Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search
Journal : eProceedings of Engineering

Perancangan Sistem Rekomendasi Jalur Tes Eprt Berdasarkan Data Historis Mahasiswa Fakultas Rekayasa Industri Universitas Telkom Menggunakan Pendekatan Algoritma Decision Tree Maulana Adi Saksono; Augustina Asih Rumanti; Hilman Dwi Anggana
eProceedings of Engineering Vol 6, No 2 (2019): Agustus 2019
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak EPrT (English proficiency test) merupakan tes kemampuan berbahasa Inggris yang harus diikuti oleh seluruh mahasiswa dan mahasiswi di Universitas Telkom. Permasalahan yang sering dijumpai oleh para mahasiswa dan mahasiswi adalah dalam pemilihan jalur tes EPrT yang sesuai dengan kemampuan berbahasa Inggris masing-masing individu. Pada Tahun 2018 terdapat 970 mahasiswa dan mahasiswi Fakultas Rekayasa Industri (FRI) yang mengikuti tes EPrT dengan total kelulusan sebanyak 268 orang dan 702 orang lainnya tidak lulus. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengklasifikasikan mahasiswa dan mahasiswi yang lulus dan tidak lulus berdasarkan histori jalur tes EPrT, Prodi, jenis kelamin, dan hasil akhir dari tes EPrT menggunakan proses data mining classification dengan metode algoritma decision tree. Akurasi total yang diperoleh dari pohon keputusan yang dihasilkan adalah sebesar 45,302%. Sistem rekomendasi pemilihan jalur tes EPrT berbasis web memanfaatkan aturan yang diperoleh dari pohon keputusan. Dengan adanya sistem rekomendasipemilihan jalur tes EPrT ini dapat membantu mahasiswa dalam menentukan jalur tes EPrT yang akan diambil. Kata kunci: Tes EPrT, Data Mining, Decision Tree (C.45), Web Abstract EPrT (English proficiency test) is an English language proficiency test that must be followed by all students and students at Telkom University. The problem that is often encountered by students and students is in the selection of EPrT test paths that are in accordance with the English language skills of each individual. In 2018 there were 970 Industrial Engineering Faculty (FRI) students who took the EPrT test with a total of 268 graduates and 702 others not graduating. The purpose of this study was to classify students and college students who passed and did not graduate based on the history of EPrT test pathways, study programs, gender, and the final results of EPrT tests using data mining classification processes using the decision tree algorithm method. The total accuracy obtained from the decision tree produced is 45.302%. The recommendation system for web- based EPrT test path selection utilizes rules obtained from decision trees. With the existence of an EPrT test path selection recommendation system, it can assist students in determining the EPrT test pathway to be taken. Keywords: EPrT Test, Data Mining, Decision tree (C.45), Web
Analisis Sentimen Review Customer Terhadap Laptop Asus Dan Laptop Acer Menggunakan Metode Support Vector Machine Eflin Trinova Limbong; Oktariani Nurul Pratiwi; Hilman Dwi Anggana
eProceedings of Engineering Vol 8, No 5 (2021): Oktober 2021
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada masa pandemi covid 19 masyarakat bekerja dari rumah, belajar dari rumah, dan ibadah dari rumah. Sehingga banyak aktivitas yang harus dilakukan secara daring (online). Oleh karena itu dibutuhkan teknologi pendukungnya, salah satunya adalah laptop. Penelitian ini memilih melakukan analisis sentimen review konsumen pada laptop Asus dan laptop Acer. Penelitian ini berguna untuk mewangetahui sentimen pelanggan terhadap laptop Asus dan Acer pada media sosial Twitter dan menerapkan algoritma Support Vector Machine. Data diambil melalui API Twitter. Kemudian data akan diberi label sesuai sentimen dan aspeknya. Data akan di preprocessing kemudian data hasil preprocessing diberi bobot agar dapat diklasifikasi menggunakan Support Vector machine. Data akan dibagi menjadi data training dan data testing dan menghasilkan rasio terbaik 70:30 untuk data Asus dan 80:20 untuk data Acer. Percobaan dilakukan dengan kernel linear, kernel radial basis function dan kernel polynomial kemudian dievaluasi dengan confusion matrix dan dilakukan validasi dengan k fold cross validation. Pada data Asus rasio terbaik 70:30 dengan akurasi terbaik kernel radial basis function rata-rata Precision 99%, Recall 99%, dan F1-Score sebesar 99% dan telah dilakukan validasi menghasilkan rata-rata 99.63%. pada data Acer rasio terbaik adalah 80:20 dengan akurasi terbaik kernel polynomial rata-rata Precision 100%, Recall 100%, dan F1-Score sebesar 100% dan telah dilakukan validasi menghasilkan rata-rata 99.6%. Kata Kunci: Acer, Asus, Analisis Sentimen, Confusion Matrix, Support Vector Machine.
