Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

Rancang Bangun Mesin Potong Jenis Scroll Saw Fardhan Gurun Sangra Yusman; Abdul Muhyi; Fajar Puandra; Yusuf Kornelius Siahaan; Andrean Prima Jaya Manalu
JUSTIMES (Jurnal Rekayasa Teknik Mesin Saburai) Vol 1, No 02 (2023): JUSTIMES (Jurnal Rekayasa Teknik Mesin Saburai)
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24967/justimes.v1i02.2605

Abstract

Scroll saw adalah salah satu alat atau mesin yang sering digunakan dalam dunia industri khususnya mebel. Scroll saw memanfaatkan tenaga listrik dan motor penggerak yang memiliki kecepatan konstan dan tetap. Pembuatan alat ini bertujuan untuk mengoptimalkan penggunaan scroll saw untuk pemotongan pada media besi khususnya pelat. Alat ini menggunakan motor listrik dari gerinda tangan sebagai penggerak dari mata gergaji. Mata gergaji bergerak naik turun lalu media yang ingin dipotong didorong ke arah mata gergaji. Alat ini dinyatakan berhasil karena sesuai dengan parameter yaitu pemotongan pada pelat besi dengan ketebalan 0,8 mm, 1,2 mm dan 3 mm yang terbatas pada kecepatan putaran 2250 RPM. Perancangan pada desain alat menggunakan aplikasi solid work 2022. Berdasarkan hasil perancangan, didapat bahwa mesin potong jenis scroll saw dapat memotong pelat besi dari ketebalan 0.8 mm, 1.2 mm dan 3 mm dengan RPM tertentu, dan dapat memotong plywood dengan ketebalan 1 cm.
Analisis Pengaruh Kecepatan Pemotongan dan Kuat Arus Terhadap Kekasaran Permukaan dan Lebar Kerf Pada Pemotongan Aluminium 5052 Menggunakan CNC Plasma Arc Cutting Andrean Prima Jaya Manalu; Abdul Muhyi; Fajar Puandra; Yusuf Kornelius Siahaan; Fardhan Gurun Sangra Yusman
JUSTIMES (Jurnal Rekayasa Teknik Mesin Saburai) Vol 1, No 02 (2023): JUSTIMES (Jurnal Rekayasa Teknik Mesin Saburai)
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24967/justimes.v1i02.2604

Abstract

Di era perkembangan dunia industri saat ini teknologi yang digunakan semakin canggih dan kompleks. Pemotongan merupakan suatu proses pengolahan bahan baku di dunia industri. Salah satu proses pemesinan non-konvensional adalah plasma arc cutting yang dimanfaatkan untuk mempermudah dalam pemotongan logam dengan menggunakan gas terionisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi kecepatan pemotongan dan kuat arus terhadap kekasaran permukaan dan mengetahaui pengaruh variasi kecepatan pemotongan dan kuat arus terhadap lebar kerf dengan alat potong yang digunakan berupa mesin plasma arc cutting 20-45 Multipro cut 45 G-SB, dengan material yang digunakan plat aluminium 5052 dengan ketebalan 3mm. dalam proses pemotongannya, digunakan variasi kuat arus sebesar 25 A, 35 A dan 45 A dan variasi kecepatan pemotongan sebesar 800 mm/menit, 1000 mm/menit dan 1200 mm/menit. Pada hasil penelitian ini diperoleh nilai lebar kerf paling kecil pada penggunaan kecepatan pemotongan 1200 mm/menit dan variasi kuat arus 25 A. Nilai lebar kerf paling besar pada pengguanaan kecepatan pemotongan 800 mm/menit dan variasi kuat arus 45 A. Pada penelitian ini didapat nilai kekasaran permukaan paling kecil pada penggunaan kecepatan pemotongan 1200 mm/menit dengan kuat arus 45 A sebesar 21,60 μm dan nilai kekasaran permukaan paling tinggi didapat dari penggunaan kecepatan pemotongan 800 mm/menit dengan kuat arus 25 A sebesar 37,83 μm. Sehingga, dalam hal ini variasi kecepatan pemotongan dan kuat arus dapat mempengaruhi nilai lebar kerf dan nilai kekasaran permukaan hasil pemotongan.
Analysis of Biomass Briquettes Made from Bagasse Using Tapioca Starch Adhesive with Drying Temperature Variations Devia Gahana Cindi Alfian; Khamid Y. W. Saputra; Abdul Muhyi; Dicky Januarizky Silitonga
Jurnal Rekayasa Mesin Vol 19, No 1 (2024): Volume 19, Nomor 1, April 2024
Publisher : Mechanical Engineering Department - Semarang State Polytechnic

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32497/jrm.v19i1.4974

Abstract

Dependency on fossil fuels is making their availability increasingly scarce. Renewable energy is considered the best solution to replace fossil fuels, and at present, the primary focus should be on optimizing the utilization of renewable energy sources. As an example, biomass briquettes are being manufactured using bagasse and tapioca flour as adhesive in a 2:3 ratio. This study utilized a compression force of 50 kgf/cm2 and variations in drying temperatures (100°C, 150°C, and 200°C) for 1 hour. The main objective of this research is to compare the quality of bagasse briquettes with the Indonesian National Standard (SNI) No. 01/6235/2000. The test results indicate that the best conditions were achieved at a drying temperature of 200°C, with a moisture content of 4.47%, a calorific value of 5077.32 cal/g, a combustion rate of 0.1386 g/min, and carbon, volatile matter, and ash content percentages of 22.8333%, 26.845%, and 2.8323%, respectively.
PEMBEKALAN DAN SOSIALISASI PENTINGNYA PENDIDIKAN TINGGI BAGI SISWA SMK NEGERI GADINGREJO PRINGSEWU Fajar Paundra; Devia Gahana Cindi Alfian; Abdul Muhyi; Hadi Teguh Yudistira
Perwira Journal of Community Development Vol 4 No 2 (2024)
Publisher : Unperba Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54199/pjcd.v4i2.311

Abstract

Program Studi Teknik Mesin ITERA mengembangkan disiplin berbasis cabang ilmu teknik mesin yang didefinisikan sebagai ilmu teknik yang mempelajari perancangan, produksi/pembuatan dan operasi mesin. Kunjungan siswa-siswi SMKN 1 Gadingerjo ke kampus merupakan salah satu upaya yang penting dalam memperkenalkan dan mempersiapkan mereka untuk pengalaman pendidikan tinggi. Dalam beberapa kasus, kunjungan siswa ke kampus juga dapat menjadi bagian dari program orientasi atau rekrutmen mahasiswa baru. Hal ini memungkinkan siswa untuk memperoleh pemahaman yang lebih baik tentang persyaratan pendaftaran, proses seleksi, dan tata cara mengajukan aplikasi. Kunjungan dimulai dari Penerimaan Siswa Siswi SMKN1 Gadingrejo di Gedung Kuliah umum yang dilanjutkan dengan sesi diskusi. Selanjutnya kunjungan Laboratorium teknik mesin sebagai sarana pembelajaran kepada para siswa. Dengan demikian, kesimpulan dari sosialisasi program studi Teknik Mesin kepada SMKN1 Gadingrejo adalah bahwa kegiatan ini memiliki dampak positif dalam memberikan informasi, kesempatan, dan motivasi bagi siswa untuk mempertimbangkan dan memilih pendidikan tinggi di bidang teknik mesin sebagai langkah awal menuju karir yang sukses dan memuaskan.