Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Pustaka AI : Pusat Akses Kajian Teknologi Artificial Intelligence

Perancangan Lampu Otomatis Menggunakan Speech Recognition Rafi Anggara; Lilik Suhery; Rini Yunita
Jurnal Pustaka AI (Pusat Akses Kajian Teknologi Artificial Intelligence) Vol 2 No 1 (2022): Pustaka AI (Pusat Akses Kajian Teknologi Artificial Intelligence
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (366.789 KB)

Abstract

Pada umumnya penggunaan lampu banyak digunakan di rumah – rumah, dan ini merupakan hal penting dalam kehidupan sehari-hari. Pencahayaan sangat dibutuhkan untuk ruangan baik redup agar ruangan tersebut dapat menjadi lebih terang. Apabila ada orang yang datang dan memasuki ruangan yang telah diberi lampu maka orang tersebut dapat melihat apa yang ada didalam ruangan tersebut. Untuk menghidupkan atau memadamkan lampu pada suatu ruangan biasanya dilakukan dengan cara mengoperasikan saklar secara manual dimana pada saat saklar berada dalam posisi rangkaian tertutup maka lampu akan menyala begitu juga sebaliknya pada saat saklar berada dalam posisi rangkaian terbuka maka lampu akan mati. Apabila ada seseorang yang mendatangi dan memasuki ruangan serta lupa mematikan lampu maka hal itu akan menimbulkan pemborosan shingga dibuatlah sebuah prototype berupa sistem lampu otomatis dimana untuk melakukan pengendalian lampu dapat dilakukan secara otomatis ataupun dengan perintah menggunakan sensor HC-05 atau sensor bluetooth yang dapat menerima perintah dari aplikasi speech recognition pada smartphone dengan mengirimkan perintah suara melalui jaringan bluetooth. Aplikasi yang dihasilkan masuk dalam kategori baik, karena berdasarkan pengujian menunjukan tingkat keberhasilan yang tinggi sehingga aplikasi layak untuk dipakai sesuai kebutuhan
Rancang Bangun Sistem Penghitung Pengunjung Menggunakan Arduino Uno dan Sensor Ultrasonic Suhery, Lilik; Noviardi, Noviardi; Marlisa, Yessa
Jurnal Pustaka AI (Pusat Akses Kajian Teknologi Artificial Intelligence) Vol 2 No 2 (2022): Pustaka AI (Pusat Akses Kajian Teknologi Artificial Intelligence)
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55382/jurnalpustakaai.v2i2.368

Abstract

Pada teknologi saat ini yang mengalami kemajuan yang tinggi di masa sekarang ini. Berkembangnya teknologi berkembang pula otomatisasi dan efisiensi untuk memudahkan penjaga toko dalam memperoleh informasi jumlah pengunjung yang masuk ke toko. Dalam mewujudkan itu, diperlukan adanya perangkat elektronika untuk memenuhi kebutuhan dan memberi kenyamanan pada pengguna. Alat pendeteksi pengunjung dan penghitung pengunjung yang di buat ini merupakan alat yang mempermudah ataupun meringankan penjaga toko secara langsung. Dalam penelitian ini merancang alat pendeteksi pengunjung dan alat penghitung pengunjung secara otomatis. Pada alat pendeteksi pengunjung dan penghitung pengunjung memiliki dua sensor Ultrasonik sebagai pendeteksi pengunjung dan penghitung pengunjung yang ingin masuk. Alat pendeteksi dan penghitung pengunjung ini berbasis Arduino, dan tampilan data hasil deteksi pengunjung menggunakan visual studio.