Claim Missing Document
Check
Articles

Found 26 Documents
Search

STOP MOTION COMPANY PROFILE POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA TEGAL Ubaidah Wildani Eko Nugroho, Andy Prasetyo
Smart Comp :Jurnalnya Orang Pintar Komputer Vol 3, No 2 (2014)
Publisher : Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/smartcomp.v3i2.231

Abstract

Perkembangan teknologi yang ada mendukung untuk menciptakan teknik-teknik yang baru dalam pembuatan suatu video. Penggabungan antara teknik Stop Motion Dan live shoot merupakan hal baru di mana menggunakan animasi frame by frame yang kemudian digabungkan dengan live shoot sehingga gambar yang diambil tersebut dapat terlihat lebih nyata. Animasi ini akan menjadi lebih sempurna dengan.adanya editing di mana menggunakan Adobe Premiere sebagai softwarenya.Setiap perkembangan yang baru pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, oleh karena itu walaupun Stop Motion telah dibuat sedetail dan serealistik mungkin tetapi apabila tidak digabungkan dengan live hoot maka kesempurnaan terasa kurang dan gambar kurang bisa terlihat nyata.
Sistem Pengambilan Keputusan Mahasiswa Berprestasi Terbaik Menggunakan Metode Simple Additive Weighting (SAW) (Studi Kasus DIII Teknik Komputer Politeknik Harapan Bersama Tegal) Yerry Febrian Sabanise; Wildani Eko Nugroho
Smart Comp :Jurnalnya Orang Pintar Komputer Vol 12, No 3 (2023): Smart Comp: Jurnalnya Orang Pintar Komputer
Publisher : Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/smartcomp.v12i3.5506

Abstract

Pemilihan dan identifikasi mahasiswa terbaik menjadi proses yang panjang dan kompleks. Proses pemilihan yang panjang dan rumit. Dalam proses seleksi ini, banyak peluanguntuk mengambil keputusan yang kurang tepat, terutama dengan mempertimbangkan satukriteria saja, seperti yang selama ini dilakukan. Sebuah perguruan tinggi harus mengambilkeputusan yang tepat, jika mengambil keputusan yang tepat, jika melakukannya dengan benardan benar akan menjamin hasil seleksi mahasiswa berprestasi tersebut dengan benar dan tepat,maka untuk itu dapat menggunakan metode pengambilan keputusan, metode analisis MetodeSimple Additive Weighting (SAW) digunakan untuk pembobotan kriteria dan alternatif. Dalampenelitian ini, beberapa kriteria dan alternatif perlu dikembangkan untuk mendapatkan solusipengambilan keputusan dalam menyeleksi mahasiswa berprestasi. Dalam penelitian ini, untuk mendapatkan solusi pengambilan keputusan pemilihan mahasiswa berprestasi perlu disusun beberapa kriteria dan alternatif. Untuk membantu prosesUntuk membantu proses pemilihan mahasiswa berprestasi dengan menggunakan metode SAW.
Algoritma Naive Bayes Untuk Memprediksi Bimbingan Konseling Siswa Sekolah Menengah Kejuruan Robiatul Adawiyah; Muljono Muljono; Wildani Eko Nugroho
Smart Comp :Jurnalnya Orang Pintar Komputer Vol 12, No 3 (2023): Smart Comp: Jurnalnya Orang Pintar Komputer
Publisher : Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/smartcomp.v12i3.5365

