Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

PENGKAJIAN STATUS GIZI BERDASARKAN PERSEN LEMAK TUBUH DAN PEMBERIAN KONSELING INTERPRETASI HASIL PENGUKURAN PADA PKM DI MILAD UNIVERSITAS AISYAH PRINGSEWU Mayesti Akhriani
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Ungu( ABDI KE UNGU) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Ungu ( ABDI KE UNGU)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Aisyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30604/abdi.v5i2.1319

Abstract

Percent body fat is an indicator of nutritional status that describes the distribution and the total body fat in the body. Measurement of percent body fat and efforts to achieve optimal nutritional status that can reduce the risk of degenerative diseases. The aims of this community service activity is to increase the knowledge of Aisyah Pringsewu University Milad participants regarding the interpretation of the results of body fat percent measurements and nutritional counseling as an effort to achieve normal fat percent. This activity was conducted on the anniversary of Aisyah Pringsewu University for 6 days on June 19 – June 24 2023. The total number of respondents was 35 people by measuring percent body fat using BIA (Bioelectrical Impedance Analysis), then students and lecturers of the Nutrition Study Program provided explanations of interpretation of the results and nutritional counseling. From the measurement results, the results obtained were an average body fat percentage of all respondents of 22.83 ± 9.28 percent. For male respondents, 57% had a low body fat percentage, and only 7.1% of male respondents had a high category. Meanwhile, for female respondents, respondents who had normal and high fat percentage categories were 52.4% and 28.6%. Respondents were given nutritional counseling using leaflets regarding food intake, increased physical activity and a healthy lifestyle.
Gambaran Penyelenggaraan Makanan Pondok Pesantren Darul Huffaz Bandar Lampung Tahun 2023 Elva Junita, Dera; Desti Ambar Wati; Nurhayati, Aftulesi; Abdullah, Abdullah; Dian Khairani , Masayu; Mayesti Akhriani
Jurnal Gizi Aisyah Vol. 6 No. 2 (2023): Jurnal Gizi Aisyah
Publisher : Journal Aisyah University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30604/jnf.v6i2.810

Abstract

Penyelenggaraan makanan di pondok pesantren yang baik menjamin terpenuhinya kebutuhan gizi para santri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran penyelenggaraan makanan di pondok pesantren Darul Hufaz Lampung. Jenis Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif menggunakan data primer dan data sekunder. Informan dan Penanggung Jawab Pengelola Penyelenggaraan Makanan pada penelitian ini adalah pimpinan pondok pesantren diantaranya Kepala Bagian Rumah Tangga, Koordinator Dapur dan Tenaga pengelola dapur. Pengolahan dan analisis data menggunakan kontent analysis dan disajikan dalam bentuk naratif dan kutipan. Hasil penelitian menunjukkan penyelenggara pondok pesantren adalah swakelola nonkomersial. Pondok pesantren Darul Huffaz mempunyai silus menu yaitu siklus menu 7 hari, perencanaan anggaran dilakukan oleh penanggung jawab pengelola makanan. Pembelian bahan makanan di Pondok Pesantren Darul Huffaz dilakukan secara langsung ke supplier. Pondok Pesantren Darul Huffaz melakukan pemesanan bahan makanan basah setiap sehari sekali. Persiapan bahan makanan di Pondok Pesantren Darul Huffaz Lampung dilakukan dengan dua tahap yaitu persiapan sehari sebelum pengolahan bahan makanan untuk pengolahan menu pagi dan persiapan langsung untuk diolah menjadi makanan yang akan di distribusi dihari tersebut. Penyimpanan Bahan Makanan Kering menggunakan metode FIFO (first in first out) dan FEFO (first expired first out). Pendistribusian makanan Pondok Pesantren Darul Huffaz Lampung menggunakan sistem sentralisasi yaitu dapur pusat. Belum ada perhitungan kecukupan gizi, menu yang disusun untuk pemberian makan santri belum sesuai Permenkes no. 41 tahun 2014 tentang pedoman gizi seimbang serta belum menjalankan praktek petunjuk isi piringku setiap kali makan, serta konsumsi para santri masih dalam kategori defisit. Penyelenggaraan makanan di pondok pesantren Darul Huffaz masih perlu ditingkatkan dengan mengoptimalkan perencanaan dengan melibatkan tenaga ahli gizi sehingga dapat memenuhi kebutuhan gizi santri agar tumbuh dan berprestasi dengan baik.
Perbedaan Media Leaflet dan Lembar Balik Terhadap Tingkat Pengetahuan Anemia Defisiensi Besi pada Ibu Hamil di Kelurahan Segala Mider Puskesmas Susunan Baru Kota Bandar Lampung Tahun 2022 Yurida Khoironi; Alifiyanti Muharramah; Mayesti Akhriani; Desti Ambar Wati
Jurnal Gizi Aisyah Vol. 6 No. 1 (2023): Jurnal Gizi Aisyah
Publisher : Journal Aisyah University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (280.579 KB) | DOI: 10.30604/jnf.v6i1.813