Analisis Sentimen Review Customer Terhadap Produk Indihome Dan First Media Menggunakan Algoritma Convolutional Neural Network Saleh Hasan Badjrie; Oktariani Nurul Pratiwi; Hilman Dwi Anggana
eProceedings of Engineering Vol 8, No 5 (2021): Oktober 2021
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada masa ini media sosial merupakan salah satu media untuk mengetahui dan memberikan informasi secara luas dan cepat. Era digital dimana berkembang pesatnya industri 4.0, sebagian besar informasi yang tersebar dalam media sosial dapat berupa pendapat, opini, masukkan, dan juga saran setiap perorangan atau individu terhadap sebuah produk atau objek tertentu yang disebut sentimen. Terdapat tiga macam sentimen yaitu sentimen positif, sentimen negatif, dan sentimen netral. Tiga sentimen tersebut digunakan di beberapa panggung ternama seperti Twitter. Internet pun mulai berkembang di zaman ini dari setiap provider untuk menggunakan media sosial tersebut seperti IndiHome dan First Media. Dua provider tersebut tidak sedikit dari masyarakat Indonesia mengungkapkan pendapatnya terkait layanan atau produk tersebut dari konektivitas, harga, dan layanan pelanggan. Dari fenomena tersebut analisis sentimen dapat dilakukan untuk mendapatkan nilai dan value dari kedua objek tersebut yang akan dianalisis. Tetapi, dalam penerapan analisis sentimen membutuhkan algoritma yang dapat melakukan sebuah klasifikasi pendapat atau sentimen masyarakat. Dalam hal ini, penelitian yang ada sebelumnya dapat digunakan sebagai referensi yang akan digunakan dalam analisis ini dari segi algoritma, analisis sentimen dan klasifikasi. Algoritma CNN (Convolutional Neural Network) adalah algoritma deep learning yang dapat menggunakan gambar sebagai input, menetapkan kepentingan untuk berbagai aspek dan objek dalam gambar agar dapat membedakan satu dengan yang lain dan memiliki akurasi yang tinggi, sehingga dalam penelitian analisis sentimen review produk IndiHome dan First Media. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan penilaian produk terhadap provider menggunakan metode analisis sentimen review customer dari tiap tweets yang pelanggan telah lampirkan dengan algoritma convolutional neural network. Menggunakan aplikasi website open-source yaitu Jupyter Notebook. Hasil akurasi yang didapatkan, memperoleh akurasi tertinggi sebesar 98% untuk provider IndiHome dan 91% untuk provider First Media. Kata Kunci: Twitter, Analisis Sentimen, IndiHome, First Media, CNN.
