Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Penyusunan dan Pendampingan Penelitian Tindakan Kelas Bagi Guru SMP Ratu Damai Waibalun Larantuka Kleden, Maria Agustina; Sinu, Elisabeth Brielin; Muaraya, Irwanius Piter
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.5919

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan guru SMP Ratu Damai Waibalun Larantuka dalam menyusun dan melaksanakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh kebutuhan para guru untuk mengembangkan kompetensi profesional  dalam meningkatkan kualitas pembelajaran di kelas. Kegiatan pelatihan penyusunan dan pendampingan PTK diikuti oleh 20 orang guru SMP Ratu Damai Waibalun Larantuka yang dibagi dalam 4 rumpun mata pelajaran. Metode pelaksanaan kegiatan meliputi sosialisasi konsep dasar PTK, pelatihan penyusunan proposal, dan pendampingan pelaksanaan PTK dan penyusunan laporan PTK serta penulisan artikel hasil PTK. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa guru-guru mampu mengidentifikasi persoalan di kelas, menyusun proposal PTK yang sesuai dengan standar, merancang tindakan pembelajaran yang relevan, serta memahami langkah-langkah pelaksanaan dan pelaporan PTK secara sistematis. Kegiatan ini juga meningkatkan motivasi guru untuk melakukan inovasi pembelajaran berbasis penelitian. Selain itu, para peserta PTK yakni guru-guru dapat menghasilkan 4 artikel yang akan dipublikasikan pada jurnal nasional terakreditasi. Dengan demikian, program ini berhasil memberikan kontribusi nyata dalam mendukung pengembangan profesionalisme guru sekaligus meningkatkan mutu pembelajaran di SMP Ratu Damai Waibalun Larantuka.
APPLICATION OF ARIMA MODEL FOR FORECASTING NATIONAL ECONOMIC GROWTH: A FOCUS ON GROSS DOMESTIC PRODUCT DATA Sinu, Elisabeth Brielin; Kleden, Maria A; Atti, Astri
BAREKENG: Jurnal Ilmu Matematika dan Terapan Vol 18 No 2 (2024): BAREKENG: Journal of Mathematics and Its Application
Publisher : PATTIMURA UNIVERSITY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30598/barekengvol18iss2pp1261-1272

Abstract

This study aims to apply the Autoregressive Integrated Moving Average (ARIMA) model to predict national economic growth, specifically focusing on Gross Domestic Product (GDP) data. GDP data were collected from 2012 to 2023, categorized into training data for the period 2012-2022 and testing data for the year 2023. Utilizing the training data, the research findings indicate that the ARIMA (0,1,0) (0,0,1) model emerges as the most effective in forecasting Indonesia's GDP on a quarterly basis, considering current prices. Subsequently, the model was tested on the 2023 dataset, and it demonstrated accurate predictions aligned with patterns and trends identified during the training phase. The outcomes of this research contribute significantly to the field of economic forecasting in Indonesia, particularly in understanding and predicting the quarterly developments of GDP. The proposed ARIMA model can serve as an effective tool for decision-makers and economic analysts to strategically plan for future economic dynamics on a quarterly basis.
Penguatan Konsep Operasi Bilangan Bagi Siswa SDK Waibalun II Melalui Pembelajaran Berbasis Lingkungan Kleden, Maria Agustina; Atti, Astri; Hurit, Roberta Uron; Sinu, Elisabeth Brielin
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v5i4.4106