Abstract

Anemia defisiensi besi pada ibu hamil merupakan kondisi kadar hemoglobin yang berada di bawah standar normal (<11 g/dl). Hal ini dapat disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya pengetahuan. Berdasarkan hasil studi pendahuluan diketahui bahwa 80% ibu hamil memiliki pengetahuan yang kurang mengenai anemia defisiensi besi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan antara media leaflet dan lembar balik terhadap tingkat pengetahuan anemia defisiensi besi pada ibu hamil di Kelurahan Segala Mider Puskesmas Susunan Baru Kota Bandar Lampung tahun 2022. Penelitian ini merupakan penelitian Quasi Eksperimental dengan jenis rancangan Pretest Posttest Nonequivalent Control Group. Sampel berjumlah 60 orang yang terbagi rata kedalam tiga kelompok, yaitu kelompok tanpa media, leaflet dan lembar balik. Intervensi dilakukan satu kali setiap minggu selama dua minggu. Analisis univariat yang dilakukan berupa distribusi frekuensi karakteristik responden (usia, pendidikan dan pekerjaan) serta tingkat pengetahuan sebelum dan sesudah intervensi. Sedangkan analisis bivariat menggunakan uji dependent t test dan uji one way anova. Pengetahuan anemia defisiensi besi pada kelompok tanpa media, leaflet dan lembar balik mengalami peningkatan dengan persentase peningkatan sebesar 23,4%, 28,1% dan 59,9%. Ada pengaruh penyuluhan pada kelompok tanpa media, leaflet dan lembar balik terhadap tingkat pengetahuan anemia pada ibu hamil (p = 0,0001; p = 0,0001; p = 0,0001). Ada perbedaan antara kelompok tanpa media, leaflet dan lembar balik (p = 0,0001). Efektivitas media lembar balik lebih tinggi dibandingkan leaflet dan tanpa media
Hubungan Tingkat Kecukupan Lemak dan Karbohirat Dengan Status Gizi Pada Remaja Putri Putri, Arroza Zara Zetiara; Mayesti Akhriani; Alifiyanti Muharramah; Abdullah
Jurnal Gizi Aisyah Vol. 6 No. 1 (2023): Jurnal Gizi Aisyah
Publisher : Journal Aisyah University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (272.96 KB) | DOI: 10.30604/jnf.v6i1.817

Abstract

Hubungan Tingkat Kecukupan Lemak dan Karbohirat Dengan Status Gizi Pada Remaja Putri, Remaja adalah masa peralihan dari anak menuju dewasa. Perkembangan remaja terjadi pada individu relatif cepat, sehingga sangat membutuhkan asupan zat gizi yang sesuai dengan kebutuhan remaja. Status gizi merupakan ukuran keberhasilan dalam memenuhi kebutuhan nutrisi untuk anak dan penggunaan zat-zat gizi yang diindikasikan dengan berat badan dan tinggi badan anak. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan tingkat kecukupan lemak dan karbohidrat dengan status gizi pada remaja putri di SMA N 2 Gadingrejo. Jenis penelitian ini analitik observasional dengan desain cross sectional dengan jumlah sample 41 responden. Instrument penelitian menggunakan food recall 3x24jam, pengukuran tinggi badan dan berat badan. Analisis yang digunakan adalah analisia univariat dan bivariate, menggunakan uji statistic gamma dengan tingkat signifikan p=0,5 (taraf kepercayaan 95%). Dapat disimpulkan tidak ada hubungan antara tingkat kecukupan lemak dan karbohidrat dengan status gizi pada remaja putri di SMA N 2 Gadingrejo Pringsewu Lampung.