Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Transparan

ANALISIS MODAL USAHA KUR (KREDIT USAHA RAKYAT) BANK MANDIRI PADA PENDAPATAN UMKM PASURUAN Umi Setyorini
Jurnal Transparan Institut Teknologi dan Bisnis Yadika Vol. 14 No. 2 (2022): Jurnal Transparan – Vol. 14 No. 02 (2022)
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Yadika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53567/jtsyb.v14i1.9

Abstract

Modal usaha bagi kelompok usaha kecil, merupakan permasalahan yang cukup pelik. Tidak hanya menghambat kelangsungan bisnis tetapi akan bisa menjadi salah satu sebab gagalnya usaha yang tengah dirintis. Pemerintah merancang program kredit usaha rakyat (KUR), dalam membantu modal usahausaha mikro kecil (UMK), Sepenuhnya sumber dana yang digunakan diperoleh dari dana bank. Pemerintah atau negara harus memberikan dukungan dan ruang seluasnya untuk usaha rakyat. modal kerja atau kredit investasi yang disediakan secara khusus kepada unit usaha produktif melalui program penjaminan kredit. Tujuan dari penelitian adalah 1. Untuk menganalisa proses kredit usaha rakyat (KUR) di Bank Mandiri. 2. Untuk menganalisa kredit usaha rakyat (KUR) dapat meningkatkan pendapatan UMKM di Kecamatan Bangil. Jenis penelitian ini menggunakan operational research. Tujuan penelitian ini yaitu membuat deskripsi, gambaran sistematis, faktual, dan akurat dalam kaitannya dengan hubungan antar fenomena.Model penyajian yang digunakan yaitu metode analisis kualitatif yang membutuhkan penggambaran sekumpulan data yang relevan dengan fokus penelitian Usaha Rakyat (KUR) dapat meningkatkan pendapatan UMKM di Kecamatan Bangil, hasil wawancara ke penguna kredit KUR Bank Mandiri Petani Tambak Udang Intensif di desa Kalanganyar, Toko Bahan Bangunan di desa Pandaan,Toko Bahan Pokok di desa Kalirejo, Mebel Karya Usaha di desa Kraton, Bordir Mawar di desa Kancil Mas mengatakan bahwa kredit KUR Bank Mandiri sangat membawa perubahan dalam peningkatan pendapatan.
Umi Setyorini, SE, M.Kes, M.SA PENGARUH ANALISIS MUTU PELAYANAN TERHADAP PENINGKATAN COST RECOVERY DI RSI MASYITHOH BANGIL PASURUAN Umi Setyorini, SE, M.Kes, M.SA
Jurnal Transparan Institut Teknologi dan Bisnis Yadika Vol. 14 No. 1 (2022): Jurnal Transparan – Vol. 14 No. 01 (2022)
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Yadika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53567/jtsyb.v14i2.20

Abstract

Rumah sakit yang mempunyai citra baik adalah rumah sakit yang dapat menciptakan jasa pelayanan kesehatan yang berkualitas sehingga pasien merasa puas dengan jasa pelayanan yang diterima dan sebaliknya.Citra baik, rumah sakit akan berimbas pada meningkatnya profitabilitas rumah sakit, perkembangan sekaligus menjaga kelangsungan organisasinya agar mampu bertahan hidup, di RSI Masyithoh untuk mempertahankan kelangsungan hidup organisasi dengan mengukur mutu pelayanan. Tujuan penelitian untuk mengetahui serta mengungkapkan fenomena yang terdapat di lapangan yang diantaranya adalah sebagaimana yang tertera sebagai berikut:1.Untuk Menganalisis Indikator Mutu Nasional dan Mutu Pelayanan Area Klinik 2.Untuk Menganalisis Indikator Mutu Pelayanan Area Manajemen 3.Pengaruh Pengendalian Mutu Pelayanan Terhadap Cost Recovery di RSI Masyithoh Bangil. Metode penelitian ini menggunakan operational research, dinilai lebih mendukung serta memberikan makna dan arti yang berguna untuk memecahkan masalah yang berkaitan dengan fokus penelitian. Wawancara kepada Tim Mutu dengan meminta data indikator mutu pelayanan dan bagian keuangan dari data Tahun 2022.Hasil Penelitian Indikator Mutu Nasional bulan Januari – Desember Tahun 2021 ada yang masih dibawah standar, rata-rata pencapaiannya indikator area klinik 75 %. Indikator mutu pelayanan area anajemen bulan Januari – Desember Tahun 2021 rata-rata pencapaiannya 85 %, masih ada yang belum sesuai standar dan ada yang sesuai standar. Upaya RSI Masyithoh untuk mengendalikan mutu pelayanan dengan menggunakan pengukuran indikator mutu nasional, indikator mutu klinik,indikator mutu manajemen supaya pelayanan menjadi bermutu, sehingga menyebabkan pasien loyal dengan RSI Masyithoh yang mempengaruhi pendapatan.