Abstract

Masalah bimbingan konseling merupakan masalah yang terdapat pada sekolah yang susah untuk di tebak. Prediksi yang akurat diperlukan bagi pengambil kebijakan untuk mengambil keputusan terkait pengolahan data siswa. Peramalan jangka pendek untuk panduan dan saran menggunakan Naïve Bayes sebagai model terapan. Untuk mengimplementasikan Naïve Bayes, kita perlu menentukan beberapa parameter. Oleh karena itu, diperlukan perhitungan untuk menerapkan metode peramalan dengan menggunakan teknik data mining. Oleh karena itu, untuk mengatasi masalah tersebut diperlukan suatu metode yang sesuai agar parameters yang diperoleh lebih optimal. Salah satu teknik data mining adalah Naïve Bayes yang menggunakan teknik klasifikasi, yang mampu menghasilkan nilai akurasi sebesar 90.46%.
Analisis Face Image Rotate Detection Sebagai Authentication Face Biometric Ichwan Kurniawan; Much Rifqi Maulana; Christian Yulianto Rusli; Wildani Eko Nugroho
Smart Comp :Jurnalnya Orang Pintar Komputer Vol 12, No 3 (2023): Smart Comp: Jurnalnya Orang Pintar Komputer
Publisher : Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/smartcomp.v12i3.5437

Abstract

Penggunaan wajah merupakan bagian unik pada manusia yang mudah untuk diperoleh, dalam tekniknya otentikasi, saat ini biometrik pengenalan wajah digunakan sebagai metode yang banyak digunakan sebagai otentikasi keaslian dari pengguna. Hal ini dikarenakan penggunaan wajah sebagai identitas unik individu yang hanya dimiliki oleh seseorang dan sukar untuk dipalsukan. Namun rotasi wajah adalah komponen variabel dan membuat deteksi wajah menjadi tugas yang kompleks dan menantang dengan berbagai sudut dan rotasi (Verma, et al., 2022), jika kepala berubah posisi bergerak kebawah (depresi) dan bergerak keatas (elevasi) akan mempengaruhi keterbacaan wajah. Tujuan dari penelitian ini adalah Analisis perubahan posisi kepala depresi dan elevasi dapat mempengaruhi keterbacaan face image dalam otentikasi biometrik wajah. Hasil dari analisis data dapat disimpulkan bahwa dalam penggunaan wajah sebagai authentication biometric perputaran wajah elevasi mapun depresi tidak disarankan lebih dari 270. Hal ini mengakibatkan wajah tidak dikenali karena struktur anggota wajah, seperti mata, mulut dan hidung tidak telihat dengan jelas, sedangkan face distance euclidean kemiripan wajah perputaran elevasi dan depresi wajah dianggap mirip pada perputara 00 sampai perputaran 270. Sedangkan derajat diatas 270 kemiripan wajah tidak stabil dan cenderung tidak mirip
APLIKASI INVENTORY ALAT TULIS KANTOR KECAMATAN JATINEGARA KABUPATEN TEGAL Wildani Eko Nugroho; Eko Budihartono; Endang Astuti
Smart Comp :Jurnalnya Orang Pintar Komputer Vol 5, No 2 (2016)
Publisher : Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/smartcomp.v5i2.404

Abstract

Perkembangan teknologi informasi pada saat ini sangat pesat sehingga manusia dalam mengerjakan setiap pekerjaan selalu membutuhkan komputer untuk menunjang kinerja dalam memenuhi kebutuhan akan kecepatan dan ketepatan suatu data. Seperti halnya dalam pengolahan data inventory barang, dimana persediaan suatu barang akan lebih terorganisir dengan baik jika menggunakan sistem komputer yang memadai. Pada Kantor Kecamatan Jatinegara, inventory alat tulis kantor tidak terorganisir dengan baik yaitu persediaan alat tulis kantor masih menggunakan catatan kecil dalam setiap transaksinya. Oleh karena itu dibutuhkan aplikasi yang memadai  dalam sistem inventory sehingga lebih optimal dan terorganisir dengan baik.Langkah-langkah yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis kebutuhan, perancangan sistem dan pengujian sistem. Metode yang digunakan dalam perancangan sistem aplikasi ini yaitu dengan menggunakan UML (Unified Modeling Language) serta perancangan database menggunakan MySQL. Sedangkan untuk pengumpulan data menggunakan cara dengan observasi, wawancara serta studi pustaka. Sedangkan untuk software menggunakan Microsoft Visual Basic 6.0.Aplikasi inventory alat tulis kantor ini dapat membantu staff dalam mengorganisir dan mengoptimalkan data laporan alat tulis kantor pada Kantor Kecamatan Jatinegara Kabupaten Tegal. Kata Kunci : Inventory, alat tulis kantor, Microsoft Visual Basic 6.0 
MENENTUKAN PREDIKSI REKOMENDASI BIMBINGAN KONSELING SISWA SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN MENGGUNAKAN K-NEAREST NEIGHBOR Wildani Eko Nugroho; Heru Saputro
Journal of Information System and Computer Vol. 2 No. 2 (2022): Desember 2022
Publisher : Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34001/jister.v2i2.409