Abstract

Penggunaan media dan alat peraga mengajar dalam pelajaran matematika di sekolah dasar sangat penting. Alat peraga ini membantu anak-anak mengalami matematika secara konkret sehingga dapat mempermudah pemahaman mereka. Namun, di beberapa sekolah dasar di Kecamatan Larantuka, guru tidak menggunakan alat bantu mengajar karena terbatas dan kurangnya pelatihan guru. Hal ini membuat pembelajaran matematika menjadi tidak menarik dan mengakibatkan pemahaman konsep yang rendah. Untuk mengatasi masalah ini, pendekatan pembelajaran matematika berbasis lingkungan diterapkan dengan menggunakan media yang tersedia di sekitar sekolah. Mitra pelaksana kegiatan ini adalah SDK Waibalun II yang berada di Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur  dengan peserta terdiri dari 19 siswa kelas 4 dan 25 siswa kelas 5. Program PKM (Pengabdian Kepada Masyarakat) ini meliputi ceramah tentang konsep dasar, diskusi, sesi tanya jawab, dan penggunaan praktis objek-objek sekitar untuk topik matematika.  Alat peraga yang digunakan, seperti “Domino,” “Math Board,” dan “Shaped Dice,” dibuat dari bahan-bahan sederhana dan dikaitkan dengan konsep-konsep matematika yang diajarkan. Ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi. Hasil pretest dan post-test menunjukkan adanya peningkatan pemahaman siswa, dengan rata-rata nilai pretest untuk kelas 5 adalah 20 dan meningkat menjadi 68 setelah post-test. Sementara itu, untuk kelas 4, rata-rata nilai pretest adalah 20,06 dan meningkat menjadi 66,25 pada post-test.  Selain peningkatan hasil belajar siswa, guru-guru juga memberikan tanggapan positif terhadap penggunaan alat peraga, yang dianggap mempermudah penyampaian konsep abstrak dan membuat pembelajaran lebih menarik serta interaktif. Penggunaan alat peraga berbasis lingkungan juga mampu mengaitkan pembelajaran matematika dengan kehidupan sehari-hari siswa, menumbuhkan kesadaran terhadap lingkungan. Kegiatan ini membuktikan bahwa pendekatan pembelajaran berbasis lingkungan dan alat peraga dapat meningkatkan kompetensi matematika siswa serta kesadaran mereka terhadap lingkungan sekitar.
ANALISIS PEARSON CHI-SQUARE PADA FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN STUNTING Astuti, Maria Oktaviani; Guntur, Robertus Dole; Atti, Astri; Sinu, Elisabeth Brielin; Kusumaningrum, Damai
Journal of Innovation Research and Knowledge Vol. 3 No. 11: April 2024
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jirk.v3i11.7632

Abstract

Stunting adalah kondisi gagal tumbuh yang terjadi pada anak akibat kurangnya asupan gizi dalam waktu lama, biasanya terjadi pada usia di bawah lima tahun. Hingga saat ini, stunting masih menjadi masalah gizi secara global termasuk di Indonesia. Oleh karena itu, penting untuk melakukan penelitian untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian stunting pada Balita di Puskesmas Pota Kabupaten Manggarai Timur Provinsi Nusa Tenggara Timur. Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan total sampel sebanyak 226 balita yang dipilih secara random. Hubungan antara kejadian stunting dengan berbagai variabel di uji dengan menggunakan Pearson Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari total sampel, 52% balita berjenis kelamin perempuan, 56% balita dengan ibu berpendidikan < SMA, 65% balita mendapat ASI secara eksklusif, 58% balita yang mendapatkan makanan pendamping ASI saat bayi berusia < 6 bulan, 47% balita dengan panjang badan lahir < 48 cm, 54% balita dengan ibu mengalami KEK saat hamil, 70% balita dengan ibu mengalami anemia saat hamil, 44% balita mempunyai berat badan lahir rendah, dan 57% balita memiliki riwayat penyakit infeksi. Analisis menggunakan Pearson Chi-Square menunjukkan bahwa kejadian stunting di wilayah kerja Puskesmas Pota berkorelasi nyata dengan tingkat pendidikan ibu, MPASI, panjang badan lahir, bumil KEK, BBLR, Riwayat penyakit infeksi.
Peningkatan Kemampuan Literasi Numerasi Melalui Pembelajaran Matematika Berbasis Media Interaktif di SD Inpres Naimata Kleden, Maria Agustina; Atti, Astri; Sinu, Elisabeth Brielin; Ina, Wenefrida Tulit; Saptyaningtyas, Diah Ayu; Silalahi, Romaito Br; Ambao, Nikmatul Ajizah
Jurnal Media Informatika Vol. 6 No. 6 (2025): Edisi Nopember - Desember 2025
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jumin.v6i6.7475

Abstract

Kemampuan literasi numerasi merupakan kompetensi yang harus dimiliki oleh siswa sekolah dasar sebagai fondasi dalam menguasai berbagai mata pelajaran. Namun, hasil asesmen nasional menunjukkan capaian literasi dan numerasi siswa tergolong rendah. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi siswa melalui pembelajaran matematika berbasis media interaktif di SD Inpres Naimata. Metode yang digunakan adalah menerapkan pembelajaran berbasis media interaktif menggunakan aplikasi Kahoot pada materi operasi bilangan serta evaluasi melalui pre-test dan post-test bagi kelas 5 SD Inpres Naimata. Sebanyak 19 siswa dengan rerata nilai pre test adalah 70,53 dan rerata nilai post test adalah 91,32. Hasil analisis uji t menunjukkan adanya peningkatan antara nilai rata-rata pre-test dan post-test siswa. Hal ini membuktikan penggunaan media interaktif berdampak nyata terhadap peningkatan kemampuan literasi dan numerasi serta meningkatkan motivasi belajar siswa. Dengan demikian, pembelajaran matematika berbasis media interaktif direkomendasikan sebagai salah satu strategi inovatif dalam meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah dasar.