Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search

DAMPAK KEBERADAAN PASAR TRADISIONAL TERHADAP KINERJA RUAS JALAN LINTAS SUMBAWA-TANO KILOMETER 69+000 KECAMATAN ALAS KABUPATEN SUMBAWA Satriawansyah, Tri; Israjunna, I; Najimuddin, Didin
Jurnal Riset Kajian Teknologi dan Lingkungan Vol. 3 No. 1 (2020): Jurnal Riset Kajian Teknologi & Lingkungan
Publisher : LPPM Universitas Samawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Jalan Lintas Sumbawa-Tano Kilometer 69+000 yang merupakan salah satu segmen Jalan Nasional yang merupakan akses utama yang menghubungkan ke pusat-pusat pemerintahan, memiliki aktivitas guna lahan samping jalan yang beragam serta tingkat kesibukan yang tinggi. Menurut fungsional dan adminisratif jalan Lintas Sumbawa-Tano Kilometer 69+000 merupakan Jalan Arteri dan Jalan Nasional (sumber Dinas PU Kabupaten Sumbawa).Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif jenis metode yang digunakan survei dan tindakan yaitu melakukan suatu pengamatan langsung terhadap suatu gejala yang difocuskan kepada pemecahan masalah atau perbaikan terhadap masalah tersebut. Hasil penelitian menunjukkan kinerja jalan dijalan Lintas Sumbawa-Tano KM 69+000 sangat terganggu akibat adanya pasar tradisional, hambatan samping terburuk terjadi pada hari minggu dengan DS (Derajat Kejenuhan) = 1,067 yang merupakan tingkat pelayanan FSetelah redesain komponen PSV dan EEV dikurangi sebesar 50% DS meningkat menjadi 0,68 yaitu tingkat pelayanan C.
PENDAMPINGAN TERHADAP PERUBAHAN PERILAKU DENGAN PENERAPAN 5 PILAR SANITASI TOTAL BERBASIS MASYARAKAT DI DESA JOTANG KECAMATAN EMPANG Israjunna; Najimuddin, Didin; Ieke Wulan Ayu
Jurnal Pengembangan Masyarakat Lokal Vol. 2 No. 2 (2019): Jurnal Pengembangan Masyarakat Lokal
Publisher : LPPM Universitas Samawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Praktek buang air besar sembarangan merupakan salah satu masalah sanitasi dan perilaku hidup yang tidak sehat. Tercatat sebanyak 42 KK yang masih melakukan praktik buang air besar sembarangan dari 618 jumlah KK. Permenkes No. 3 Tahun 2014 tentang Komunitas Berbasis Sanitasi Total (STBM) adalah pendekatan untuk mengubah perilaku higienis dan sanitasi melalui pemberdayaan masyarakat dengan cara melakukakan sosialisasi dan pemicuan. Tujuan dari program ini yaitu memberikan sosialisasi dan pendampingan penerepana 5 pilar sanitasi total terhadap masyarakat di Desa Jotang. Populasi dalam program ini adalah masyarakat Jotang yang masih melakukan praktik buang air besar sembarangan secara keseluruhan berdasarkan kriteria laki-laki dan perempuan. Hasil program menunjukkan bahwa ada peningkatan yang signifikan dalam pengetahuan, sikap dan praktik respon tentang perilaku buang air besar setelah diberikan sosialisasi dan kegiatan pendampingan.
PENDAMPINGAN DEMOKRASI DALAM PEMILIHAN KEPALA DESA BATU TERING KECAMATAN MOYO HULU KABUPATEN SUMBAWA Israjunna, I; Edrial, E; Darmanto, D; DP, Ilfiani; I W, Ayu
Jurnal Pengembangan Masyarakat Lokal Vol. 3 No. 1 (2020): Jurnal Pengembangan Masyarakat Lokal
Publisher : LPPM Universitas Samawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah untuk melakukan pendampingan dalam penyelenggaraanpesta demokrasi pemilihan kepala desa. Kegiatan dilaksanakan di Desa Batu Tering Kecamatan Moyo Hulu, KabupatenSumbawa, Propinsi Nusa Tenggara Barat (Prov. NTB) dari bulan Februari-Maret 2020, dengan metode yang digunakandalam kegiatan adalah pendampingan dalam perencanaan, pelaksanaan, monitoring, evaluasi, kegiatan pelaksanaandalam pemilihan kepala desa. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa pendampingan dalam pemilihan kepala desamemerlukan koordinasi dan kerjasama dalam kelompok kerja untuk melakukan kajian terhadap permasalahan sebelum,selama proses, dan pasca pemilihan kepala desa berlangung.
PERENCANAAN BANGUNAN PENGENDALI SEDIMEN EMBUNG POMPONG DESA BATU TERING Tri Satriawansyah; Israjunna Israjunna; Eri Alamsyah Putra
Jurnal Teknik Sipil dan Teknologi Konstruksi Vol 6, No 1 (2020): Jurnal Teknik Sipil dan Teknologi Konstruksi
Publisher : Universitas Teuku Umar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (550.125 KB) | DOI: 10.35308/jts-utu.v6i1.1982