Monitoring Aktivitas Pemesanan Berbasis Website Dengan Metode Waterfall Menggunakan Kerangka Seci Pada Pt. Macroscope Berdikari Nusantara Saputra, Adjie Bambang; Rumanti, Augustina Asih; Anggana, Hilman Dwi
eProceedings of Engineering Vol. 12 No. 1 (2025): Februari 2025
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak — PT. Macroscope Berdikari Perusahaan yangbergerak dibidang konveksi mengalami kendala dalam prosespemesanan dan monitoring pemesanan. Hal ini disebabkan olehproses pencatatan yang dilakukan manual dan monitoring yangkurang optimal. Berdasarkan hal tersebut, penelitian inibertujuan untuk merancang sebuah sistem informasimonitoring aktivitas pemesanan yang berbasis website.Penelitian ini dimulai dengan metode waterfall digunakansebagai pengembangan sistem, sementara metode SECIdigunakan untuk mengelola pengetahuan tacit dan explicitterkait proses bisnis di Perusahaan. Tahap socializationdilakukan melalui wawancara kemudian diubah menjadiexplicit knowledge berupa flowchart proses bisnis. Tahapcombination melibatkan benchmarking untuk menghasilkanusulan perbaikan proses bisnis. Selanjutnya, pada tahap systemdesign membuat UML untuk perancangan model sistem. TahapImplementasi mencakup pembuatan mockup interface website.Verifikasi dan validasi dilakukan melalui black box testing danuser acceptance test (UAT) untuk memastikan sistem berfungsidengan baik dan memenuhi kebutuhan pengguna. Hasil UATmenunjukkan Tingkat penerimaan yang tinggi dari pengguna.Hasil penelitian menunjukkan bahwa perancangan sisteminformasi monitoring aktivitas pemesanan berbasis websitediharapkan dapat meningkatkan akurasi dalam pengelolaanpemesanan, mengurangi risiko kesalahan rekap data pesanan,dan mempermudah monitoring pesanan secara real-time.Penelitian ini memberikan kontribusi dalam penerapanteknologi informasi untuk meningkatkan kinerja operasionalperusahaan. Kata kunci— Monitoring, SECI, Website, Waterfall
Perancangan Aplikasi Rekomendasi Paket Wisata Kabupaten Buleleng Menggunakan R-Shiny Dengan Metode Agglomerative Hierarchical Clustering Darmasatya , Nyoman; Kurniawati, Amelia; Anggana, Hilman Dwi
eProceedings of Engineering Vol. 12 No. 1 (2025): Februari 2025
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak— Kabupaten Buleleng merupakan salah satukabupaten yang terletak di Provinsi Bali dengan daya tarik danpotensi wisata yang sangat besar. Meskipun demikian, jumlahwisatawan yang berkunjung ke Kabupaten Buleleng masihkalah dibandingkan dengan kabupaten lain di Provinsi Bali.Hal ini disebabkan oleh kurangnya informasi, promosi, sertarekomendasi paket wisata untuk wisatawan yang inginberkunjung ke berbagai objek wisata di Kabupaten Buleleng.Oleh karena itu, perlukan adanya aplikasi rekomendasi paketwisata. Perancangan aplikasi rekomendasi paket wisataKabupaten Buleleng menggunakan R-Shiny dilakukan denganmetode Agglomerative Hierarchical Clustering yang didukungdengan bahasa pemrograman R. Adapun tahapan prosesnyayaitu inisialisasi, perhitungan jarak, penggabungan data, sertapembentukan dan pemotongan dendrogram sesuai cluster.Aplikasi rekomendasi paket wisata Kabupaten Buleleng inidiharapkan dapat membantu staf bidang pemasaran pariwisatadalam menentukan rekomendasi paket wisata, sehinggawisatawan di Kabupaten Buleleng mengalami peningkatan. Kata kunci— Agglomerative Hierarchical Clustering,Aplikasi Rekomendasi, Kabupaten Buleleng, Paket Wisata,Wisata
Improving Asset Management System On Faculty Of Industrial Engineering Using Scrum Method Barlean , M Zaidan Rais; Andrawina, Luciana; Anggana, Hilman Dwi
eProceedings of Engineering Vol. 12 No. 2 (2025): April 2025
