Ramadhani, Nur Hasana
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Kegiatan JUMBARA dalam Palang Merah Indonesia Ramadhani, Fitri; Siregar, Amandha Fhadillah; Siregar, Latifah; Ramadhani, Nur Hasana; Usiono, Usiono
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 3 (2023): Desember 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v7i3.12302

Abstract

Palang Merah Indonesia atau biasa dikenal dengan singkatan PMI merupakan salah satu organisasi kemanusiaan yang ada di Indonesia. Jumpa Bakti dan Gembira (JUMBARA) merupakan satu bentuk kegiatan pembinaan yang merupakan ajang pertemuan anggota PMI untuk saling berbagi, evaluasi, meningkatkan pengetahuan, sikap dan keterampilan dalam suasana gembira, bersahabat dan partisipatif sesuai Siklus Manajemen PMR. JUMBARA yang merupakan salah satu strategi pembinaan dan pengembangan sukarelawan yang dikemas untuk melakukan evaluasi dan pembinaan yang telah dilaksanakan PMI, sekaligus merancang peran dan kegiatan sukarelawan untuk mendukung dan melaksanakan program peningkatan organisasi dan pelayanan PMI. Kegiatan Jumbara adalah kegiatan 2 (dua) tahunan. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif yang bertujuan untuk mendapatkan banyak informasi tentang kegiatan Jumbara. Untuk mendapatkan data yg konkret tersebut peneliti melakukan beberapa teknik pengumpulan data yaitu observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah Selama Jumbara dilaksanakan berbagai macam kegiatan mulai ajang sana dan tukar hasil karya, life skill station, konferensi PMR, disiminator cilik, sarasehan dan jumtek. Jumbara (Jumpa, Bakti & Gembira) adalah ajang bertemunya perwakilan anggota PMR dan PMI di seluruh Indonesia. Jumbara juga jadi salah satu wujud mandat PMI sesuai UU Nomor 1 Tahun 2018 tentang Kepalangmerahan yang di dalamnya terdapat mandat pembinaan relawan. Ajang ini diadakan sebagai tempat saling tukar informasi, pengetahuan, keterampilan dan pengalaman serta bertujuan untuk menumbuhkan jiwa kesukarelaan dari sejak dini. Selain itu, kegiatan ini juga jadi cermin untuk mendorong PMI dalam meningkatkan pembinaan terhadap personel PMR. Kegiatan ini diikuti sekitar 4.200 peserta dari seluruh PMI provinsi se-Indonesia. Bukan cuma Indonesia saja, ada beberapa negara turut memeriahkan Jumbara 2023 seperti Amerika Serikat, Singapura, Malaysia, Italia, Tiongkok dan Timor Leste. Jumbara sebagai ajang lomba perjumpaan sesama pangkalan PMR, sekaligus untuk mengevaluasi
ANALISIS PENYEBAB KETIDAKSUKAAN SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPS DI TINGKAT SEKOLAH DASAR Putra Kaya Harahap, M. Abrar; Zahara Simanjuntak, Andini; Ramadhani, Nur Hasana; siregar, Latifah; Balqis Nst, Ratika; Yusnaldi, Eka
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 12 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v10i11.2023.5319-5330

Abstract

Pendidikan adalah suatu hal yang sangat penting dalam membentuk generasi muda yang cerdas dan unggul, namun terkadang fakta di lapangan banyak generasi muda yang kekurangan semangat belajar khususnya pada mata pelajaran IPS sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan metode studi kajian pustaka dengan mengkaji penelitian-penelitian terdahulu sebagai pertimbangan menghasilkan penelitian baru. Dari hasil kajian pustaka yang telah ditemukan didapatkan sebuah temuan bahwa terjadi penurunan minat belajar siswa pada pembelajaran IPS tingkat sekolah dasar. Hal ini disebabkan karena kajian IPS yang sangat luas yang mencakup berbagai bidang disiplin ilmu diantaranya sosial, budaya, dan keberagaman. Terkadang guru juga hanya sekedar menyampaikan materi tanpa mempertimbangkan hal lain seperti strategi pembelajaran. Dengan menggunakan strategi pembelajaran yang monoton akan membuat siswa merasa jenuh dan kehilangan semangat untuk belajar. Strategi untuk meningkatkan minat belajar termasuk perbaikan kurikulum, metode pengajaran inovatif, dan keterlibatan aktif siswa. Model pembelajaran PBL diusulkan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar dengan fokus pada pemecahan masalah.