Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Sosialisasi Kewirausahaan untuk Meningkatkan Bisnis UMKM Purbalingga Priyanto, Rofik; Afriani, Lita Ningrum; Filani, Libran; Puspitaningtias, Rofi
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 2 No. 10 (2024): Desember
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v2i10.1012

Abstract

Usaha kecil dan menengah (UMKM) memainkan peran penting dalam mengembangkan ekonomi lokal. UMKM membantu mendistribusikan pendapatan secara lebih merata dan mengurangi kesenjangan ekonomi antar wilayah. Ini sejalan dengan upaya pemerintah untuk meningkatkan ekonomi lokal dan mengurangi perbedaan pembangunan antara kota dan pedesaan. Sosialisasi kewirausahaan adalah salah satu pendekatan yang efektif untuk mengatasi masalah yang dihadapi oleh UMKM. Tujuan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kewirausahaan para pelaku UMKM, memberikan strategi praktis untuk pengembangan bisnis UMKM, dan meningkatkan daya saing UMKM di pasar lokal dan internasional. Peserta kegiatan sosialisai kewirausahaan ini adalah perwakilan UMKM dari masing masing kecamatan di kabupaten Purbalingga, bertempat di RM PM Collaboration Purbalingga, dan dihadiri oleh 53 peserta. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa Setelah mengikuti sosialisasi dan motivasi kewirausahaan, pengetahuan peserta dalam komunitas ini, yang sebagian besar termasuk dalam kategori yang lebih rendah, kurang memahami konsep berwirausaha dan motivasi bisnis. Namun, pengetahuan peserta tentang kewirausahaan dan bisnis meningkat setelah kegiatan PKM dan materi disampaikan.
THE INFLUENCE OF MARKETING MIX ON PURCHASING DECISIONS (STUDY OF KALIKA PROPERTY CONSUMERS IN PURBALINGGA) Puspitaningtias, Rofi; Afriani, Lita Ningrum; Sofyan, Is’wara
Jurnal Manajemen Vol 13 No 1 (2025): Jurnal Manajemen
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36546/jm.v13i1.1515

Abstract

. The main factors that influence home purchases include the need for a comfortable place to live, strategic location, adequate facilities, and ease of financing such as Home Ownership Credit (KPR) The need for a house is often considered a profitable long-term investment because the value of the property tends to increase The decision to buy a house requires comprehensive consideration, including price, location, building quality, and access to public facilities Therefore, developers need to understand community preferences in order to offer products that suit market needs This study aims to determine how the marketing mix influences products, prices, promotions and places on purchasing decisions of Kalika Property consumers in Purbalingga Regency This study uses a quantitative approach with data sources derived from questionnaires given to Kalika Property Consumers in Purbalingga Regency with a total of 75 respondents This study uses smartPLS 3 as a data analysis and the results of this study indicate that products, prices and promotions have a significant positive effect on purchasing decisions but places have a negative and insignificant effect on purchasing decisions.
The Influence of Perceived Ease of Use on Impulsive Buying With Lifestyle as Moderation Rofi Puspitaningtias; Lita Ningrum Afriani
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 3 No. 5: Juli 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v3i5.4209

Abstract

This study aim to know that Influence Of Perceived Ease Of Use On Impulsive Buying With Lifestyle As Moderation. The Result in this study know that based on the results of data analysis, hypotheses one and two are accepted while hypothesis 3 is rejected. Thus, perceived ease of use influences impulsive buying, this shows that perceived ease of use encourages impulsive buying. The results of this research are different from previous research conducted by (Purnamasari, Sasana, & Novitaningtyas, 2021) that perceived ease of use has a negative influence on the decision to use the SPaylater payment method.
Peran Digital Marketing dan Inovasi Produk dalam Meningkatkan Keputusan Pembelian Toko Si Segar Ningrum Afriani, Lita; Puspitaningtias, Rofi; Ika Hastuti, Endah; Hapsari, Winda
Benefit: Journal of Bussiness, Economics, and Finance Vol. 3 No. 2 (2025): BENEFIT: Journal Of Business, Economics, and Finance
Publisher : Lembaga Penelitian Dan Publikasi Ilmiah (lppi) Yayasan Almahmudi Bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70437/benefit.v3i2.1224

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran digital marketing dan inovasi produk dalam meningkatkan keputusan pembelian konsumen. Sampel sebanyak 100 responden. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik non-probability sampling yaitu teknik incidental sampling. Penelitian ini menggunakan skala pengukuran Likert. Dimana analisis data menggunakan uji analisis regresi berganda dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa digital marketing dan inovasi produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Keberhasilan perusahaan dapat dicapai jika penerapan strategi digital marketing yang efektif, seperti penggunaan media sosial, email marketing, dan iklan berbayar selalu konsisten disampaikan kepada konsumen secara menarik. Penelitian ini memiliki keterbatasan karena hanya difokuskan pada satu jenis bisnis, meskipun sampel yang digunakan cukup beragam dan diolah dengan tingkat signifikansi 5%. Oleh karena itu, temuan yang dihasilkan hanya relevan untuk perusahaan dengan karakteristik serupa dalam konteks geografis yang sama.
SOSIALISASI PENINGKATAN KETERAMPILAN ADMINISTRASI PERKANTORAN BAGI SISWA SMK MUHAMMADIYAH 3 PURBALINGGA UNTUK MENINGKATKAN DAYA SAING DI DUNIA KERJA DAN PERGURUAN TINGGI Kusumaningtias, Eka; Puspitaningtias, Rofi; Qotrunada, Arifah Sitta
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 6 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Juni 2025
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/besiru.v2i6.1390