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research addresses the challenges faced by Telkom University's Faculty of Industrial Engineering (FRI) in managing extensive equipment across multiple buildings due to the reliance on manual methods and fragmented data storage. The study aims to develop an improved Management Information System (MIS) to centralize asset data, streamline workflows, and standardize processes, thereby enhancing asset management efficiency. Utilizing a fishbone diagram, the root causes of existing issues, including shortcomings in people, information, and equipment management, were identified. Relevant literature on asset management and information systems was reviewed to construct a conceptual framework for the proposed solution. The implementation of the improved MIS is expected to facilitate easy access to asset information, automate workflows, and enable comprehensive asset lifecycle tracking, leading to optimized maintenance schedules, reduced equipment downtime, and cost savings. The research concludes that the proposed MIS will significantly benefit all stakeholders within FRI by providing a robust, efficient, and centralized system for managing assets, thereby addressing the complex management needs of a university environment. Keyword— Management Information System, Maintenance, Asset Management
Perancangan Sistem Monitoring Stok Barang Di Gudang Cv Xyz Menggunakan Metode Waterfall Perkasa, Anugrah Bintang; Rumanti, Augustina Asih; Anggana , Hilman Dwi
eProceedings of Engineering Vol. 11 No. 4 (2024): Agustus 2024
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Melacak pasokan kedelai di seluruh cabangnya merupakan masalah bagi CV XYZ, distributor kedelai impor yang beroperasi di Provinsi Lampung, Kabupaten Tangerang, dan Kabupaten Tasikmalaya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengatasi masalah-masalah dalam pemantauan stok, termasuk data yang tidak lengkap, pencatatan manual, dan silo silo divisi. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara, pencatatan stok secara manual mengakibatkan kesalahan, kontrol stok yang buruk, dan pengambilan keputusan yang kurang ideal. Dengan menggunakan metode waterfall, para pemangku kepentingan dilibatkan sejak awal dalam pembuatan sistem pemantauan stok. Analisis data, desain sistem, pengembangan, dan pengujian merupakan bagian dari proses desain, yang memastikan bahwa sistem memenuhi kebutuhan pengguna. User Acceptance Testing (UAT) digunakan untuk validasi dan pengujian kotak hitam untuk verifikasi sistem. Hasilnya, CV XYZ kini memiliki sistem pemantauan berbasis web untuk melacak stok gudang yang mencakup fitur-fitur seperti laporan yang dapat dicetak, visualisasi data stok, dan manajemen personil, produk, dan data gudang. Peran untuk direktur, supervisor, dan anggota staf diberikan kepada pengguna. Tujuan dari sistem ini adalah untuk meningkatkan efisiensi gudang, mengurangi ketidaksesuaian stok, dan memfasilitasi pengambilan keputusan yang lebih tepat. Kata Kunci: [Sistem Monitoring, Gudang Kedelai, CV XYZ, Waterfall]
Perancangan Dashboard Evaluasi Kinerja Menggunakan Metode Scrum dengan K-Medoids Clustering di Fakultas Rekayasa Industri Hanif, Fadhilah Muhammad; Andrawina, Luciana; Anggana, Hilman Dwi