Abstract

The problem of counseling guidance is one of the problems found in schools which is one thing that is difficult to predict. Accurate predictions are needed to support decision making for those who have policy in making decisions. One of the things that can be done to make predictions in providing guidance and counseling recommendations is to use the K-Nearest Neighbor method. Of the 388 students in the school, tests or experiments can be carried out using the K-Nearest Neighbor algorithm method. The results obtained from the experiment were 96.40% with 362 students who did not have to do counseling guidance, and 62 students who had to do counseling guidance. From the experimental results, it is hoped that the quality of the education system being carried out is expected to be further improved because it will affect the quality of the school.
PEMILIHAN FITUR DENGAN FORWARD SELECTION PADA METODE K-NEAREST NEIGHBOR UNTUK PREDIKSI BIMBINGAN KONSELING SISWA Wildani Eko Nugroho
Journal of Information System and Computer Vol. 3 No. 1 (2023): Juli 2023
Publisher : Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34001/jister.v3i1.651

Abstract

One of the most difficult issues to predict in schools is that of guidance and counseling. For individuals who have the authority to make decisions, accurate predictions are needed to support decision-making. KNN is one of the methods that can make predictions, especially for counseling guidance predictions. The KNN algorithm approach used to conduct tests and experiments on 388 student data obtained an accuracy of 96.40%. After optimization using feature selection with forward selection, the accuracy increased by 0.51%. The final result of the accuracy obtained after experiencing an increase in the level of accuracy value of 96.91% with the number of students who do not have to do counseling guidance is as many as 362 students, and 62 students must do counseling guidance.
Rancang Bangun Sistem Monitoring Smart Savings pada Celengan Uang Kertas Berbasis Android Chotimatun Chasanah, Feti; Azizah, Nur; Nugroho, Wildani Eko; Wibowo, Pranoto
Journal of Manufacturing and Enterprise Information System Vol. 1 No. 2 (2023): Journal of Manufacturing and Enterprise Information System (Oktober 2023)
Publisher : Politeknik STMI Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52330/jmeis.v1i2.177

