PT. XYZ merupakan perusahaan yang bergerak di industri otomotif yang menganut sistem produksi JIT yang membutuhkan kemampuan distribusi bahan baku berupa paket suku cadang dengan performansi yang tinggi. Salah satu permasalahan yang mempengaruhi performansi kinerja distribusi adalah container loading. Perencanaan penyusunan suku cadang dalam bentuk paket ke dalam truk merupakan fokus utama pada penelitian ini. Container loading yang dilakukan PT. XYZ memiliki tingkat kompleksitas yang tinggi,yang dipengaruhi oleh tingkat heterogen ukuran-ukuran paket. Penyelesaian masalah pada penelitian ini menggunakan sebuah metode perhitungan berbasis metaheuristik untuk melakukan optimasi container loading, yaitu algoritma genetik. Penggunaan algoritma genetik sebagai metode pencarian pola penyusunan dalam kontainer adalah untuk mencapai efisiensi pemakaian ruang kontainer yang optimal. Optimasi dari nilai efisiensi pemakaian ruang kontainer yang baik akan mempengaruhi jumlah paket suku cadang yang dapat diangkut tiap pengiriman. Semakin besar nilai efisiensi dapat mengurangi jumlah proses distribusi dari segi siklus pengiriman dan biaya transportasi kendaraan.Kata kunci: Container loading problem, algoritma genetik, optimasi.