Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pemahaman dan pandangan peserta didik kelas VIII SMP Negeri 1 Kota Tarakan mengenai teks prosedur. Metode penelitian yang digunakan berupa observasi, penyebaran angket, dan wawancara terhadap peserta didik kelas VIII. Hasil penelitian menunjukkan bahwa banyak peserta didik yang telah memahami pengertian teks prosedur dengan baik, tetapi masih kesulitan dalam membedakan jenisnya dan juga menuliskan teks prosedur yang disebabkan oleh faktor kurangnya motivasi dan minat peserta didik. Guru melakukan pendekatan yang berbeda dan melalui pemilihan bentuk evaluasi yang adaptif serta pemilihan jenis strategi pembelajaran yang menggunakan pendekatan peserta didik terhadap lingkungan sekitar mengenai teks prosedur terutama dalam keterampilan menulis teks prosedur.