Claim Missing Document
Check
Articles

Found 24 Documents
Search

Optimization of clove flower oil extraction (Syzgium aromaticum L.) With Factorial Design Method Muwaffaq, Muhammad Asror; Supriyo, Edy
Journal of Vocational Studies on Applied Research Volume 3, Issue 2, Year 2021 (October 2021)
Publisher : Vocational College of Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (273.19 KB) | DOI: 10.14710/jvsar.v3i2.12182

Abstract

Solid-liquid extraction or commonly called leaching is the removal of the solute fraction (solute) from a solid to a liquid solvent. This extraction has become a widespread oil extraction process due to the high percentage of oil produced. Soxhletation method is an extraction method that contacts a solid and a liquid by dissolving it in the liquid phase at reflux. Clove oil is an essential oil that can be produced from distillation method on parts of the clove plant, especially the leaves and flowers of cloves. All parts of the clove plant contain oil, but the flowers contain the most oil. Because the leaves and twigs of cloves also produce oil, they also become a side income for clove farmers who harvest clove flowers for cigarettes. One of the most important ingredients in clove oil is eugenol, eugenol has many benefits from antiseptic to stimulant. Isopropyl alcohol is a unwell-known solvent specially to essential oil solvent, isopropyl alcohol is a solvent that can be recovered back into a solvent form usually using distillation method. The selection of isopropyl alcohol as a solvent is based on its high boiling point compared to other solvents and has elements of carbon, hydrogen, and oxygen that can dissolve polar molecules and their alkyl groups. 
Kandungan Mikroplastik Pada Garam Dapur (Microplastics Content in Salt) Supriyo, Edy; Julianto, Mohamad Endy; Mawarganis, Anggia Oky
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 4 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i4.13149

Abstract

Laut merupakan tempat dimana aliran air sungai-sungai bermuara. Namun, air sungai mengalir ke laut dengan membawa bahan pencemar dari daratan sehingga menyebabkan pencemaran laut. Salah satu bahan pencemarnya adalah sampah plastik. Sampah plastik akan mengalami degradasi menjadi potongan kecil <5 mm yang disebut mikroplastik. Air laut yang mengandung mikroplastik akan menyebabkan kontaminasi pada produk garam dapur. Keberagaman jenis sampah plastik menimbulkan karakteristik mikroplastik yang beragam pula. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kelimpahan dan karakteristik mikroplastik pada garam dapur dengan menggunakan alat spektrofotometer FTIR – AIM 9000 Shimadzu. Hasil identifikasi mikroplastik berdasarkan jenis polimernya, kedua tambak garam ini ditemukan mikroplastik jenis Polyvinyl Chloride, Polyurethane, Polyester, Nylon6 atau Polyamide6, dan Polyethylene Terephthalate Glycol. Sedangkan, berdasarkan bentuknya ditemukan mikroplastik yang memiliki bentuk fiber, fragment, filamen, dan pellet. Warna mikroplastik yang ditemukan pada kedua tambak asal Pati dan Cirebon yaitu hitam, transparan, dan merah. Warna hitam menjadi warna dominan yang ditemukan pada kedua tambak tersebut. Hasil kelimpahan partikel mikroplastik pada garam asal Pati sebesar 306,67 partikel/Kg dan kelimpahan partikel mikroplastik pada garam asal Cirebon sebesar 208 partikel/Kg.
Analisis Kandungan Logam Berat Pada Air Sungai Kaligarang Menggunakan ICP-OES (Inductively Coupled Plasma – Optical Emission Spectrometry) Firdaus, Almas Zakiy; Endy Julianto, Mohammad; Supriyo, Edy
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 4 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i4.13869

Abstract

Sungai terbesar di Semarang, Kaligarang, termasuk sungai kelas 1, artinya dimanfaatkan sebagai sumber air minum. Air baku di PDAM Tirta Moedal Semarang berasal dari Sungai Kaligarang, dan air yang diminum penduduk Kota Semarang sangat penting bagi perusahaan. Mematuhi PPRI No. 82 Tahun 2001 dan Per. Peraturan Pemerintah Nomor 156 Tahun 2010, penelitian ini berupaya untuk mengkaji konsentrasi logam berat pada perairan Sungai Kaligarang Kabupaten Semarang dengan menggunakan ICP-OES (Induktif Coupled Plasma Optical Emission Spectrometry). Penelitian ini menggunakan pendekatan STORET, yaitu membandingkan kualitas air yang diukur dengan kriteria yang sudah ada sebelumnya, untuk menarik kesimpulan tentang kualitas air. Teknik sesaat atau ambil digunakan untuk mengambil sampel air.
Analisa Kandungan Senyawa Etilen Oksida Dalam Mi Instan Dengan Menggunakan Apci - Ms (Atmospheric Pressure Chemical Ionization – Mass Spectrometry) Amelia, Neisya Yusuf; Supriyo, Edy; Kusumayanti, Heny
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 4 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i4.14945

Abstract

Mi instan terkenal dengan memiliki kandungan berbahaya yaitu mengandung paparan residu etilen oksida. Jika mi instan dikonsumsi dalam jumlah banyak dan sering, hal itu juga dapat mengakibatkan gangguan kesehatan, karena didalam mi instan mengandung bahan-bahan rekayasa yang cukup berbahaya, walaupun bahan-bahan tersebut diperbolehkan untuk dikonsumsi oleh manusia, tetapi apabila dikonsumsi dalam kurun waktu tertentu dan frekuensi yang cukup tinggi bisa menyebabkan kelainan fungsi jantung bahkan dapat meningkatkan resiko penyakit kanker. EtO (C2H4O) merupakan gas beracun yang tidak berwarna zat yang bersifat elektrofilik adalah zat kimia yang berbentuk gas tidak berwarna, mudah terbakar, dan berbau agak manis. alam jumlah lebih kecil, gas ini dapat digunakan sebagai pestisida. Adapun penggunaan EtO pada produksi mi instan berfungsi untuk memperpanjang masa simpan dan mencegah pertumbuhan bakteri. Sayangnya, zat kimia ini dapat sangat berbahaya bagi kesehatan manusia jika terpapar dalam jumlah yang berlebihan. Paparan EtO dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan serius, termasuk kanker, kerusakan saraf, gangguan sistem reproduksi, dan kerusakan organ. Paparan jangka panjang terhadap EtO dapat meningkatkan risiko kanker pada paru-paru, perut, dan sistem saraf. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kandungan senyawa etilen oksida pada mi instan melakukan preparasi sampel dengan proses penentuan kandungan senyawa etilen oksida pada mi instan menggunakan APCI - MS (Atmospheric Pressure Chemical Ionization – Mass Spectrometry). Tujuan penelitian untuk mengetahui kandungan senyawa etilen oksida pada mi instan menggunakan APCI - MS (Atmospheric Pressure Chemical Ionization – Mass Spectrometry). Pengujian etilen oksida pada mi instan meliputi persamaan regresi linier, konsentrasi etilen oksida dengan luas area puncak dan perbandingan SNI mi instan 3551:2018.