STUDI PERACANCANGAN SISTEM JANGKAR DAN TAMBAT PADA KAPAL KARGO 14.715 DWT BERDASARKAN BKI CLASS Triyanti Irmiyana; Akhmad Maulidi; Heni Siswanti; Windra Iswidodo
Techno Bahari Vol 7 No 2 (2020)
Publisher : Politeknik Negeri Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52234/tb.v7i2.92

Abstract

Cargo Ship Planning is very important for sea transport. One of the important factors in ship planning is the determination of the anchor and mooring system which functions as a tool to limit the motion of the ship when it is anchored outside the port, so that the ship remains in its position even though it is under pressure from sea currents, wind and waves.. The formulation of the problem in this study is the number of anchors and the motor power of the anchor system on a cargo ship based on the BKI class. The purpose of this study is to determine the number of anchors and the motor power of the anchor system on a cargo ship based on the BKI class. The research method of anchor system analysis was carried out by using a literature study method based on BKI class 2014 volume II. The conclusion of this research is knowing the number of anchors as much as 2 pieces, the length of the anchor chain with the anchor chain length of 522.5 m, the diameter of the anchor chain is 60 mm, and the motor power of the windlass is 1.7 HP. While the length of the mooring rope along the 280 m is 4 pieces
Dredger Design for River Dredging in Sampang Muhammad Musta'in; Moh Fadil; Taufan Prasetyo; Heni Siswanti
INOVTEK POLBENG Vol 10, No 1 (2020): INOVTEK VOL. 10 N0 1
Publisher : POLITEKNIK NEGERI BENGKALIS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35314/ip.v10i1.1428

Abstract

At The Kemuning Sampang River is silting up. The solution of the silting up is by dredging the Kemuning river. Dredging in the Kemuning river has been carried out, but using heavy equipment in the form of excavators. The excavator needs a float in the form of a relatively large pontoon, so it takes a long time and the work becomes obstructed, and the dredging range is very limited.This research method is to identify the field or formulation of the problem and then look for references that will be the basis and guide in making this research. Furthermore, collecting river data, determine the main size of the ship and the dredger design process.The results of this study are in the form of dredger design planning which has more free movement and further dredging range. The design of dredges includes lines plans composed of three projected ship images, namely body plan, half breadth plan and sheer plan. Then the general arrangement consists of the layout of the room layout and the placement of the dredger.
Analisis Pengaruh Variasi Geometry Bulbous Bow Terhadap Probabilitas Slamming Lambung Kapal Pada Kondisi Gelombang Reguler (Studi Kasus Kapal Kontainer 4180 DWT) Heni Siswanti; Muhammad Musta'in; Akhmad Maulidi
INOVTEK POLBENG Vol 11, No 1 (2021): INOVTEK VOL.11 NO1, 2021
Publisher : POLITEKNIK NEGERI BENGKALIS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35314/ip.v11i1.1679

Abstract

Salah satu faktor lingkungan yang mempengaruhi kemungkinan terjadinya kecelakaan kapal adalah tinggi gelombang. Tinggi gelombang yang ekstrim dapat menyebabkan haluan kapal terhempas ke permukaan air laut (slamming). Slamming dapat menyebabkan buckling lokal dan deformasi pada plat bottom di haluan kapal. Pada kondisi tertentu, slamming dapat menyebabkan kerusakan pada struktur haluan kapal. Pada penelitian ini dibahas pengaruh penggunaan bulbous bow dengan beberapa variasi geometry terhadap probabilitas slamming pada kapal container 4180 DWT. Analisis dilakukan pada kondisi tinggi gelombang 1,5 - 3 meter sesuai dengan kondisi ketinggian gelombang pada jalur pelayaran kapal ini yaitu di Selat Makassar. Dimensi geometri bulbous bow memiliki panjang dan tinggi yang sama, dengan 4 variasi lebar berdasarkan nilai CBB 0,17-0,20. Analisis respon gerak kapal dilakukan pada dua jenis yaitu heaving dan pitching, dalam kondisi draft maksimum, 5,5 meter dan kecepatan 11,9 knot (6,12 m / s) dengan sudut heading 180o. Selanjutnya dihitung spektrum respon dengan cara mengalikan spektrum gelombang dengan nilai Response Amplitude Operator (RAO). Dari hasil analisis diketahui bahwa gelombang yang lebih tinggi menghasilkan respon yang lebih besar terhadap gerakan heaving dan pitching. Gelombang yang lebih tinggi juga menghasilkan spektrum relatif bow motion (RBM) yang lebih tinggi. Pada keempat variasi geometry bulbous bow  diketahui bahwa semakin tinggi nilai CBB maka probabilitas slamming semakin besar, dengan perbedaan nilai yang tidak signifikan atau mendekati sama. Akan tetapi nilai probabilitas slamming ini masih jauh lebih rendah daripada probabilitas slamming kapal tanpa bulbous bow.
ANALISIS TEGANGAN DAN DEFORMASI PADA PLAT SANDWICH STRUKTUR KAPAL YANG MENGALAMI KERUSAKAN RETAK PADA CORE MATERIAL Heni Siswanti; Muhammad Musta'in
Wave: Jurnal Ilmiah Teknologi Maritim Vol. 16 No. 1 (2022)
Publisher : National Research and Innovation Agency