Abstract

Perkembangan di dunia kerja menuntut para siswa lulusan sekolah menengah untuk dapat memiliki kemampuan yang mumpuni dalam berbagai bidang. Siswa harus memiliki skill yang dikuasai, yang dapat menjadikan mereka sebagai individu yang unggul dan kompeten. Pengabdian ini dilakukan guna menunjang soft skill para siswa dalam bidang administrasi perkantoran. Para siswa ini mendapatkan pelatihan berupa kegiatan sosialisasi dan penguatan keterampilan soft skill. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk melakukan sosialisasi  peningkatan keterampilan administrasi perkantoran bagi para siswa. kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada siswa mengenai pentingnya keterampilan administrasi perkantoran dalam meningkatkan daya saing mereka, baik di dunia kerja maupun dalam melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Kegiatan ini diharapkan berdampak kepada siswa yang akan mendapatkan pelatihan praktis yang mencakup berbagai aspek administrasi perkantoran, seperti penggunaan perangkat lunak perkantoran, teknik komunikasi yang efektif, serta manajemen dokumen dan waktu. Pengabdian ini menjadikan siswa tidak hanya siap menghadapi tantangan di dunia kerja, tetapi juga mampu bersaing di tingkat pendidikan yang lebih tinggi.
SOSIALISASI MENGENAI WAWASAN PENDIDIKAN LANJUT DAN MOTIVASI BERBISNIS BAGI PESERTA DIDIK KELAS XI SMK NEGERI 1 KALIGONDANG Afriani, Lita Ningrum; Puspitaningtias, Rofi; Arrizka, Davrina Fatkha; Auliansyah, Amanda
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 2 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Februari 2025
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/besiru.v2i2.921

Abstract

Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memberikan wawasan mengenai pendidikan lanjut dan meningkatkan motivasi berwirausaha bagi peserta didik kelas XI SMK Negeri 1 Kaligondang. Pendekatan yang digunakan meliputi penyampaian materi interaktif, diskusi kelompok, dan simulasi kewirausahaan untuk meningkatkan pemahaman serta mendorong peserta didik menggali potensi mereka. Hasil menunjukkan adanya peningkatan pemahaman peserta didik tentang jalur pendidikan tinggi, pentingnya pendidikan dalam pengembangan karier, serta dasar-dasar kewirausahaan. Peserta didik juga mampu menghasilkan ide-ide bisnis yang relevan dengan potensi lokal, seperti produk kerajinan berbasis budaya, pemasaran online, dan layanan berbasis teknologi. Meskipun terdapat kendala seperti keterbatasan akses teknologi dan modal usaha, kegiatan ini berhasil memberikan dampak positif dalam membangun motivasi dan rasa percaya diri peserta didik untuk merancang masa depan mereka. Sebagai tindak lanjut, pihak sekolah berkomitmen untuk mendukung peserta didik melalui pembentukan klub bisnis dan pendampingan beasiswa pendidikan lanjut. Kegiatan ini memberikan kontribusi nyata dalam mempersiapkan generasi muda yang mandiri, kreatif, dan inovatif.
The influence of product quality, service quality and ease of use on bni mobile banking customer loyalty, purbalingga regency Afriani, Lita; Filani, Libran; Puspitaningtias, Rofi; Priyanto, Rofik
Junal Ilmu Manajemen Vol 7 No 1 (2024): January: Management Science and Field
Publisher : Institute of Computer Science (IOCS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35335/jmas.v7i1.448

Abstract

The growing number of financial institutions that focus on the consumer segment has increased the intensity of competition among banks. This situation occurs because banking companies that focus on consumer banking services have a higher level of resilience compared to banks that focus on corporate banking. This research was conducted with the aim of analyzing and determining the influence of product quality and service quality of BNI Purbalingga Regency Branch on customer loyalty as well as determining the influence of the ease of use of BNI Mobile Banking used by customers. Data was obtained by distributing surveys to several respondents. The sample was determined at 60 respondents. This research analysis test uses SPSS with multiple linear regression methods. The results of this research analysis test found that product quality and service quality influence customer loyalty at BNI Purbalingga Regency Branch. Meanwhile, ease of use of BNI Mobile Banking has no effect on customer loyalty at BNI Purbalingga Regency Branch