Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

PEMANFAATAN KAJIAN SEJARAH LOKAL DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH DI INDONESIA Kuswono, Kuswono; Sumiyatun, Sumiyatun; Setiawati, Elis
JURNAL LENTERA [PENDIDIKAN PUSAT PENELITIAN LPPM UM METRO] Vol 6, No 2 (2021): Jurnal Lentera Pendidikan Pusat Penelitian LPPM UM Metro
Publisher : LPPM UM Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/jlpp.v6i2.1817

Abstract

Upaya Meningkatkan Hasil Belajar IPS Materi “Mengembangkan Ekonomi Kreatif Berdasarkan Potensi Wilayah Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat” Melalui Metode Diskusi Kelompok Pada Siswa Kelas 9A SMP Negeri 1 Pakis Semester 2 Tahun Pelajaran 2021/2022 Sumiyatun, Sumiyatun
Science and Education Journal (SICEDU) Vol. 1 No. 2 (2022): Science and Education Journal 2022
Publisher : Faculty Of Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/sicedu.v1i2.25

Abstract

IPS merupakan salah satu mata pelajaran yang ada di tingkat SMP. Salah satu materi yang sangat substansial pada mata pelajaran IPS adalah materi tentang Ekonomi kreatif. Materi ini menjadi sangat penting untuk dikuasai karena dengan menguasai matei ini siswa akan mampu berpikir kritis. Fakta di lapangan menunjukkan bahwa tingkat kelulusan dan atau hasil belajar siswa mata pelajaran IPS masih jauh dari kondisi ideal baik secara pencapaian KKM maupun sikap siswa ketika mengikuti pembelajaran Untuk mengatasi masalah tersebut, dilakukan penelitian tindakan kelas (PTK) menggunakan metode Diskusi Kelompok. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas 9A SMP Negeri 1 Pakis Tahun Pelajaran 2021/2022 menggunakan motode Diskusi Kelompok. Subjek penelitian adalah siswa berjumlah 32 orang, sumber data penelitian diperoleh dari data kualitatif berupa data hasil observasi aktivitas guru dan siswa serta data kuantitatif berupa data tes hasil belajar siswa. Hasil penelitian siklus I diperoleh siswa yang tuntas secara individu sebanyak 29 siswa dengan ketuntasan klasikal sebesar 91%. Sedangkan hasil penelitian siklus II mengalami peningkatan dengan jumlah siswa yang tuntas secara individu sebanyak 32 siswa dengan presentase ketuntasan 100%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, pembelajaran menggunakan motode Diskusi Kelompok dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas 9A SMP Negeri 1 Pakis Tahun Pelajaran 2021/2022.
KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN PBL BERBANTU ICE BREAKING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV SDN PETERONGAN SEMARANG Widyaningrum, Rosfida Ariana; Subekti, Ervina Eka; Sumiyatun, Sumiyatun
eL-Muhbib jurnal pemikiran dan penelitian pendidikan dasar Vol 8 No 1 (2024): Juni
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52266/el-muhbib.v8i1.2767

Abstract

Banyak faktor yang mempengaruhi hasil belajar seorang peserta didik, salah satunya adalah penerapan model pembelajaran yang monoton dan fokus peserta didik selama proses pembelajaran. Untuk meningkatkan hasil belajar siswa saat belajar, penerapan model problem-based learning berbantu ice breaking dilakukan saat pembelajaran, karena strategi ini dapat memperbaiki hasil belajar siswa dan membuat pembelajaran menjadi menarik. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPAS kelas IV SDN Peterongan Semarang dengan menggunakan model pembelajaran Problem based learning berbantu ice breaking. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Desain penelitian yang digunakan berupa pre-experimental dengan menggunakan system one group pretest posttest design. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 22 siswa yang terdiri dari 11 siswa laki-laki dan 11 siswa perempuan. Teknik pengampilan sampel yang digunakan yaitu simple random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan tes. Teknik analisis data berupa uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis. Hasil yang didapatkan yaitu nilai pretest memperoleh nilai rata-rata 57,07 dengan nilai dan nilai postest 77,73. Berdasarkan hasil uji t-test nilai sig (2-tailed) sebesar 0.000 < 0.05 artinya H0 ditolak dan H1 diterima. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar menggunakan model pembelajaran Problem based learning berabntu ice breaking di kelas IV.Kata Kunci: Hasil belajar, Ice breaking, Problem based learning
Inventarisasi Potensi Cagar Budaya Peninggalan Masa Penjajahan Belanda sebagai Sumber Belajar Sejarah Lokal di Kecamatan Bekri Kabupaten Lampung Tengah Tahun 2019 Prastyo, Ardi Bangun; Sumiyatun, Sumiyatun
Swarnadwipa Vol 6, No 2 (2022): SWARNADWIPA
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/sd.v6i2.2734