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29122/jurnalwave.v16i1.5411

Abstract

Penggunaan plat sandwich pada struktur kapal semakin meluas. Steel based hybrid sandwich banyak digunakan sebagai alternatif pengganti plat baja berpenegar. Plat sandwich ini terdiri dari faceplate berupa baja dan core material berupa matriks polyurethane elastomer. Perbedaan karakteristik pada dua material penyusun plat sandwich tersebut menyebabkan beberapa permasalahan. Salah satu permasalahan yang mungkin terjadi adalah kerusakan retak pada core material, yang menyebabkan lepasnya faceplate dari core-nya. Hal ini terjadi karena core material yang berupa matriks polyurethane relatif getas (brittle), sehingga rentan mengalami kerusakan ketika terkena pembebanan lebih atau berulang. Pada penelitian ini dilakukan analisis stress dan deformasi yang terjadi pada plat sandwich struktur geladak kapal, yang memiliki kerusakan retak pada core yang menyebabkan lepasnya lapisan faceplate dari core materialnya. Kerusakan core ini diasumsikan merepresentasikan retak mode I pada mekanika kepecahan. Analisis dilakukan dengan metode elemen hingga dengan bantuan software komputer. Beberapa model dengan variasi panjang keretakan dianalisis, untuk melihat pengaruh panjang keretakan terhadap stress, deformasi dan faktor intensitas stress pada model tersebut. Serta dievaluasi nilai panjang retak minimal saat mulai terjadinya perambatan retak. Hasil analisis menunjukkan bahwa tegangan maksimum (von misses) mengalami kenaikan secara linear dan signifikan terhadap kenaikan panjang keretakan. Tegangan maksimum pada kondisi utuh terjadi pada ujung-ujung kondisi batas jepit (fixed), sementara pada model dengan kerusakan berada pada sisi yang tidak mengalami keretakan. Deformasi juga mengalami kenaikan yang linear dan signifikan seiring dengan kenaikan panjang keretakan. Posisi deformasi maksimum berada pada ujung retakan. Nilai critical stress intensity factor (KIC) pada model adalah 6,90 dan panjang retak gagal (af) adalah 12,2 mm. Artinya perambatan retak akan terjadi ketika panjang retak mencapai 12,2 mm.
Study Penggunaan Steel-Based Hybrid Sanwich Plate ASTM A36 dengan Core Material Polyurethane Elastomer pada Konstruksi Kapal Heni Siswanti; Muhammad Musta'in; Tristiandinda Permata; Arisessy Mulananda
INOVTEK POLBENG Vol 12, No 2 (2022): INOVTEK Vol 12, No 2
Publisher : POLITEKNIK NEGERI BENGKALIS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35314/ip.v12i2.2718

Abstract

Conventional ship structures usually consist of a stiffened plate. The intersection of the secondary stiffener of the stiffened plate structure is the critical position with a high potential for structural damages such as fatigue crack. The recent development of material technology in the marine industry is how to find the strength and lightweight material and also minimize structural problems such as fatigue cracks. One of them is the application of sandwich plates to replace the stiffened plate construction. Steel-based hybrid sandwich plates consist of two steel faceplates and elastomer core material bonded by adhesive. This study has analyzed the application of steel-based hybrid sandwich plates to replace stiffened plates on the oil tanker’s inner bottom structure. The strength of three configurations of the inner bottom sandwich structure has been analyzed by using the Finite Element Method and compared to conventional stiffened plate structure. The maximum stress, average stress, maximum deformation, and weight of the structure have been compared and analyzed. The results show that the application of a hybrid sandwich with a certain stiffener configuration can reduce stress, deformation, and weight of the inner bottom structure.
Pengaruh Variasi Heat Input pada Pengelasan Dissimillar antara Baja ASTM A36 Dan ASTM A131 Terhadap Tensile Strength dan Struktur Makro Muhammad Musta'in; Khoiruman khoiruman; Heni Siswanti; Arisessy Maharani Mulananda
INOVTEK POLBENG Vol 12, No 2 (2022): INOVTEK Vol 12, No 2
Publisher : POLITEKNIK NEGERI BENGKALIS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35314/ip.v12i2.2774

