Claim Missing Document
Check
Articles

Found 37 Documents
Search

Application of Digital Literature Analysis in Analyzing The Relationship Between Schools' Ability in Updating The Curriculum and Students' Readiness to Face Challenges in The Era of Digitalization Isna Juwita; Anastasia D'Ornay; Fransisca Jallie Pattiruhu; Caka Gatot Priambodo; Heri Satria Setiawan
Jurnal Sistim Informasi dan Teknologi 2024, Vol. 6, No. 2
Publisher : SEULANGA SYSTEM PUBLISHER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60083/jsisfotek.v6i2.345

Abstract

This research aims to determine the conditions of educational and pedagogical reform. The methodology used is qualitative. Researchers used a qualitative approach, including historical source analysis instruments, content analysis, participant and non-participant observation, and interviews. The research reveals each center's uniqueness and educational identity, examining its internal organization, approach, relationship with the environment, participation models, and other aspects. This shows that there is room for various educational strategies and models that can improve the quality of learning. Daily educational activities reveal elements of traditional pedagogical culture, including textbooks as the primary work material, minimal parental participation, and classes dominated by conventional pedagogical relationship methods. On the other hand, these schools exhibit extraordinary dynamism and unlimited pluralism in their pedagogical reforms. The various networks, teacher collectives, and other initiatives reflect this, striving to renew and reaffirm the approaches of the new school movement while also demonstrating the collective crystallization of the claims that form the foundation of the critical subject. Finally, national and international reports have shown the importance of carefully reflecting on the pedagogical conclusions drawn in education. These conclusions can provide valuable insight into the direction and efforts that should be made to improve the education system as a whole.
Penerapan Sistem Aplikasi Point Of Sales (POS) dengan Metode Waterfall pada Kedai Kopi Kejayaan Anto, Dwi; Setiawan, Heri Satria; Astuti, Lin Suciani
Jurnal Riset dan Aplikasi Mahasiswa Informatika (JRAMI) Vol 6, No 02 (2025): Jurnal Riset dan Aplikasi Mahasiswa Informatika (JRAMI)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/jrami.v6i02.10884

Abstract

Tujuan dari penelitian ini ialah menerapkan sebuah sistem aplikasi point of sales (pos) pada kedai kopi kejayaan untuk memudahkan karyawan dalam proses pencatatan penjualan dan barang serta pembuatan laporan penjualan yang lebih cepat, hemat dan efisien. Serta memberikan dampak positif terhadap operasional bisnis dan memberikan keunggulan kompetitif dalam menghadapi persaingan pasar yang semakin kuat. Selain itu, memudahkan serta mengurangi kesalahan dalam pencatatan dan inventaris stock sehingga data yang dimiliki lebih akurat dan sistematis. Metode penelitian yang peneliti gunakan ialah metode waterfall. Pada metode ini peneliti melakukan pengumpulan dan analisis data seperti wawancara dan observasi, perancangan desai, implementasi hasil pengumpulan data dan perancangan desain, verifikasi hasil, dan pemeliharaan. Maka peneliti menarik simpulan bahwa dengan terbentuknya aplikasi point of sales (pos) pada kedai kopi kejayaan telah meningkatkan efisiensi operasional kerja serta proses transaksi menjadi lebih cepat dan terotomatisasi.
Pelatihan Bit Ly dan Ggogle Form di SMK Ki Hajar Dewantoro, Kota Tangerang: Pengabdian Caka Gatot Priambodo; Heri Satria Setiawan; Hardian Mursito; Avini Nurazhimah Arfa; Nani Muliyani
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 4 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 4 Nomor 1 (Juli 2025 -
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v4i1.2196

Abstract

SMK Ki Hajar Dewantoro merupakan sekolah swasta kejuruan yang telah terakreditasi A di kota Tangerang, Banten. Sekolah ini memiliki sejumlah guru yang sangat berpengalaman dalam mengajar, namun dalam kondisi pandemic saat ini perlu metoda pengajaran online sehingga kami dari tim abdimas Unindra berbagi pengetahuan yang memudahkan para guru dalam proses belajar mengajar kepada para siswanya, yang dapat memberikan nilai tambah dalam penyampaian bahan ajar. Abdimas ini memberikan pelatihan mengenai google form dan bit.ly sehingga memudahkan para guru dalam pembelajaran e-learning. Dalam penyampaiannya, meliputi pengenalan akan pemanfaaatan TI di era revolusi industry 4.0 , pemakaian aplikasi google dan pelatihan menggunakan aplikasi bit.ly. Hasil yang diperoleh dari pelatihan ini cukup berdampak positif, pihak mitra menyatakan kepuasannya terhadap pelatihan yang telah dilaksanakan.
Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Siswa Berprestasi di SMK Tiara Nusa Menggunakan Metode SAW Alfonzo, Hilman; Mustika, Fanisya Alva; Setiawan, Heri Satria
Jurnal Rekayasa Komputasi Terapan Vol 5, No 03 (2025)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/jrkt.v5i03.13127

