Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara

Pendampingan UMKM Wijaya Kusama Art Madurejo Sleman dalam Diversifikasi Produk Kerajinan Bambu Sekarjati, Kartinasari Ayuhikmatin; Sholeh, Mohammad; Haryani, Prita; Pranoto, Aji
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 3 (2025): Edisi Juli - September
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UMKM Wijaya Kusama Art merupakan kelompok usaha masyarakat yang bergerak di bidang kerajinan bambu, berlokasi di Padukuhan Morobangun, Kalurahan Madurejo, Kapanewon Prambanan, Kabupaten Sleman. Produk utama yang dihasilkan berupa aneka besek tradisional dan kerajinan kuda lumping, yang tidak hanya memiliki nilai guna dan estetika, tetapi juga merepresentasikan kekayaan budaya lokal. Namun, dalam praktiknya, UMKM masih menghadapi berbagai permasalahan, antara lain keterbatasan inovasi desain, rendahnya efisiensi produksi akibat proses yang masih manual, serta keterbatasan akses pemasaran. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas produksi, memperkuat manajemen usaha, serta memperluas akses pasar UMKM. Metode yang digunakan meliputi observasi lapangan, pelatihan penerapan teknologi tepat guna pada proses produksi, pendampingan manajemen usaha, serta strategi digital marketing berbasis media sosial. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan keterampilan perajin dalam memanfaatkan teknologi sederhana untuk efisiensi produksi, adanya diversifikasi desain produk yang lebih menarik, serta perluasan jangkauan pemasaran melalui platform digital. Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat keberlanjutan usaha UMKM Wijaya Kusama Art, meningkatkan nilai ekonomi produk bambu, sekaligus melestarikan kearifan budaya lokal melalui inovasi yang adaptif dan berdaya saing.