p-Index From 2020 - 2025
0.408
P-Index
This Author published in this journals
All Journal Pesona Nusantara
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Kegiatan Pelatihan Dasar Microsoft Office untuk Meningkatkan Keterampilan Digital Pemuda Desa Berbek Waru Sidoarjo El-Yunusi, Muhammad Yusron Maulana; Almaghfiroh, Zidni Akholik; Rohmah, Nadia Wulidar
Jurnal Pesona Nusantara Vol. 1 No. 1 (2025): Vo.1 No.1 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/peson.v1i1.7

Abstract

Kegiatan pelatihan dasar Microsoft Office ini diselenggarakan di Desa Berbek, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo sebagai upaya untuk meningkatkan keterampilan digital pemuda desa. Pelatihan bertujuan membekali peserta dengan kemampuan praktis dalam menggunakan Microsoft Word, Excel, dan PowerPoint guna menjawab tantangan era digital serta memperluas peluang kerja. Metode pelaksanaan menggunakan pendekatan Participatory Action Research (PAR) dengan melibatkan masyarakat secara aktif sejak tahap perencanaan hingga evaluasi. Kegiatan berlangsung selama satu hari dan diikuti oleh sepuluh peserta. Hasil pelatihan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman dan keterampilan peserta dalam mengoperasikan Microsoft Office, yang dibuktikan melalui antusiasme selama pelatihan dan hasil evaluasi kuisioner. Meski demikian, keterbatasan fasilitas dan waktu menjadi tantangan utama. Pelatihan ini dinilai relevan dan bermanfaat dalam membangun budaya digital di masyarakat pedesaan, serta direkomendasikan untuk dilakukan secara berkelanjutan dengan cakupan materi dan fasilitas yang lebih luas.