Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pengaruh Perbedaan Metode Sterilisasi Media Aklimatisasi terhadap Pertumbuhan Pisang Barangan (Musa Accuminata L.) : Comparative Effect of Acclimatization Media Sterilization Methods on the Growth of Barangan Bananas (Musa accuminata L.) Mundjanah; faradilla; Sopyan Agus
Jurnal Loupe Vol 19 No 02 (2023): Edisi Desember 2023
Publisher : Jurusan Pertanian Politeknik Pertanian Negeri Samarinda Kampus Sei Keledang Jalan Samratulangi, Kotak Pos 192 Samarinda 75123

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51967/buletinloupe.v19i02.2929

Abstract

Aklimatisasi merupakan tahapan akhir dan kritis karena adanya pengadaptasian dari lingkungan didalam botol ke luar botol. Pengadaptasian tersebut memerlukan media tanam yang tepat dan steril. Untuk memperoleh media tanam yang steril bisa menggunakan alat oven atau autoklaf. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh keberhasilan sterilisasi dengan menggunakan autoklaf dan oven pada media tanam aklimatisasi bagi pertumbuhan planlet pisang barangan. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktor tunggal dengan 2 taraf perlakuan yaitu A1 = sterilisasi dengan autoklaf dan A2 = Sterilisasi dengan oven. Setiap perlakuan diulang 15 ulangan sehingga terdapat 30 unit pengamatan. Jika hasil analisis menunnjukkan pengaruh nyata maka dilanjutkan dengan DMRT = 0,05. Keberhasilan sterilisasi dengan menggunakan alat autoklaf berpengaruh terhadap peningkatan tinggi tanaman dan jumlah daun pisang barangan. Penggunaaan oven sebagai alat sterilisasi media tanam aklimatisasi pisang barangan selalu menghasilkan nilai terendah dari parameter yang amati. Sterilisasi media tanam akimatisasi dengan menggunakan autoklaf dan oven berpengaruh nyata terhadap parameter pertambahan tinggi tanaman dan jumlah daun pada umur 30 HST, 60 HST dan 90 HST.
Teknik Perbanyakan Stek Bibit Stroberi Sebagai Wirausaha Siswa dan Guru Sekolah Luar Biasa C-D Untung Tuah Samarinda Seberang Daryono; Hidayat, Nur; Yuanita; Rusmini; Manullang, Riama Rita; Rudito; Mundjanah; Abidin, Zainal; Mudi, La; Mentari, F. Silvi Dwi
Agrimas : Jurnal Pengabdian Masyarakat Bidang Pertanian Vol. 1 No. 2 (2022): OKTOBER
Publisher : Politeknik Negeri Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25047/agrimas.v1i2.13

Abstract

Peran serta perguruan tinggi dalam rangka peningkatan kualitas hidup masyarakat diwujudkan dalam kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat. Kegiatan pengabdian dilakukan untuk mendapatkan pendampingan teknik perbanyakan bibit stek stroberi di Sekolah Luar Biasa C-D Untung Tuah Samarinda Seberang. Permasalahan yang ada di  lingkungan sekolah adalah minimnya pengetahuan guru dalam bidang pertanian sementara lahan yang dimiliki sangat luas dan belum dimanfaatkan. Oleh karena itu, peran Politani terutama Program Studi Budidaya Tanaman Perkebunan sangat dibutuhkan untuk membantu dalam pendampingan dalam pemanfaatan lahan menjadi lahan produktif. Anak-anak berkebutuhan khusus perlu bantuan dan pendampingan sebagai program ektrakulikuler pada bidang keahlian pertanian, sehingga nantinya saat lulus dari sekolah anak-anak dapat mengembangkan dan mempraktekkan sendiri ilmu yang didapatkan, baik di rumah maupun di lingkungan masyarakat untuk dapat hidup mandiri. Kegiatan pengabdian ini bukan hanya sebagai seremonial saja, tetapi pendampingan permanen sampai guru dan anak-anak benar-benar bisa dan menguasai dalam perbanyakan bibit stroberi dan cara penjualan di masyarakat. Tanaman stroberi adalah tanaman yang mudah tumbuh dan mudah dikembanganbiakkan di daerah yang bersuhu dingin dan bertopografi dataran tinggi. Perbanyakan strowberi dengan cara vegetatif menggunakan stek anakan sulur yang sehat dan tahan hama penyakit. Dengan adanya pengabdian ini maka diharapkan masyarakat, guru dan siswa dapat mengembangkan stek bibit stroberi dengan mandiri. Selain itu penggunanan bibit dan media tanaman yang tepat serta penggunaan teknologi media online dapat meningkatkan penjualan bibit dan buah stroberi yang diproduksi.