Abstract

Sedimen adalah material atau pecahan dari batuan, mineral dan material organik yang hanyut dan bergerak mengikuti arah aliran air sungai. Sedimentasi pada embung pompong yang terjadi sebesar 184,812 m3/tahun mengakibatkan pendangkalan sehingga mengurangi kapasitas tampungan air pada embung pompong. Pembangunan pengendali sedimen merupakan salah satu solusi yang dapat dilakukan guna mengendalikan sedimentasi pada sungai. Tujuan dari penelitian ini adalah merencanakan desain bending pengendali sedimen yang aman terhadap stabilitas dengan volume tampungan sedimen terbesar. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah membandingkan desain hidrolis bangunan pengendali sedimen pada dua lokasi yang ditentukan (TP 80 dan TP 71), kemudian dilakukan analisis stabililitas berdasarkan gaya-gaya yang terjadi dan volume sedimen yang bias ditampung. Berdasarkan hasil analisis stabilitas pada dua lokasi, didapatkan hasil bahwa pada TP 80 bendung aman terhadap geser, guling, daya dukung dan piping. Volume sedimen yang dapat ditahan sebanyak 905074,74 m3 dan pengendali sedimen akan penuh dengan sedimen setelah 5 tahun. Sedangkan pada lokasi TP 71 sedimen yang dapat ditahan sebanyak 575373,21 m3 dan akan penuh setelah 3 tahun. Pembangunan pengendali sedimen pada TP 80 diharapkan mampu mengurangi sedimentasi yang terjadi pada embung pompong.Kat kunci :sedimen,pengendali sedimen, embung pompong
BADAN NARKOTIKA NASIONAL KABUPATEN SUMBAWASERTA MASYARAKAT DALAM PENCEGAHAN PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA DI DESA BATU TERING Dea Zara Avila; I Israjunna; R Ridwan; Nur Husnul Khatimah
Jurnal Pengembangan Masyarakat Lokal Vol. 5 No. 2 (2022): Jurnal Pengembangan Masyarakat Lokal
Publisher : LPPM Universitas Samawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58406/jpml.v5i2.1076

Abstract

Peredaran narkotika semakin sangat menghwatirkan khususnya zona siaga DesaBatu Tering. salah satu penanggulangan dilakukan melalui kegiatan Pengabdiankepada Masyarakat (PKM)dengan dibetuknya Agen Pemulihan. Tujuanpelaksanaan kegiatan ini agar masyarakat mengetahui beberapa program BNNKmelalui agen pemulihan. Metode pelaksanaan PKM dilakukan dengan Saranamedia sosial, dan Intervensi Berbasis Masyarakat (IBM) ini digunakan untukpencarian data, sosialisasi, penyuluhan kepada mitra BNNK dengan perwakilandesa Batu Tering diantaranya pembuatan aplikasi, grup Whatsapp. KegiatanPKM ini dilaksanakan di Desa Batu Tering dari bulan Juni sampai Desember2022 dengan melibatkan agen pemulihan Desa Batu Tering. Hasil kegiatanpengabdian kepada masyarakat ini, yaitu masih ada masyarakat yang tidakmengetahui tentang peran BNNK dimasyarakat selain pemberantasan jugamelakukan upaya pencegahan penyalahgunaan narkotika di masyarakat, kegiatanini sangat berdampak baik dengan adanya beberapa calon pasien yangmendaftarkan diri untuk melakukan rehabilitasi melalui bantuan agen pemulihan.
PENDAMPINGAN PEMBUATAN APOTEK HIDUP SISTEM IRIGASI TETES OTOMATIS DI KOTA BIMA Israjunna Israjunna; Takdir Ilahi; Sharwanda Asfarina; Erdiansyah Putra; Saktiadin Idrus
Jurnal Pengembangan Masyarakat Lokal Vol. 6 No. 1 (2023): Jurnal Pengembangan Masyarakat Lokal
Publisher : LPPM Universitas Samawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58406/jpml.v6i1.1275