eProceedings of Engineering Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak-Fakultas Rekayasa Industri merupakan salah satu fakultas yang ada di Telkom University. Dosen yang ada di Fakultas Rekayasa Industri dievaluasi berdasarkan Tri-Dharma yang menjadi kewajiban dosen berdasarkan ketentuan dari LLDikti dan Penunjang yang bersifat tambahan. Terdapat permasalahan yang terdapat pada fakultas yang menyebabkan evaluasi kinerja dosen sulit dilakukan. Fakultas Rekayasa Industri kemudian memerlukan suatu Dashboard yang dapat berfungsi sebagai pemusatan data kinerja dosen yang dilengkapi dengan algoritma K-Medoids Clustering sebagai alat untuk mengelompokan kinerja dosen sehingga dapat mendukung proses evaluasi yang dilakukan setiap akhir periode. Dashboard Evaluasi Kinerja Fakultas Rekayasa Industri ini dirancang menggunakan metode Scrum dan dilakukan verifikasi menggunakan Black Box Testing dan validasi menggunakan User Acceptance Test. Tugas Akhir ini menghasilkan rancangan sistem Dashboard dan proses bisnis usulan yang membantu proses evaluasi yang berlangsung di fakultas.Kata kunci-dashboard, scrum, k-medoids, black box testing, evaluasi kinerja
Perancangan Dashboard Sentimen Pariwisata Menggunakan Metode Complement Naïve Bayes pada Kabupaten Rembang Amaniputra, Matthew Ewaldo; Soesanto, Rayinda Pramuditya; Anggana, Hilman Dwi
eProceedings of Engineering Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak-Sumber devisa setiap negara yang saat ini menjadi sedang digalakan dimanapun adalah tempat pariwisata. Saat ini Indonesia mendapatkan sumber devisa yang tinggi salah satunya karena adanya pariwisata. Tempat wisata yang dijadikan tujuan destinasi para wisatawan sangat berpengaruh terhadap banyak tidaknya wisatawan yang datang ke tempat tersebut. Setiap tempat mempunyai daya tarik sendiri, sehingga sudah sewajarnya apabila pengelolaan terhadap daerah wisata tersebut harus menjadi fokus utama. Sebagai salah satu Kabupaten di Jawa Tengah, Kabupaten Rembang merupakan salah satu yang mempunyai daerah tempat tujuan wisata yang menjanjikan.Output dari penelitian ini adalah performa Algoritma Naïve Bayes terkait komentar-komentar pengunjung terhadap beberapa pariwisata yang ada di Kabupaten Rembang yang dikemas dalam bentuk sebuah Dashboard yang menampilkan hasil dari analisis sentiment.Kata Kunci-dashboard, complementnaivebayes, google maps review
Perancangan Proses Bisnis untuk Standard Operating Procedure dan Pemasaran Digital pada Jasa Baraya Travel Menggunakan Metode SECI Aditya, Muhammad Ridzky; Rumanti, Augustiana Asih; Anggana, Hilman Dwi
eProceedings of Engineering Vol. 10 No. 3 (2023): Juni 2023
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak-Transportasi merupakan salah satu penggerak untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemajuan suatu negara, yang dapat membantu setiap individu atau kelompok untuk melakukan aktivitas kehidupan sehari-hari. Saat ini, banyak perusahaan transportasi antar kota sudah mulai mencari pijakan di pasar. Setiap perusahaan memiliki kelebihan dan kekurangan yang ditawarkan kepada pelanggan. Dengan evolusi digital yang sedang berlangsung, bisnis dapat memaksimalkan keuntungan mereka dengan menggunakan dunia digital sebagai platform untuk menyebarkan layanan yang ditawarkan oleh penyedia layanan yang disediakan oleh transportasi antarkota. Dengan melihat setiap preferensi pelanggan, kami dapat mengevaluasi masing-masing untuk mengidentifikasi area bisnis yang menghambat profitabilitas maksimum. Setiap perusahaan jasa shuttle memiliki strategi pemasaran tersendiri berdasarkan keinginan pelanggan yang ingin mereka puaskan. Namun, perbedaan ini dapat dipelajari dan dianalisis untuk menentukan strategi pemasaran mana yang dapat memastikan bisnis mendapatkan lebih banyak pelanggan daripada strategi terbaik. Dari semua penilaian setiap preferensi di Baraya Travel, harus diperoleh review semua aktivitas aktif dan tidak aktif perusahaan Baraya Travel.Kata kunci-transportasi, proses bisnis, pemasaran, SECI.