Abstract

Menabung adalah kegiatan menyisihkan sebagian besar uang yang dimiliki untuk disimpan dan sebagai cara dalam mengelola keuangan untuk mencapai sebuah keinginan. Celengan pada umumnya tidak dapat megetahui berapa nominal yang ditabung oleh pengguna secara berkala, akibatnya pengguna seperti anak sekolah mudah merasa bosan dan tidak tertarik untuk menabung karena hanya dapat menabung tanpa tahu berapa jumlah nominal yang telah ditabungkan sehingga mengurangi motivasi pada anak - anak sekolah untuk menabung dicelengan. Sehingga perlu adanya alat penyimpanan uang kertas yang praktis dan sistem yang dapat mengetahui jumlah uang yang ditabung merupakan salah satu hal yang dianggap sangat penting dengan adanya banyak perangkat mobile. Berdasarkan masalah tersebut, tujuan dari penelitian ini adalah membuat sebuah rancang bangun sistem monitoring smart savings pada celengan uang kertas berbasis android. Dengan adanya alat dan sistem ini, diharapkan pengguna dapat mengetahui jumlah nominal uang kertas, detail tabungan dan tanggal pada saat menabung di celengan tanpa harus menghitung uang yang ditabung secara manual karena dapat dilihat melalui aplikasi android. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode waterfall. Sumber data yang diperoleh melalui observasi, wawancara dan studi kepustakaan. Hasil yang diperoleh yaitu pada alat ini dapat memberikan informasi nama dan nomor induk penabung, nominal uang kertas pada saat menabung serta di lengkapi dengan pin sebagai pengaman pintu celengan. Sedangkan pada aplikasinya dapat memonitoring jumlah nominal uang kertas, detail tabungan, waktu menabung, tambah user dan lihat serta hapus data tabungan. Data tersebut didapatkan dari pengiriman database MySQL yang kemudian ditampilkan pada aplikasi android. Kata kunci— Menabung, Celengan, Uang Kertas, Aplikasi
Implementasi Metode User Survey dalam Pengembangan Sistem Informasi Prodi D3 Teknik Komputer Rais, Rais; Bakti, Very Kurnia; Humam, M.; Nugroho, Wildani Eko
Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstorming Vol 7, No 2 (2024): Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstormin
Publisher : Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/japhb.v7i2.6445

Abstract

Dalam pengembangan sebuah organisasi, Prodi D3 Teknik Komputer meningkatkan pelayanan kepada mahasiswa baik dari sisi administrasi maupun dari pelayanan akademik. Salah satunya adalah dengan membangun sistem informasi untuk membantu mahasiswa dalam mengajukan Kerja Praktek dan Tugas Akhir. Pengabdian masyarakat ini dilakukan untuk memberikan gambaran dan rekomendasi kepada mitra dalam mengembangkan website sistem informasi Prodi D3 Teknik Komputer sehingga sesuai dengan harapan pengguna/user. Konsep pelatihan, pendampingan dan penyebaran kuesioner skala linkert digunakan untuk membantu mitra dalam melakukan user survey terhadap pengguna/mahasiswa dengan tujuan untuk mengidentifikasi fitur website D3 Teknik Komputer. Untuk memverifikasi hasil metode survei pengguna, dilakukan penyebaran kuesioner kepada 30 responden yang merupakan mahasiswa Prodi D3 Teknik Komputer. Pengabdian ini menunjukan bahwa website Prodi D3 Teknik komputer dapat membantu dan memudahkan pengguna dalam mengakses informasi dengan rata rata menjawab 36% sangat setuju, 36% setuju, 19% kurang setuju, 4% tidak setuju dan 5% sangat tidak setuju. Dengan menggunakan hasil survei dari pengabdian ini dapat membantu Prodi D3 Teknik Komputer dalam mengembangkan website Prodi D3 Teknik Komputer.
Comparative Analysis of Saw and Topsis Methods in the Decision-Making System of Scholarship Recipients Mohammad Humam; Yerry Febrian Sabanise; Wildani Eko Nugroho
West Science Information System and Technology Vol. 2 No. 03 (2024): West Science Information System and Technology
Publisher : Westscience Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58812/wsist.v2i03.1429

Abstract

Studi kasus penelitian ini pada Politeknik Harapan Bersama yang nantinya digunakan untuk pengambilan keputusan mahasiswa penerima beasiswa. Tujuan penelitian ini untuk pengambilan keputusan penerima beasiswa. Penelitian sebelumnya sudah melakukan Sistem Pengambilan Keputusan (SPK) dengan metode TOPSIS (Technique for Others Preference by Similarity to Ideal Solution), oleh karena itu pada penelitian ini akan menganalisa perbandingan SPK dengan metode SAW dan metode TOPSIS untuk mencari model yang lebih baik dalam pengambilan keputusan penerima beasiswa. Diharapkan nantinya menghasilkan Solusi yang tepat dan mengetahui perbandingan dari 2 model yang terbaik dalam pengambilan keputusan penerima beasiswa pada penelitian ini hasil implementasi akan ditampilkan berupa website.