Abstract

Curah hujan rendah, musim kemarau yang panjang, ketersediaan lahan terbatasuntuk budidaya tanaman obat menjadi kendala dalam pemenuhan kebutuhantanaman apotek hidup di Kelurahan Penaraga, Kota Bima. Tujuan kegiatanpengabdian kepada masyarakat, yaitu melakukan pendampingan dalampembuatan apotek hidup sistem irigasi tetes otomatis. Kegiatan pengabdiankepada masyarakat dilaksanakan pada tanggal 06-13 Maret 2023, di KelurahanPanaraga Kota Bima,Propinsi Nusa Tenggara Barat. Metode kegiatan yaitupembuatan produk dan sosialisasi. Sosialisasi dilaksanakan pada wargamasyarakat Kelurahan Panaraga,Kota Bima terbagi dalam dua sesi yaitu ceramahdan tanya jawab. Hasil kegiatan,yaitu terdapat peningkatan pemahamanmasyarakat Keluarahan Panaraga,Kota Bima terkait hilirisasi produk penelitiandari Aku Si Tom (Apotek Hidup Sistem Irigasi Tetes Otomatis). Aku Si Tommerupakan Sistem irigasi tetes yang dilengkapi dengan sistem kendali otomatis(Sistem internet of thing/IoT ) untuk mengatur jadwal pemberian irigasi,sehingga dapat meminimalisir penggunaan air yang berlebihan dan pemberianair sesuai kebutuhan tanaman, sehingga mempermudah masyarakat dalammemperoleh tanaman obat ramah lingkungan. Masyarakat dapat menerapkanbudidaya tersebut dengan lebih efektif dan efisien.
PENDAMPINGAN PEKERJAAN KONSTRUKSI GEDUNG II UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH BIMA Israjunna Israjunna; Muh Apriansyah; B Erdiansyah Putra; Sharwanda Asfarina; M Ziaul Fikar
Jurnal Pengembangan Masyarakat Lokal Vol. 6 No. 2 (2023): Jurnal Pengembangan Masyarakat Lokal
Publisher : LPPM Universitas Samawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58406/jpml.v6i2.1417

Abstract

Kota Bima merupakan salah satu dari dua kota madya yang ada di provinsiNusa Tenggara Barat, Kota Bima merupakan kota yang berada di ujung timurPulau Sumbawa dan menjadi tujuan alternatif sebagai Kota Pendidikanperguruan tinggi baik dari labuan bajo dan flores, perkembangan mahasiswayang semakin meningkat setiap tahunnya di Universitas Muhammadiyah Bimamenjadi tantangan tersendiri dalam pemenuhan ruangan kelas. Kegiatanpengabdian ini bertujuan untuk menunjang fasilitas Masyarakat Kota Bimaterutama umat Muhammadiyah, yang dilaksanakan di Pembangunan Gedung IIUniversitas Muhammadiyah Bima,Kecamatan Asakota, Kota Bima dari tanggal14 Maret 2023 – 31 Desember 2023. Menggunakan metode pendampinganlangsung Selama 10 bulan, kegiatan pengabdian dilakukan dengan pelaksanaansurvei, perencanaan, pelaksanaan konstruksi gedung II Universitas Muhammadiyah Bimaterkait dengan pembangunan infrastruktur. Perencanaan Gedung II KampusUniversitas Muhammadiyah Bima menjadi sorotan penting dari KetuaMahkama Konstitusi Republik indonesia dan Walikota Kota Bima sebagaiproduk infrastruktur berlanjut dan jangka panjang. Pengabdian ini dapatmenghasilkan konstruksi gedung yang sesuai dengan RAB yang dibutuhkan dalampembangunan Gedung II Universitas Muhammadiyah Bima ini sebesar Rp14.497,000,000.
Um Bima Campus 2 Construction Supervision Assistance "Construction Management, Construction K3, Scheduling, RAB": Building, Construction, K3, Accompaniment, Development Israjuna Israjuna; Darmin Darmin; M. Ziaul Fikar; Dea Zara Avila; M. Noris Noris; Ilham Ilham; Syamsuddin Syamsuddin; Adnan Adnan; Gufran Gufran
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Cv. Utility Project Solution