Abstract

Cagar Budaya adalah warisan peninggalan sejarah yang perlu dilestarikan, akan tetapi pada kenyataannya masih banyak masyarakat yang belum memiliki kesadaran untuk menjaga dan merawat potensi cagar budaya sebagai warisan budaya bangsa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan potensi cagar budaya peninggalan masa penjajahan Belanda dan mendeskripsikan inventarisasi peninggalan masa penjajahan Belanda dapat dijadikan sumber sejarah lokal. Pendekatan penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif. Penelitian ini dilakukan di PTPN VII Kecamatan Bekri Kabupaten Lampung Tengah. Data dalam penelitian diperoleh melalui metode wawancara dan observasi. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif. Hasil penelitian ini bahwa potensi cagar budaya merupakan segala daya yang dapat dikembangkan dari objek/benda. Potensi cagar budaya tersebut dapat dijadikan sumber sejarah lokal yang merupakan peninggalan pada masa penjajahan Belanda. Hal tersebut mengandung nilai penting dalam kehidupan masyarakat Bekri dan sekitarnya.
Peranan Raden Intan II Dalam Usaha Menghadapi Penjajahan Belanda di Lampung 1835-1856 Saputra, Romi; Sumiyatun, Sumiyatun; Rukmana, Lisa
Swarnadwipa Vol 6, No 2 (2022): SWARNADWIPA
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/sd.v6i2.2732

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini dalam usaha menghadapi penjajahan Belanda di Lampung Raden Intan II banyak mengalami rintangan. Tujuan penelitian ini: 1) Untuk mendeskripsikan kondisi politik dan ekonomi di Lampung pada saat kedatangan Belanda 1816-1856; 2) Untuk mendeskripsikan peranan Raden Intan II dalam usaha menghadapi perlawanan Belanda 1835-1856; 3) Untuk mendeskripsikan faktor pendukung dan penghambat Raden Intan II dalam usaha menghadapi perlawanan Belanda 1835-1856. Metode penelitian menggunakan metode historis dengan tahapan heuristik, studi kepustakaan, kritik sumber, interpetasi dan historiografi. Berdasarkan hasil penelitian, bahwa pada abad ke 19 kondisi Lampung melalui besluit tanggal 22 November 1808 dijadikan daerah yang langsung dibawah gubernur Belanda. Hal tersebut ditentang oleh rakyat Lampung, dan terjadi perlawanan yang dimulai oleh pangeran Indra Kusuma hingga puncaknya yang di pimpin oleh Raden Intan II.
Penggunaan Media Roda Putar dalam Materi "Keutuhan NKRI" untuk Meningkatkan Hasil Belajar dan Aktivitas Belajar Siswa Kelas IV Di SDN Peterongan Semarang Yasaroh, Tika; Roshayanti, Fenny; Sumiyatun, Sumiyatun; Reffiane, Fine
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 4 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i4.14393

Abstract

Tujuan dari penelitian adalah dapat mengetahui pengaruh penggunaan media Roda Putar pada materi keutuhan NKRI untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas IV SDN Peterongan Semarang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif eksperimen dengan desain One Group Pretest-Posttest. Perolehan data hasil belajar siswa melaluiPretest-Posttest dan observasi aktivitas belajar siswa. Hasil penelitian terjadi peningkatan perolehan belajar siswa, terlihat dari perbedaan skor rata-rata pretest sebesar 68,70 dan skor rata-rata posttest sebesar 88,33. Hasil uji beda dua rata-rata (paired sample t test) menunjukkan perolehan signifikansi sebesar 0,000 < 0,05, artinya H0 mengalami penolakan dan Ha mengalami penerimaan. Penggunaan media Roda putar menunjukkan peningkatan hasil belajar, yang dibuktikan dengan perolehan rata-rata 0,65 dengan kategori tinggi pada uji gain. Diperoleh data keaktifan belajar sangat baik 24 siswa dengan presentase 89% dan 3 siswa memiliki keaktifan belajar baik dengan presentase 11% dalam menggunakan media Roda Putar.
INTEGRASI KECERDASAN BUATAN DALAM BERBAGAI SEKTOR: DAMPAK, PELUANG, DAN TANTANGAN Putra, Muhammad Alvin Maulidana Firdaus; Deborah Kurniawati; Pulut Suryati; Sumiyatun, Sumiyatun
Jurnal Cakrawala Ilmiah Vol. 3 No. 12: Agustus 2024
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kecerdasan buatan (AI) dan Internet of Things (IoT) telah membawa transformasi signifikan dalam berbagai aspek kehidupan manusia, mulai dari pendidikan dan industri hingga keamanan digital dan sosial. Dalam pendidikan, AI mendukung pembelajaran mandiri, mempersiapkan siswa untuk karir masa depan yang berbasis teknologi, serta menghadirkan peluang dan tantangan bagi generasi muda. Di sektor bisnis, AI membuka peluang baru bagi UMKM dengan meningkatkan efisiensi operasional dan memperluas jangkauan pasar, meskipun ada tantangan terkait etika dan keamanan. Sementara itu, IoT berkontribusi pada peningkatan efisiensi dan inovasi teknologi dengan mengotomatisasi berbagai proses industri. Namun, penerapan AI dan IoT juga memunculkan berbagai tantangan, termasuk risiko etika, privasi, dan potensi kekerasan berbasis gender. Artikel ini mengeksplorasi peran penting AI dan IoT dalam berbagai sektor, dampaknya terhadap masyarakat, serta tantangan yang harus dihadapi untuk memaksimalkan manfaat dari teknologi ini sambil meminimalkan risiko yang terkait.