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Sistem Pendukung Keputusan (SPK) berbasis web dalam menentukan siswa berprestasi di SMK Tiara Nusa menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW). SPK ini dirancang untuk membantu sekolah dalam melakukan penilaian siswa secara lebih cepat, tepat, dan akurat. Metode SAW dipilih karena kemampuannya dalam memberikan penilaian yang lebih objektif berdasarkan kriteria dan bobot yang telah ditetapkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa SPK yang dibangun dapat mengurangi kesalahan dalam proses penilaian dan meningkatkan efisiensi serta transparansi dalam penentuan siswa berprestasi. Sistem ini diharapkan dapat diimplementasikan dengan baik dan memberikan manfaat signifikan bagi sekolah dalam mengelola data prestasi.
APLIKASI PERSEDIAAN BARANG BERBASIS JAVA DENGAN MENGGUNAKAN METODE EOQ DI LOKA VAPING PARTNER Permana, Aditya Aprilian; Setiawan, Heri Satria; Suwela, Nandang
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 8, No 01 (2024): SEMNAS RISTEK 2024
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v8i01.7150

Abstract

sehingga harus efisien dan efektif untuk mengetahui ketersediaan barang pada suatu perusahaan. Tujuan dari penelitian ini yaitu menciptakan suatu Aplikasi untuk mempermudah toko dalam melakukan pengelolaan persediaan barang dan mengetahui jumlah pemesanan yang sesuai dengan kebutuhan toko. Dikarenakan setelah pandemi yang telah lama berlangsung, menyebabkan tidak sesuai jumlah pemesanan barang dengan permintaan barang, yang mengakibatkan penumpukan persediaan barang di gudang yang dapat merusak atau mengurangi kualitas barang tersebut. Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah metode Economic Order Quantity (EOQ) yaitu suatu metode yang digunakan untuk mengatur jumlah pemesanan barang, waktu pemesanan barang, dan waktu pemesanan kembali berdasarkan periode tertentu. Aplikasi ini dibuat dengan menggunakan java desktop dan database MySql. Adapun hasil dari penelitian ini adalah terciptanya sebuah sistem dalam persediaan barang yang mempermudah pemesanan barang di Toko Loka Vaping Partner.
SISTEM ADMINISTRASI SEKOLAH (SAS) MENGGUNAKAN SMS GATEWAY PADA SMK ADILUHUR 2 Lukman, Lukman; Sunoto, Imam; Setiawan, Heri Satria
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 7, No 1 (2023): SEMNAS RISTEK 2023
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v7i1.6408

Abstract

Workshop Literasi Digital terhadap Guru SD Islam Al-Azhar 2 Ismailah; Suwela, Nandang; Setiawan, Heri Satria
PUBLICA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2025): PUBLICA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : ASIAN PUBLISHER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58738/publica.v4i1.71

Abstract

Program workshop literasi digital terhadap guru di SD Islam Al-Azhar 2 Pasar Minggu ini merupakan program tridarma perguruan tinggi yaitu pengabdian Masyarakat. Program ini bertujuan untuk memberikan pencerahan dan pelatihan literasi digital mengenai kepenulisan terhadap guru karena banyak guru yang menulis namun tidak disesuaikan dengan standar kepenulisan yang memenuhi syarat ilmiah. Metode dalam kegiatan ini menggunakan ceramah konferensi secara daring dengan teknologi zoom meet sebanyak 30 peserta pelatihan. Adapun tahapan–tahapan kegiatan workshop adalah studi literatur, pelaksanaan secara daring dan evaluasi untuk mengukur tingkat kepuasan mitra. Kegiatan ini telah menghasilkan sebuah buku karya bersama peserta workshop dengan judul Catatan Kaki Pengajar Generasi Daring (Berbagi Cerita Bersama Guru SD Islam Al Azhar 2 Pasar Minggu terbit tahun 2022.  Simpulan kegiatan pengabdian ini bahwa pihak mitra sangat puas tentang pelatihan karena kegiatan berjalan dengan baik dan para peserta semangat untuk menulis dengan memanfaatkan platform digital sehingga menghasilkan sebuah produk bersama.