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v5i2.3113

Abstract

Pembangunan merupakan Investasi kebutuhan manusia pada masa depan, fasilitas gedung perkuliahan menjadi hal paling penting dalam pelaksanaan proses belajar mengajar. Kegiatan pengabdian ini berorientasi pada Pembangunan Gedung II Universitas Muhammadiyah Bima Kecamatan Asakota Kota Bima pada tanggal 14 Maret 2023 – 31 Desember 2023. Metode pelaksanaan pengabdian dilakukan dengan cara survey, perencanaan dan pengawasan, dan implementasi kegiatan Pembangunan selama 10 bulan. Proses Perencanaan dan pengawasan pelaksanaan konstruksi seperti bantuan pengecoran berbagai aspek pekerjaan seperti pengecoran beton untuk pondasi cakar ayam, balok, kolom praktikum dan pelat lantai. Tahap planning selanjjutnya adalah pemngembangan desain dan perencaan anggraan (RAB). Kegiatan pendampingan pengawasan pekerjaan konstruksi beton di gedung II meliputi banyak aspek standar keselamatan kerja (K3) seperti jenis mutu konkret beton yang digunakan, dari pekerjaan footplat dengan menggunakan mutu beton K350 dengan volume konkret 4,50 M3, pondasi cakar ayam dengan mutu beton K350 dengan volume 3,40 m3, kolom praktis dengan mutu K350 dengan volume 0,5 m3, balok inti dengan mutu K350 dengan volume 14,85 M3, plat lantai dengan mutu beton K275 dengan volume 59,4 M3.
PENDAMPINGAN PEMBUATAN BUBUR EKSTRAK SARANG BURUNG WALET UNTUK MENCEGAH STUNTING PADA POSYANDU BAJO KETA DESA LERE NTB Dea Zara Avila; Nur Husnul Khatimah; Alkhair Alkhair; Nursani Nursani; Muhammad Akbar; Taufik Firmanto; Israjunna Israjunna
Jurnal Pengembangan Masyarakat Lokal Vol. 7 No. 1 (2024): Jurnal Pengembangan Masyarakat Lokal
Publisher : LPPM Universitas Samawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58406/jpml.v7i1.1614

Abstract

Pemanfaatan pangan lokal merupakan salah satu cara penanggulangan masalahstunting. Desa Lere merupakan salah satu desa penghasil sarang burung waletdan sarang burung walet bermanfaat mengatasi gizi buruk, meningkatkan dayatahan tubuh dan metabolisme tubuh. Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakatini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat akanmanfaat mengkonsumsi bubur ekstrak sarang burung walet dan dapat diaplikasikan sebagai makanan tambahan pada saat kegiatan posyandu. Metodeyang digunakan adalah pelatihan dan penyuluhan tentang manfaat, kandungangizi serta cara pembuatan bubur sarang burung walet. Peserta dalam pengabdianini adalah seluruh ibu balita yang hadir dalam kegiatan posyandu. Pengabdian inidilakukan di Posyandu Bajo Keta Desa Lere Kecamatan Parado Kabupaten BimaNusa Tenggara Barat pada tanggal 3 Agustus 2023 pukul 09.00 WITA sampaiselesai. Hasil dari kegiatan aparat desa, kader posyandu memiliki ketertarikanuntuk menjadikan bubur sarang burung walet ini sebagai salah satu makanantambahan untuk balita di desa tersebut.