Abstract

In some structural engineering applications, sometimes necessary to weld two different metals, called dissimilar welding. In the shipbuilding process, the method commonly used for dissimilar welding is FCAW (Flux Cored Arc Welding). Due to the difference in material properties between the two welded metals, the quality of the welded joint needs to be studied. Several things affect the mechanical properties of the dissimilar welded joint, one of them is heat input. To evaluate the dissimilar welded joint strength, it is necessary to carry out mechanical testing. Dissimilar welding of ASTM A36 and ASTM A131 steel with three different heat inputs was analyzed experimentally by tensile test and macrostructure observation. The analysis result shows that the yield stress increases when the heat input increases but then decreases when the heat input continues to be increased up to 60 Kj/mm. The opposite result is shown by the ultimate stress value. However, in all heat input conditions at 22 Kj/mm, 52 Kj/mm, and 60 Kj/mm the yield stress and ultimate stress meet the acceptance criteria. In this study, heat input variation has no significant effect on changes in mechanical strength of dissimilar welding results. The macrostructure observations show that the higher the heat input, the wider the Heat Affected Zone (HAZ) area.
Preliminary Design Kapal type Lambung Deep Displacement untuk Wisata Panorama Bawah Laut Kepulauan Derawan Heni Siswanti; Maulidia Meilinda; Muhammad Musta'in; Tristiandinda Permata
Jurnal Inovtek Polbeng Vol 13, No 1 (2023): Inovtek VOL. 13 NO 1 2023
Publisher : POLITEKNIK NEGERI BENGKALIS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35314/ip.v13i1.3200

Abstract

Salah satu upaya dalam mendukung pengembangan IKN di Penajam Paser Utara adalah pengembangan wilayah di sekitarnya, seperti potensi wisata alam, sejarah dan budaya. Wilayah wisata Kepulauan Derawan di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur  termasuk dalam kawasan sekitar yang layak dikembangkan. Dalam rangka menyiapkan fasilitas wisata yang memadai dan kompetitif untuk wisata panorama bawah laut wilayah tersebut, maka pada penelitian ini didesain kapal wisata type deep displacement single hull dengan kapasitas penumpang maksimal 18 orang. Proses preliminary design diawali dengan penentuan ukuran utama menggunakan metode regresi linier. Kemudian dilanjutkan dengan desain bentuk kapal berupa Lines Plan, sistem penggerak kapal, general arrangement dan perhitungan stabilitas kapal. Kapal yang didesain memiliki ukuran panjang 13.7 m, lebar 4.6 m, tinggi geladak 3.8 m dan sarat maksimum 1.94 m. Kapal dilengkapi dengan motor penggerak type outboard dengan daya 2 x 90 HP, untuk dapat berlayar dengan kecepatan 6-9 knot. Lambung kapal didesain dapat tercelup dengan sarat tinggi, supaya penumpang dapat melihat panoirama bawah laut dari sisi kapal yang dilengkapi dengan jendela transparan. Sistem pengaturan sarat kapal memanfaatkan sistem ballat utama dan ballast bantu. Kapal ini memiliki range stabilitas sampai dengan kemiringan 0-90 derajat, dengan periode oleng sebesar 3.18 detik.
Estimasi Penurunan Berat Kapal dengan Aplikasi Struktur Sandwich pada Double Hull Tanker 5704 DWT Heni Siswanti; Siti Ahdiatun Nurzanuba; M. Musta'in
INOVTEK POLBENG Vol 13, No 2 (2023): VOL 13 NO 2
Publisher : POLITEKNIK NEGERI BENGKALIS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35314/ip.v13i2.3632

Abstract

Double hulls on tankers are a must to protect the environment from the oil spill effects of ship leakage. However, a double hull structure produces a heavy structure, reducing the payload. For decades, designers have tried reducing the structure's weight by applying lightweight material such as polyurethane-steel sandwich. Strong steel faceplates with a low-density polyurethane core promise significant weight reduction. Nevertheless, structural strength remains a major consideration in the design of sandwich structures. This study evaluates the structural weight reduction of replacing a conventional stiffened plate structure with a sandwich structure on a double hull tanker 5704 DWT. It also analyzes the structural strength using the finite element method. The results show that applying a sandwich structure on a double-hull tanker significantly reduced the structure's weight without decreasing structural strength. It is proven that the application of sandwich structure potentially increases ship payload.