Firman Arya Puspa Pradana
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Analisis Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis Macromedia Flash 8 untuk Meningkatkan Hasil Belajar Fisika Siswa SMA pada Materi Pemanasan Global nur kasanah; Nadiah Putri Anggraeni; Alfenda Dwi Andini; Firman Arya Puspa Pradana; Qonita Arrosyidah; Maryani .
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 14 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.8176526

Abstract

Pemanasan global adalah salah satu materi yang terdapat pada mata pelajaean fisika kelas SMA sebelas. Pentingnya pemahaman mengenai materi pemanasan global agar siswa dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari terkait upaya meminimalisir faktor pendukung terjadinya pemanasan global. Oleh karena itu, diperlukan media pembelajaran yang menarik, mudah dipahami dan menyenangkan bagi siswa salah satunya adalah Macromedia Flash 8 yang merupakan perangkat lunak yang memungkinkan pembuatan animasi, penyajian interaktif serta konten media lainnya. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis hasil belajar siswa SMA pada materi pemanasan global. Penelitian ini menggunakan metode uji terbatas. Teknik pengumpulan data menggunakan instrument posttest yang telah tersedia pada fitur macromedia flash 8. Hasil pembuatan media pembelajaran menggunakan macromedia flash 8 memuat beberapa fitur yaitu, KD dan tujuan pembelajara, peta konsep, materi, latihan soal dan kuis. Hasil belajar yang didapatkan dari sepuluh responden yaitu 100, 90, 100, 90, 90, 100, 90, 100, 90, 90 dengan rata-rata nilai 85. Hasil pengelolahan data dapat diketahui terdapat penngaruh dalam penggunaan macromedia flash 8 untuk meningkatkan hasil beljar fisika siswa SMA pada materi pemanasan global.
RANCANG BANGUN ALAT PRAKTIKUM PENGUKURAN FREKUENSI (FREQUENCY METER) MENGGUNAKAN ARDUINO UNO Novita Risna Sari; Muhammad Sahrul R; Muhammad Eko Wahyudi; Widuri Kurnia Putri; Firman Arya Puspa Pradana; Alex Harijanto; Maryani Maryani
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 9 No 16 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.8260516

Abstract

Dalam era digital saat ini, teknologi memainkan peran penting dalam berbagai aspek kehidupan sehari-hari, termasuk dalam pengukuran frekuensi audio. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun alat pengukur frekuensi audio yang sederhana dan terjangkau menggunakan platform Arduino. Alat ini diharapkan dapat memberikan solusi akurat dan membantu siswa dalam mempelajari dan mengukur frekuensi audio dengan mudah. Dalam penelitian ini, tinjauan pustaka dilakukan untuk mempelajari permasalahan yang sering dihadapi dalam merancang alat peraga berbasis Arduino untuk praktikum dalam bidang terkait. Metode eksperimen digunakan dalam penelitian ini dengan menguji hipotesis melalui manipulasi variabel dan pengamatan pengaruhnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa alat pengukur frekuensi audio yang dirancang berhasil menunjukkan nilai frekuensi dengan akurat. Penelitian ini memiliki signifikansi dalam bidang pengukuran frekuensi audio dan penggunaan Arduino dalam pengembangan alat elektronik. Alat ini diharapkan dapat memberikan kontribusi penting dalam pendidikan dan memfasilitasi pemahaman siswa tentang frekuensi audio.